Breaking News
light_mode

Blitar United Kampiun Liga 3

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 22 Des 2017
  • visibility 86
Para pemain Blitar United merayakan keberhasilannya menjadi juara Liga 3 2017 di Stadion Gelora Bumi Kartini Minggu (17/12/17) lalu 

Lingkar Muria, JEPARA
– Tim asal Jawa Timur, Blitar United berhasil menjadi juara Liga 3. Skuad asuhan
Gatot Mulbajadi ini memastikan gelar juara setelah menumbangkan juara Liga 3
zona Jawa Tengah, Persik Kendal. Blitar United menang tipis 2-1 dalam laga final yang digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini Minggu (17/12/17) lalu.
Gol pertama
lahir dari kaki Guntur Agung Ramadan di menit ke 28, memanfaatkan bola muntah
yang gagal ditepis dengan baik oleh kiper Persik Kendal. Skor pun berubar 1 – 0
untuk keunggulan Blitar United.
Pertandingan berjalan
terbuka, jual beli serangan terjadi. Hingga akhirnya di menit ke 35, kapten tim
Persik Kendal, Muhamad Alaik Sobrina berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1- 1
melalui sundulan kepalanya.
Protes  
Di awal laga
babak kedua, pertandingan diwarnai ketegangan. Setelah salah satu pemain Blitar
United dilanggar di kotak terlarang. Wasit kemudian menghadiahi tendangan
penalti, yang berujung aksi protes oleh pemain Persik Kendal. Wasit asal Yogyakarta,
Wendi Umar pun sempat dikerumuni para pemain Persik Kendal.
Namun eksekutor
dari Blitar United itu gagal mengkonversikan tendangan 12 pas menjadi gol. Sepakannya
menyusur tanah dan dapat dibaca dengan mudah oleh kiper Herlian Arif Laksono.

Blitar United
pun gagal menambah angka. Namun di menit 73 Diego Damara Putra yang baru masuk
di menit ke 62, berhasil menjadi pahlawan bagi timnya. Sepakan keras dari jarak
jauh gagal diantisipasi oleh kiper Persik Kendal, bola pun meluncur masuk ke
gawang. Skor berubar 2 -1 untuk keunggulan Blitar United. Hingga peluit akhir
ditiup wasit, skor tak berubah. 2 – 1 untuk keunggulan Blitar United. Gelar juara
pun berhak disandang tim asal Jawa Timur ini. (lil) 
  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bantuan Ekonomi Produktif Baznas Pati untuk Warga Kurang Mampu

    Bantuan Ekonomi Produktif Baznas Pati untuk Warga Kurang Mampu

    • calendar_month Kam, 31 Jan 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Bupati Haryanto memberikan bantuan ekonomi produktif PATI – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Pati, memberikan bantuan ekonomi produktif bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Margorejo, bersama Bupati Pati Haryanto Kamis (31/1/2019) di Masjid Al Falah Kecamatan Margorejo Pati. Imam Zarkasi Ketua Baznas mengatakan, program pemberdayaan ekonomi produktif bagi masyarakat merupakan program terbaru dari Baznas Pati. […]

  • Melihat Pengusaha Kulit Lumpia di Dukuh Pilang, Tompomulyo

    Melihat Pengusaha Kulit Lumpia di Dukuh Pilang, Tompomulyo

    • calendar_month Ming, 14 Jan 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Ciptakan Lapangan Kerja, Berdayakan Ibu-ibu Tetangga Proses pembuatan kulit lumpia Supri sudah delapan tahun membuat kulit lumpia di Semarang. Dia sudah paham betul seluk beluk berbisnis kulit lumpia. Sampai akhirnya, pria lulusan SD ini nekat membuka usaha sendiri di kampung halamannya. Selain ingin suasana baru, Supri ingin memberdayakan tetangganya. Ada tumpukan tepung yang menggunung, ada […]

  • Daftar Pemain ASEAN All Star vs Manchester United: Minus Bintang Eropa Timnas Indonesia

    Daftar Pemain ASEAN All Star vs Manchester United: Minus Bintang Eropa Timnas Indonesia

    • calendar_month Jum, 18 Apr 2025
    • account_circle Abdul Adhim
    • visibility 65
    • 0Komentar

    JAKARTA – Pertandingan persahabatan antara ASEAN All Star dan Manchester United akan digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia pada Rabu, 28 Mei 2025. Laga ini dipastikan akan menampilkan sejumlah pemain top dari kawasan Asia Tenggara. Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) telah menunjuk pelatih timnas Vietnam, Kim Sang Sik, untuk memimpin skuad ASEAN […]

  • Edy Wuryanto: Keamanan Pangan Syarat Mutlak Makan Bergizi Gratis!

    Edy Wuryanto: Keamanan Pangan Syarat Mutlak Makan Bergizi Gratis!

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 122
    • 0Komentar

    JAKARTA – Komisi IX DPR RI menggelar rapat kerja dengan mitra terkait program Makan Bergizi Gratis (MBG). Anggota Komisi IX DPR RI, Edy Wuryanto, menyoroti pentingnya keamanan pangan dalam program ini, terutama setelah banyaknya kasus keracunan yang terjadi sejak awal program. “Standar kesehatan dan keselamatan pangan itu syarat mutlak, tidak bisa ditawar. Semakin standar ini […]

  • Perbasi Kudus Gelar Penataran dan Penyegaran Pelatih Basket

    Perbasi Kudus Gelar Penataran dan Penyegaran Pelatih Basket

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 77
    • 0Komentar

    KUDUS – Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kudus menggelar Penataran dan Penyegaran Pelatih Lisensi C pada 9-12 Mei 2025 di Skycourt Kudus. Kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam mencetak pelatih muda kompeten dan menyegarkan pengetahuan pelatih lama, menurut Ketua Pengkab Perbasi Kudus, Agus Susanto Agus menekankan pentingnya regenerasi pelatih untuk menjaga […]

  • Pemilu 2019 Pati Butuh 4.369 Pengawas TPS

    Pemilu 2019 Pati Butuh 4.369 Pengawas TPS

    • calendar_month Kam, 7 Feb 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 76
    • 0Komentar

    PATI – Kebutuhan pengawas TPS di Kabupaten Pati mencapai 4369. Bawaslu membuka pendaftaran pengawas TPS sampai tanggal 10 Februari di sekretariat panwascam masing-masing kecamatan atau pengawas desa. Kordinator Devisi Organisasi dan Sumber Daya Manusia Bawaslu Kabupaten Pati, Karto menyebut, pembentukan pengawas TPS ini sejalan dan merupakan amanat dari UU Nomor 7 Tahun 2017. Perekrutan pengawas […]

expand_less