Breaking News
light_mode

MA Darul Falah Sirahan Terjunkan Siswanya Mengabdi di Masyarakat

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 16 Okt 2018
  • visibility 121
Siswi MA Darul Falah Sirahan sedang mengajar di sebuah madrasah di Kabupaten Jepara

PATI
– Ratusan siswa-siswi kelas XII MA Darul Falah Sirahan dilepas untuk melakukan
pengabdian di masyarakat. Mereka akan mendapat ujian untuk memimpin kegiatan
keagamaan secara nyata di tengah masyarakat desa.
Kegiatan
keagamaan tersebut adalah pratik menjadi bilal dan khotbah salat jumat untuk
siswa. Sedangkan siswi akan pratik menjadi MC, imam tahlil, hingga mauidhoh hasanah
dalam sebuah acara ibu-ibu seperti kegiatan muslimatan.
Kepala
MA Darul Falah Sirahan Muhlisin melaui Waka Kurikulum Jamaludin Umar
mengungkapkan, kegiatan tersebut memang sudah menjadi tradisi bagi kelas XII
sebelum menamatkan pendidikan di madrasah. Hal itu dikatakannya sebagai salah
satu uji mental membentuk kepribadian lulusan madrasah salam ini.
Masuk Kurikulum
Selain
itu pratik keagamaan itu juga sudah menjadi kurikulum, yang dituangkan dalam
buku Kompetensi Dasar Ubudiyah (KDU). ”Ya memang salah salah satunya untuk
menunaikan tugas menyelesaikan KDU tersebut,” jelas pengasuh pondok pesantren
Nurul Huda ini.
Lanjut
Jamal, dengan kegiatan praktik tersebut akan menjadikan anak didik menjadi
pribadi yang bertanggung jawab, dan tentunya berani tampil di depan masyarakat
sebagai seorang lulusan madrasah yang telah ditempa dengan ilmu agama.
Selain
praktik di masyarakat, kelas XII juga diterjunkan untuk pratik mengajar di
sekolah-sekolah yang telah menjalin kerjasama. Total ada 12 madrasah ibtidaiyah
yang akan menjadi lokasi pratik mengajar madrasah yang terletak di Desa Sirahan
Kecamatan Cluwak ini.
Madrasah-madrasah
itu tersebar di daerah Jepara dan Pati. Sama halnya dengan praktik keagamaan di
masyarakat desa. Tahun ini ada 155 siswa – siswi yang diterjun. Mulai pekan ini
hingga 30 November mendatang. (mil)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cerita Nasi Gandul Romantis H. Sardi Langganan Artis dan Pejabat

    Cerita Nasi Gandul Romantis H. Sardi Langganan Artis dan Pejabat

    • calendar_month Sab, 18 Mar 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Sebagai kuliner khas Pati paling populer, nasi gandul selalu mendapat keistimewaan tersendiri. Hampir semua tamu yang datang berkunjung ke Kota Pati pasti selalu menyempatkan mencicipi kuliner nasi gandul. Para tamu yang merupakan  pejabat dan artis atau pesohor lannya bahkan sudah memiliki langganan warung nasi gandul. PATI – Nasi Gandul adalah ikon kuliner Pati. Konsistensi rasa […]

  • Batik Lasem Rembang dipajang di Museum Batik Indonesia. (Pemprov Jawa Tengah)

    Bikin Bangga Batik Lasem Dipajang di Museum Batik Indonesia

    • calendar_month Rab, 4 Okt 2023
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Batik Lasem dari Rembang Jawa Tengah dipajang di Museum Batik Indonesia. Hal ini menjadikan Batik Lasem turut diperhitungkan daam khazanah batik di negeri ini.

  • Grogi di Bawah Ekspektasi Tinggi

    Grogi di Bawah Ekspektasi Tinggi

    • calendar_month Sen, 15 Jul 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 67
    • 0Komentar

    Full Time  Persipa Pati 0 Persip Pekalongan 1 Tampil di bawah performa  Priiiiit…… peluit panjang ditiup wasit Fero Arsanto asal Kendal. Papan skor tak beranjak. Persipa 0, Persip Pekalongan 1. Laskar Saridin harus mengakui keunggulan tamunya di hadapan ribuan suporter fanatik mereka di Stadion Joyokusumo. Semua nampak sekali kecewa. Penonton bergemuruh. Menggerutu kesal. Raut muka […]

  • Sejarah Gambiran Pusat Penyebaran Islam di Pati Masa Lalu

    Sejarah Gambiran Pusat Penyebaran Islam di Pati Masa Lalu

    • calendar_month Sab, 24 Apr 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Potret Masjid Gambiran, Desa Sukoharjo, Margorejo, Pati Gambiran disebut pusat penyebaran Islam di tanah Pati pada masa lampau. Berbicara tentang syiar Islam tidak terlepas dari nama Mbah Cungkrung. Beliau murid Sunan Muria, yang berdakwah dengan corak tasawuf. Bukti lain bahwa dahulu Gambiran merupakan pusat Islam di Pati, adalah keberadaan pemakaman Islam kuno di Dukuh Gambiran RT […]

  • TBM Omah Dongeng Marwah Kudus:  Bantuan Buku Perpusnas Sukses Tingkatkan Minat Baca

    TBM Omah Dongeng Marwah Kudus: Bantuan Buku Perpusnas Sukses Tingkatkan Minat Baca

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 82
    • 0Komentar

    KUDUS – Taman Baca Masyarakat (TBM) Omah Dongeng Marwah (ODM) di Kudus, Jawa Tengah, merasakan manfaat besar dari bantuan seribu buku yang diberikan oleh Perpustakaan Nasional (Perpusnas). Buku-buku tersebut telah meningkatkan semangat literasi anak-anak, khususnya siswa Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) ODM. “Sebelum pembelajaran dimulai, anak-anak PKBM ODM memang punya tradisi setiap pagi membaca cerita,” […]

  • Playoff Liga 2, Prediksi Persijap Jepara vs Sulut United; Bisa Curi 1 Poin

    Playoff Liga 2, Prediksi Persijap Jepara vs Sulut United; Bisa Curi 1 Poin

    • calendar_month Sel, 9 Jan 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 69
    • 0Komentar

    JEPARA – Persijap Jepara bakal berjumpa dengan Sulut United Jumat (12/1) di Stadion Klabat Manado, dalam laga lanjutan babak play-off Liga 2 musim 2023/24. Secara kebugaran kedua tim sama-sama bermasalah. Hal itu karena Persijap sebagai tim tamu harus menempuh perjalanan panjang dari Jepara ke Manado Sulawesi Utara. Sedangkan tim tuan rumah Sulut United juga baru […]

expand_less