Ilustrasi freepik.com |
SPW seorang perempuan berusia 19 tahun beruntung berhasil lolos dari percobaan perampokan dan perkosaan yang dialaminya di Jalan Sokopuluhan – Winong pada Jumat (1/7/2022) petang.
PATI – Lokasi kejadian berada di Jalan Sokopuluhan-Winong, sebelah barat makam Dukuh Dayu, Desa Tanjungsekar, Kecamatan Pucakwangi.
Dari kronologi kejadian, perbuatan pelaku yang belum diketahui identitasnya ini juga mengarah ke dugaan percobaan pemerkosaan.
Hal itu diungkapkan Kapolsek Pucakwangi AKP Suwarno. Pihaknya menyebut, pelaku sempat mencoba menyeret korban ke perkebunan tebu.
Sementara itu Kasi Humas Polres Pati Iptu Sukarno menceritakan, saat itu korban hendak pulang dari koperasi tempatnya bekerja di Desa Sumberejo Kecamatan Jaken pada pukul 17.45 WIB.
Korban hendak pulang ke rumahnya di Desa Karangrejo Kecamatan Pucakwangi. “Korban saat itu merasa dibuntuti seorang laki-laki yang menaiki sepeda motor warna merah. Sampai di Jalan Soko-Winong, dekat Jembatan Dukuh Dayu Desa Tanjungsekar, korban diadang oleh laki-laki yang membuntutinya,” jelasnya dalam keterangan tertulis pada Sabtu (2/7/2022).
Pelaku mendekap dan menyeret paksa SPW hingga sepeda motornya terjatuh. SPW memberontak dengan cara memukul pelaku menggunakan helm sambil berteriak minta tolong.
Beruntung, dari jalan arah timur melintas dua orang warga yang mengendarai sepeda motor.
“Pelaku lalu melarikan diri menggunakan sepeda motornya,” kata Iptu Sukarno.
Lebih lanjut, korban tidak mengalami kerugian materi karena barang yang ia bawa, yakni ponsel, laptop, dan sepeda motor Beat masih utuh, belum sempat dirampas oleh pelaku yang terlanjur kabur terlebih dahulu itu.
Setelahbl itu pada pukul 20.00 korban kemudian melapor ke Polsek Pucakwangi. (yan)