PATI – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati mencatat angka penanganan evakuasi hewan liar berbahaya yang cukup tinggi sepanjang tahun 2024.
Kepala Seksi Pemadam Kebakaran (Kasi Damkar) Satpol PP Kabupaten Pati, Wahyu Widiatmoko, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menangani 97 kasus evakuasi hewan liar dari Januari hingga Desember 2024.
“Kami telah melakukan 97 kali penyelamatan hewan liar. Mayoritas kasus ini didominasi oleh evakuasi sarang tawon yang berada di lingkungan masyarakat,” jelas Wahyu.
Dari 97 kasus tersebut, 74 kasus merupakan evakuasi sarang tawon vespa berbagai ukuran. Selain tawon vespa, Satpol PP Pati juga mengevakuasi 25 ular, 5 biawak, dan 1 iguana.
“Tawon vespa ini sangat mematikan, terutama yang memiliki warna kuning pada bagian perut atau bokong. Hewan ini benar-benar berbahaya,” ujar Wahyu, menekankan bahaya tawon vespa bagi masyarakat.
Tidak hanya menangani hewan liar, Satpol PP Kabupaten Pati juga memberikan layanan evakuasi bagi warga yang mengalami kesulitan, seperti cincin yang sulit dilepas. Sepanjang tahun 2024, mereka telah menangani 4 kasus evakuasi cincin.
Masyarakat Kabupaten Pati dan sekitarnya dapat menghubungi Satpol PP untuk penanganan kebakaran maupun evakuasi hewan liar melalui nomor telepon berikut:
– Pati dan sekitarnya: 081 127 83 113
– Juwana dan sekitarnya: 081 126 73 113
– Kayen dan sekitarnya: 081 128 23 113
Editor: Fatwa