Breaking News
light_mode

Wejangan Cak Nun Jelang Pemilu 2019

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 30 Mar 2019
  • visibility 68

JEPARA –
Pilpres dan Pileg tinggal menghitung hari. Konstelasi politik pun kian memanas.
Beragam isu dan perkara digoreng sedemikian rupa untuk meraup suara. Tak hanya
itu, masyarakat juga seolah-olah dibelah menjadi dua dan saling bermusuhan.

Ihwal
pemilu itulah yang menjadi salah satu fokus pembicaraan Emha Ainun Najib dalam
acara Sinau Bareng Cak Nun dan Kiai Kanjeng dalam rangka peresmian gedung baru
Mapolres Kabupaten Jepara, Jumat (29/3/2019) malam.

Budayawan
asal Yogyakarta yang akrab disapa Cak Nun itu membuka sinau malam dengan narasi
optimisme dalam menghadapi pemilu mendatang. “Pemilu hanya soal mencari
pemimpin ideal yang mampu menyatukan bangsa. Jadi, tidak perlu kita saling
berseteru. Pilihlah sesuai hati anda masing-masing. Setelah itu perjuangkanlah
bangsa ini agar tetap menjadi bangsa yang hebat dan kuat,” katanya usai
menyapa masyarakat yang memenuhi halaman polres itu.

Secara
khusus, Cak Nun juga mendorong masyarakat untuk memilih pemimpin yang mampu
memahami kekayaan kebudayaan bangsa. Sebab dengan itulah capres yang nantinya
terpilih akan bisa bisa menghadapi tantangan-tantangan yang berat di masa-masa
mendatang.

Selain
itu, Cak Nun juga berpesan kepada masyarakat supaya memilih pemimpin yang mau
dan mampu memahami kelemahan dan kekurangan bangsa. Karena dengan memahaminya,
pemimpin yang akan datang bisa memperhitungkan langkah-langkah untuk menghadapi
bangsa-bangsa lain.

Pesan
lain yang juga mengemuka dalam sinau malam itu adalah masyarakat harus ekstra
berhati-hati dan bersabar dalam lima bulan kedepan (April-Oktober). Sebab, Cak
Nun memprediksi akan ada guncangan sosial-politik yang akan menerpa Indonesia
jika perseturuan pemilu dibawa hingga berlarut-larut.

“Anda
tidak usah ikut-ikutan perseturuan antara elit-elit partai. Anda jangan mau
diadudomba atas nama apapun. Mendekati pemilu ini, anda tidak usah terperangkap
dalam framming suasana yang sedang dibuat oleh mereka. Bersikaplah dewasa
dengan tidak mengumbar pilihan anda nanti,” tegasnya yang kemudian
disambut sorak sorai masyarakat.

Kapolres
Jepara, AKBP Arif Budiman, dalam sambutannya juga mengajak seluruh masyarakat
Jepara untuk menggunakan hak pilihnya di pemilu nanti agar pesta demokrasi
terselenggara dengan baik. Dia juga meyakinkan kepada masyarakat terkait
keamanan saat pemilu nanti akan bisa dikendalikan dengan baik.

“Saya
dan seluruh jajaran Polres Jepara berjanji akan mengamankan jalannya pemilu.
Masyarakat tidak perlu khawatir terkait keamanan. Sebab Polri dan TNI akan siap
siaga untuk menjamin lancarnya pemilu,” tegasnya. (fmh)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Akademi Safin Pati Juara Nasional Ajang Bergengsi Barati Cup di Bali

    Akademi Safin Pati Juara Nasional Ajang Bergengsi Barati Cup di Bali

    • calendar_month Ming, 19 Feb 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Tim Safin Pati menjadi juara Barati Cup di Bali Tim Safin Pati Sports School (SPSS) Kelompok Umur (KU) 2010 tampil sebagai juara nasional di ajang bergengsi Tays Bakers Barati Cup 2023. Ini adalah ajang sepak bola bergengsi usia muda. Anak-anak yang terpilih bakal diberangkatkan dalam dua tim untuk berlaga pada turnamen sepak bola remaja World […]

  • Tips dan Resep Membuat Semur Telur Bacem Lezat dan Praktis

    Tips dan Resep Membuat Semur Telur Bacem Lezat dan Praktis

    • calendar_month Sen, 30 Sep 2024
    • account_circle Arif Mohamad
    • visibility 83
    • 0Komentar

      KULINER – Telur bacem merupakan salah satu hidangan tradisional yang lezat dan cocok sebagai lauk pelengkap nasi dan sayur. Berikut resep sederhana untuk membuat telur bacem dengan bumbu yang meresap sempurna. Bahan-Bahan : – 10 butir telur rebus (kupas kulitnya) – 1 gelas air kelapa – 1 liter air – 5 lembar daun salam […]

  • Joni Kurnianto Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pengembangan Stadion Joyokusumo Pati

    Joni Kurnianto Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pengembangan Stadion Joyokusumo Pati

    • calendar_month Rab, 18 Sep 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 59
    • 0Komentar

    PATI – Anggota DPRD Kabupaten Pati sekaligus CEO Persipa Pati, Joni Kurnianto, mendorong keterlibatan pihak swasta dalam pengembangan Stadion Joyokusumo. Ia berharap pengusaha nasional Gede Widiade, yang memiliki pengalaman mengelola stadion komersial, dapat berkolaborasi dalam memaksimalkan fasilitas stadion kebanggaan masyarakat Pati tersebut. Joni mengakui bahwa pembangunan stadion sangat penting, namun keterbatasan APBD menjadi kendala. Ia […]

  • Porprov 2023 Bonus Medali Emas Atlet Pati 50 Juta

    Porprov 2023 Bonus Medali Emas Atlet Pati 50 Juta

    • calendar_month Sen, 4 Jul 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Bupati Haryanto memberikan motivasi kepada atlet Bupati Pati Haryanto membakar semangat juang para atlet yang akan berlaga di Porprov 2023. Bupati ingin para atlet bekerja keras untuk meraih juara. Agar tidak hanya sukses penyelenggaraaan tapi juga sukses prestasi. PATI – Sejumlah perwakilan atlet dan pengurus cabang olahraga di Kabupaten Pati dikumpulkan, mereka mendapat suntikan semangat […]

  • Pasangan Tanpa Status Pernikahan Terjaring Razia Polisi di Jepara

    Pasangan Tanpa Status Pernikahan Terjaring Razia Polisi di Jepara

    • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 79
    • 0Komentar

    JEPARA – Polres Jepara berhasil melakukan patroli yang mengakibatkan penangkapan sepasang muda-mudi tanpa status pernikahan di sebuah kamar kos di Kecamatan Jepara Kota pada Minggu (12/5/2024) dini hari. Razia ini dilakukan setelah adanya laporan dari warga yang resah dengan aktivitas asusila yang sering terjadi di kos-kosan di wilayah tersebut. Dalam operasi ini, satu pasangan muda […]

  • Tim Persipa Pati menang tipis 1 - 0 di pertandingan pertama Piala Soeratin Jawa Tengah 2023.

    Persipa Junior Menang Tipis atas Bina Sentra Semarang

    • calendar_month Sab, 7 Okt 2023
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Tim Persipa Pati menang tipis 1 – 0 di pertandingan pertama Piala Soeratin Jawa Tengah 2023.

expand_less