Pemain Persijap Iqmal berebut bola dengan pemain PSIS/INSTAGRAM PERSIJAP |
Kemenangan dalam laga uji coba memang tidak penting-penting amat. Tetapi bisa mencetak gol dan membalikkan kedudukan memiliki arti tersendiri. Yaitu mental bertanding yang kuat. Sebuah modal penting untuk mengarungi kompetisi liga. Menjadi sebuah keyakinan jika pemain bisa bersama-sama meraih kemenangan.
JEPARA – Persijap Jepara menang dengan skor 3-2 atas PSIS Semarang dalam laga uji coba di Stadion Gelora Bumi Kartini, Minggu (11/6/2023).
Meskipun pertandingan uji coba, ribuan suporter memadati stadion. Dua kelompok suporter PSIS Semarang juga turut hadir menyaksikan pertandingan tersebut. Sepanjang pertandingan para suporter bernyanyi memberikan semangat kepada para pemain.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-1. Persijap terlebih dulu ketinggalan. Anak asuh coach Salahudin itu berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Iqmal Nur Samsu melalui tendangan penalti.
Sedangkan dua gol lainnya dicetak oleh Qischil dan Indra Arya.
Meskipun berhasi menang, coach Salahudin menilai masih banyak hal yang harus diperbaiki. “Banyak yang masih dievaluasi termasuk fisik pemain. Kalau mental bertanding sudah bagus,” ungkap Salahudin.
Sementara itu head coach PSIS Semarang Gilbert Agius memuji permainan Persijap yang cukup baik dengan agresivitas serangan yang mampu merepotkan timnya. (mif)
Editor : Arif