Breaking News
light_mode

Selamatkan Karst Kendeng, SMAN 1 Jakenan dan Komunitas Lingkungan Tanam Pohon di Gunung Panti

  • account_circle Fatwa Fauzian
  • calendar_month Sel, 16 Des 2025
  • visibility 1.101

PATI — Aksi penyelamatan kawasan karst Pegunungan Kendeng kembali dilakukan melalui kegiatan penanaman ribuan bibit pohon di lereng Gunung Panti, Kecamatan Winong, Senin (15/12/2025).

Kegiatan ini diinisiasi Keluarga Besar SMA Negeri 1 Jakenan bekerja sama dengan komunitas Giat Tanam 33 sebagai bagian dari kepedulian terhadap lingkungan yang kian kritis.

Penanaman melibatkan berbagai pihak, di antaranya Jaringan Masyarakat Peduli Kendeng (JMPPK), Komunitas Peduli Kendeng Hijau, Muspika Winong, pemerintah desa setempat, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pati, petani lokal, serta perwakilan siswa SMA Negeri 1 Jakenan.

Bibit yang ditanam berupa tanaman buah unggul seperti mangga, sirsak, alpukat, matoa, dan durian, yang ditanam di lahan kritis bekas tambak musiman.

Kegiatan bertajuk “Tanam Pohon untuk Masa Depan” yang berlangsung pukul 08.00–10.00 WIB ini menjadi wujud komitmen lintas sektor dalam menjaga kelestarian kawasan karst Kendeng.

Camat Winong Yoga Wibowo menegaskan dukungan pemerintah terhadap keberlanjutan program tersebut.

“Komunitas dan pemerintah sepakat mengawal tanaman ini hingga berbuah. Tanam sekali, panen berkelanjutan. Kami akan melanjutkan penanaman sekaligus melakukan edukasi kepada warga agar pohon-pohon ini tumbuh besar,” tegasnya.

Komitmen pengawalan juga disampaikan Ali, aktivis JMPPK. “Kami dari komunitas akan mengawal agar bibit tidak dicuri atau mati,” ujarnya singkat.

Sementara itu, Koordinator Komunitas Peduli Kendeng Hijau, Harno, menekankan pentingnya kolaborasi dalam merawat alam Kendeng.

“Komunitas ini lahir karena kondisi alam yang memprihatinkan. Burung mulai hilang dan gunung tidak terawat. Kami berbagi tugas dengan pemerintah untuk merawat bibit secara rutin dan mencegah pencurian jati maupun mahoni. Sepakat kita kawal bersama,” katanya.

Harno juga berpesan kepada para siswa agar kepedulian lingkungan tidak berhenti pada kegiatan simbolis semata.

“Peduli lingkungan, baik di sekolah maupun di Kendeng. Bawa ilmu ini ke mana pun kalian pergi,” pesannya.

Kepala SMA Negeri 1 Jakenan yang diwakili Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Sholihul Fuad, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat.

“Kami atas nama keluarga besar SMA Negeri 1 Jakenan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Gunung Panti dan seluruh pihak yang terlibat atas terselenggaranya kegiatan pengabdian masyarakat berupa penanaman pohon untuk masa depan,” ujarnya.

Kegiatan ditutup dengan deklarasi bersama yang memuat komitmen komunitas dan pemerintah untuk mengawal bibit secara rutin, meninggalkan penggunaan herbisida, serta menjaga kelestarian Pegunungan Kendeng.

Kawasan Kendeng dinilai vital karena berfungsi sebagai daerah resapan air, habitat flora dan fauna, penyerap karbon dioksida hingga dua kali lipat dibanding hutan biasa, serta penyangga dari ancaman banjir dan krisis air.

Aksi tanam pohon ini juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan 4 Dekade SMA Negeri 1 Jakenan yang jatuh pada 22 November 2025. Sebelumnya telah digelar kegiatan donor darah dan santunan anak yatim, serta akan dilanjutkan dengan festival literasi, parade ekstrakurikuler, parade band, dan bazar kuliner.

Puncak perayaan akan dimeriahkan melalui kegiatan Having Run 6K pada 18 Desember 2025 dengan total hadiah jutaan rupiah dan puluhan doorprize menarik.

Acara tersebut juga akan dimeriahkan hiburan musik SMANJA SPEKTRA dengan penampilan sejumlah artis, yakni Cantika Nuswatoro, Din Anesia, Icing Tanaka, dan Salma Novita, serta dipandu MC Iqbal.

“Untuk acara Having Run, pesertanya siswa, alumni, dan masyarakat umum. Di garis finis akan ada hiburan musik dari artis yang familiar di kalangan pelajar. Kami juga menyiapkan bazar UMKM dari masyarakat umum yang telah mendaftar. Di ulang tahun ke-40 ini kami mengambil slogan asa, cita, karya sesuai dengan harapan dan doa kita bersama,” ujar Ketua Panitia, Yuniartiningsih.

Editor: Arif 

  • Penulis: Fatwa Fauzian

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komisi D DPRD Pati Ungkap Hasil Sidak Puskesmas Winong 1, Ini Rekomendasinya

    Komisi D DPRD Pati Ungkap Hasil Sidak Puskesmas Winong 1, Ini Rekomendasinya

    • calendar_month Jum, 18 Apr 2025
    • account_circle Abdul Adhim
    • visibility 137
    • 0Komentar

    PATI – Komisi D DPRD Kabupaten Pati melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Puskesmas Winong 1 pada Jumat (11/4/2025), untuk memantau langsung kualitas pelayanan kesehatan di wilayah tenggara Kabupaten Pati. Ketua Komisi D, Teguh Bandang Waluyo, menyampaikan apresiasi atas kinerja tenaga kesehatan di puskesmas tersebut. Namun, ia juga menyoroti sejumlah kekurangan, terutama terkait sarana dan prasarana […]

  • Pemain Persijap Jepara Patrick Kalon.

    Jadwal Lengkap Pertandingan Persijap Jepara di Liga 2 Tahun 2024/2025 Bulan September

    • calendar_month Sel, 3 Sep 2024
    • account_circle Arif Mohamad
    • visibility 83
    • 0Komentar

      OLAHRAGA – Kick off Liga 2 tahun 2024/2025 sebentar lagi. Persijap Jepara sebagai salah satu kontestan akan memainkan pertandingan perdana, Minggu (8/9) menjamu Persekat Tegal di Stadion Moch Soebroto Magelang. Setelah itu Persijap Jepara akan menghadapi Persiku Kudus di Stadion Wergu Wetan Kudus pada Minggu (15/9). Di pertandingan ketiga Persijap Jepara akan bertandang ke […]

  • IPPNU Keling Mulai Latihan Olah Sampah Plastik

    IPPNU Keling Mulai Latihan Olah Sampah Plastik

    • calendar_month Rab, 19 Feb 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Pelatihan oleh PAC IPPNU Keling JEPARA – Pelatihan pengolahan limbah plastik menjadi bahan bernilai telah digelar PAC IPNU dan IPPNU Keling pada Ahad (16/2/2020) di Gedung Muslimat NU Desa Jlegong. Pelatihan ini dikomandoi Lembaga Konseling Pelajar Putri. Sebanyak 40 peserta hadir dalam kegiatan tersebut. Mereka merupakan para kader-kader pelajar NU yang ada di Kecamatan Keling. […]

  • Akses Utama Desa Tempur Jepara Terputus Total Akibat Longsor, Warga Terisolir

    Akses Utama Desa Tempur Jepara Terputus Total Akibat Longsor, Warga Terisolir

    • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1.395
    • 0Komentar

    JEPARA – Akses utama menuju Desa Tempur, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara terputus total akibat kejadian tanah longsor pada hari Sabtu (10/1/2026). Desa yang terletak di lereng Pegunungan Muria ini kini terisolir, dengan jaringan listrik dan sinyal komunikasi juga terganggu. Kerusakan terjadi pada sebagian badan jalan, menghalangi segala bentuk kendaraan untuk masuk dan keluar dari desa. […]

  • Sedekah Bumi dan Tradisi Menghormati Air Sendang Pengilon Dukuh Ngrangit Patiayam

    Sedekah Bumi dan Tradisi Menghormati Air Sendang Pengilon Dukuh Ngrangit Patiayam

    • calendar_month Ming, 28 Jul 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Guyub rukun sedekah bumi di Sendang Pengilon , Dukuh Ngragit, Terban, KudusFoto-foto Imam Khanafi  Siang yang terik, Mbah Paijan khusyuk merapal doa-doa di Sendang Pengilon (27/7/2019). Orang-orang di Dukuh Ngrangit, Terban di kawasan Perbukitan Patiayam Kudus itu sedang punya gawe. Sedekah bumi. Yang dipusatkan di sendang yang menjadi sumber air bagi 200 kepala keluarga di […]

  • Pelatih dan Striker Baru, Menanti Ledakan PSG Pati

    Pelatih dan Striker Baru, Menanti Ledakan PSG Pati

    • calendar_month Ming, 17 Okt 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 75
    • 0Komentar

      Osas Saha setelah resmi dikontrak PSG Pati belum lama ini. Jangan buru-buru nyinyirin PSG Pati. Tim ini bisa saja meledak dan bablas menjadi juara Liga 2, setelah perombakan di jajaran pelatih dan penambahan pemain di berbagai lini. SOLO – Jangan anggap remeh tim Kasih Keras ini. Meskipun di awal babak belur, PSG Pati terus […]

expand_less