Breaking News
light_mode

Peduli Kekeringan, Persit Pati Salurkan Dua Tangki Air

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 6 Sep 2018
  • visibility 74

PATI – Anggota Persit Kodim 0718/Pati menyalurkan dua
tangki air bersih di desa yang mengalami musibah kekeringan. Penyaluran air
bersih dilakukan di Desa Kebowan Kecamatan Winong Sabtu kemarin (1/9/2018).
Beberapa anggota Persit yang
berpakaian seragam khas serba hijau, tak canggung memegang selang air dari
tangki yang berkapasitas 5000 liter tersebut. Mereka cekatan membantu warga
sekitar mengisi ember dengan air bersih yang dibawa rombongan anggota Persit.
Meski sudah berpakaian rapi dan berdandan, mereka tak canggung membantu, hingga
kecipratan air.
Kepedulian
Ketua cabang Persit Kartika Chandra
Kirana XXXIX Kodim Pati, Respati Ayu Arief Darmawan menuturkan, pemberian
bantuan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian istri prajurit terhadap bencana
kekeringan, yang sudah sebulan melanda beberapa kecamatan di Kabupaten Pati.
”Kami bersyukur bisa ikut membantu
warga di Desa Kebowan ini menghadapi kekeringan, dengan cara memberikan bantuan
air bersih. Seperti diketahui air bersih menjadi kebutuhan pokok yang sangat
mendesak diperlukan,” terang Ayu.
Harapannya, lanjut Ayu, musibah
kekeringan ini tidak berlarut-larut dialami masyarakat Bumi Mina Tani. Menurut
informasi yang dihimpun dari BPDB Kabupaten Pati, musim kemarau tahun ini
dipastikan lebih panjang, bahkan puncaknya diperkirakan Agustus – September.
”Ya kami doakan semoga hujan cepat turun. Supaya warga tak kesusahan dengan
musibah kekeringan ini,” papar Ayu. Selain menyalurkan bantuan air bersih,
Persit juga menyalurkan bantuan sosial berupa santunan kepada anak yatim dan
kaum dhuafa. (pur)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bek Persijap Jepara Diogo Brito membayangi pemain Madura United. (DOK MADURA UNITED)

    Takluk 2-1 dari Madura United, Persijap Jepara Catatkan Kekalahan 6 Kali Beruntun

    • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 543
    • 0Komentar

    MADURA – Persijap Jepara belum mampu bangkit dari kekalahan di ajang Super League musim 2025/2026. Total Laskar Kalinyamat menelan kekalahan kali ketujuh. Kekalahan atas Madura United 2-1 menjadi kekalahan ke-6 secara beruntun. Padahal para pemain Persijap sudah bermain bagus, sempat unggul pada menit ke-2 melalui skema serangan balik cepat. Gol Persijap dicetak oleh Indra Arya […]

  • Tour de Muria Bersepeda Keliling Pati – Kudus – Jepara Siap Digelar

    Tour de Muria Bersepeda Keliling Pati – Kudus – Jepara Siap Digelar

    • calendar_month Ming, 28 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Even Tour de Muria siap digelar  Ajang bersepeda jarak jauh bertajuk Tour de Muria siap digelar pada 11 September 2022. Menempuh rute sejauh 157 kilometer para peserta bakal mengelilingi Pegunungan Muria yang membentang di tiga kabupaten. Pati, Kudus, dan Jepara. KUDUS – Ketua penyelenggara Tour de Muria, Samba Hendra Darwanto menyebut even Tour de Muria […]

  • Slametan Labuhan Ala Warga Bungu Jepara

    Slametan Labuhan Ala Warga Bungu Jepara

    • calendar_month Jum, 11 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 87
    • 0Komentar

      Bambang Prawoto dengan khusyuk memimpin pembacaan tahlil di depan sebuah punden pada Jumat Legi (11/12/2020). Kiai kampung itu memimpin sebuah ritual slametan yang menjadi kearifan lokal di desanya yang berada di lereng Pegunungan Muria. Peralihan musim kemarau ke musim penghujan ditandai khusus dengan slametan. Warga Dukuh Pagir-Tumut, Desa Bungu Kecamatan Mayong menyebutnya Slametan Labuhan. […]

  • Pemkab Pati Mulai Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir

    Pemkab Pati Mulai Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir

    • calendar_month Sab, 16 Mar 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 94
    • 0Komentar

    PATI – Pemkab Pati bergerak cepat dalam menangani banjir yang menerjang puluhan desa di Kabupaten Pati pada awal bulan puasa tahun 2024 ini. Jumat (15/3) PJ Bupati Pati Henggar Budi Anggoro mengunjungi salah satu wilayah yang terdampak parah adalah Desa Sunggingwarno, Kecamatan Gabus. Menindaklanjuti laporan dan memantau kondisi di lapangan, Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar […]

  • Diklat SDM KDMP Digelar, Bupati Pati Harapkan Dampak Nyata Bagi Ekonomi Desa

    Diklat SDM KDMP Digelar, Bupati Pati Harapkan Dampak Nyata Bagi Ekonomi Desa

    • calendar_month Sen, 17 Nov 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 644
    • 0Komentar

    PATI – Bupati Pati, Sudewo, menghadiri pengarahan Diklat Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) yang digelar di Muria Ballroom, Hotel Safin, Senin (17/11/2025). Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari berbagai desa dan merupakan bagian dari rangkaian pelatihan resmi yang disiapkan pemerintah. Sudewo menyampaikan bahwa pelatihan peningkatan SDM KDMP dilaksanakan dalam […]

  • Bupati Pati Sambut Mahasiswa KKN UGM dan IPB, Dorong Kolaborasi di Sektor Pertanian dan Pendidikan

    Bupati Pati Sambut Mahasiswa KKN UGM dan IPB, Dorong Kolaborasi di Sektor Pertanian dan Pendidikan

    • calendar_month Sen, 23 Jun 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 97
    • 0Komentar

    PATI – Bupati Pati, Sudewo, menyambut kedatangan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Institut Pertanian Bogor (IPB) di Pendopo Kabupaten Pati pada Senin (23/6). Dalam sambutannya, Sudewo menyampaikan apresiasi atas kepercayaan kedua universitas tersebut memilih Kabupaten Pati sebagai lokasi KKN. “Kami ucapkan terima kasih kepada UGM dan IPB karena telah […]

expand_less