Mobil terjun bebas ke sungai Kaliombo Desa Tempur Jepara |
Musibah dialami sebuah mobil yang dikendarai warga Desa Sirahan. Karena rem blong, mobil tersebut nyungsep ke sungai, jurang sungai dengan jalan kira-kira sedalam 10-an meter lebih. Untungnya seluruh penumpang itu berhasil selamat.
JEPARA – Sebuah mobil berjenis city car terjun ke sungai Kali Ombo kawasan Desa Wisata Tempur, Jumat (18/3/2022) sore. Beruntungnya seluruh penumpang selamat. Para korban langsung dibawa ke Puskesmas dan tukang pijit menggunakan mobil ambulan desa Tempur.
Mobil mengalami ringsek di bagian depan. Diduga kecelakaan tunggal ini akibat rem blong. Carik Desa Tempur Mahfud Ali mengatakan, penumpang merupakan satu keluarga dari Desa Sirahan Kecamatan Cluwak, Pati.
Foto-foto Zaki Fuad |
“Itu orang Sirahan, perjalanan mau pulang, penumpang 5 orang sekeluarga selamat. Sudah diberikan pertolongan menggunakan ambulan desa. Saat ini proses evakuasi mobil korban,” beber Mahfudz.
Sekitar pukul 17.44 evakuasi mobil selesai. Puluhan orang ikut membantu proses evakuasi tersebut. (hus)