PATI – Menjelang musim penghujan, warga Kabupaten Pati dihantui ancaman banjir tahunan. Kondisi hutan di wilayah pegunungan Kendeng yang gundul menjadi penyebab utama.
Narso, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati, mengungkapkan keprihatinannya atas kondisi tersebut. Ia mendesak pemerintah untuk segera melakukan gerakan penghijauan guna mencegah banjir.
“Penghijauan menjadi ranah Dinas Lingkungan Hidup dan bisa menjadi program jangka panjang,” tegas Narso.
Ia menekankan bahwa program ini tidak hanya perlu dilakukan di lahan milik pemerintah, tetapi juga di area milik masyarakat.
Dengan semakin banyaknya lahan hijau, diharapkan dapat meminimalisir risiko banjir yang kerap melanda Kabupaten Pati setiap musim penghujan.
[ADV]
Editor: Fatwa