Breaking News
light_mode

Kopdar Miniatur Kapal Ramaikan Sedekah Laut di Juwana

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 17 Mei 2022
  • visibility 33
Miniatur kapal nelayan di Desa Bendar Kecamatan Juwana Pati

PATI – Kemeriahan sedekah laut di Juwana ditambah dengan kegiatan kopdar puluhan miniature kapal. Kegiatan ini digelar di Desa Bendar Kecamatan Juwana. Ada puluhan miniature kapal.

Tidak hanya kapal penangkap ikan saja, tetapi juga terlihat kapal tempur, pesiar, bahkan thousand sunny go yang merupakan kapal bajak laut topi jerami dalam serial anime Jepang, nampak di antaranya. Miniatur kapal ini dapat melaju di atas air layaknya kapal sebenarnya, dengan dikendalikan dengan sinyal remot kontrol. 

Pernak-perniknya pun sama persis dengan kapal pada umumnya. Misalnya saja untuk miniatur kapal porsein mulai dari jala, jangkar, lampu, pengeras suara, dan sebagainya dibuat semirip mungkin dengan aslinya.

Kedatangan miniatur kapal remot kontrol di kawasan Desa Bendar itu, memang bukan tanpa alasan. Namun untuk turut memeriahkan rangkaian acara Sedekah Laut. Puluhan miniatur tersebut tidak hanya datang dari eks-Keresidenan Pati saja, tetapi juga berasal dari daerah luar.

“Ini merupakan festival pesta laut yang digelar remote control (RC) Tawang Community. Jadi selain komunitas dari Tawang kita juga undang komunitas RC lain dari Wonokerto, Pekalongan, Krapyak, Rembang, Asemdoyo, Brebes, Batang,” ujar perwakilan RC Tawang, Mustofa, Senin (16/5/2022).

Lanjutnya, kebanyakan bentuk kapal yang dibuat berjenis kapal tangkap ikan, seperti cakalang, porsein, jaring tarik berkantong, ragan, dan jukung. Ini semata sebagai bentuk apresiasi kepada para nelayan lokal di Indonesia. Sekaligus bentuk kecintaan terhadap kapal lokal.

“Tapi kita tidak membatasi diri dalam komunitas, kita bebaskan. Sehingga banyak macamnya ada miniature kapal perang, kapal bajak laut, pesiar, banyak lah,” imbuhnya.

Begitu pun mesin yang dipakai untuk laju kapal masing-masing anggota bervariasi. Ada yang mengandalkan mesin elektrik, dynamo, mesin pemotong rumput, gergaji senso, bahkan mesin sepeda motor. 

“Ukuran masing-masing berbeda. Secara keseluruhan ada 60 kapal yang meramaikan festival pesta laut remote control (RC) Tawang Community,” terangnya.

Mustofa menambahkan, satu unit miniatur kapal remot kontrol setidaknya memakan waktu hingga dua bulan dalam pembuatannya. Untuk harganya sendiri mulai dari Rp3.000.000 – 8.000.000. (yan)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bedah Buku Mbah Dullah Salam, Cara Santri Meneladani Kiai

    Bedah Buku Mbah Dullah Salam, Cara Santri Meneladani Kiai

    • calendar_month Sen, 28 Jan 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Seorang santri mengajukan pertanyaan dalam kegiatan diskusi bedah buku Mbah Dullah Salam Kajen Keteladanan KH Abdullah Zein Salam, dihadirkan dalam bentuk buku biografi. Ratusan santri menyimak diskusi buku tersebut. Sebagai kegiatan literasi dan juga menyerap nilai-nilai ketedanan dari sosok kiai besar di Kajen tersebut Lantai bawah Masjid Al Waq lumayan sesak usai Salat Jumat kemarin […]

  • Persijap Jepara Punya Bus Baru dari PO Bejeu

    Persijap Jepara Punya Bus Baru dari PO Bejeu

    • calendar_month Sel, 21 Sep 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Penampakan bus baru Persijap dari PO Bejeu  JEPARA – Senin (20/9/2021) Bupati Jepara Dian Kristiandi bersama jajaran menejemen PERSIJAP Jepara meluncurkan bus untuk operasional tim kebanggaan warga Jepara ini. Menejemen PO. Bejeu juga turut hadir dalam launching ini, lantaran bus itu merupakan bantuan dari PO tersebut. Launching bus dilakukan di depan pendapa RA. Kartini Jepara. […]

  • Mengenal Zerone Japan Sponsor Utama Persipa Pati

    Mengenal Zerone Japan Sponsor Utama Persipa Pati

    • calendar_month Sab, 22 Jan 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 38
    • 0Komentar

      Zerone Japan berkomitmen menjadi sponsor utama untuk Persipa Pati di ajang Liga 3 putaran nasional Di putaran nasional Liga 3 musim 2021/2022 Persipa Pati mendapat sponsor utama. Adalah Zerone Japan, sebuah brand otomotif yang fokus pada pengembangan autocare atau perawatan mobil pabrikan Jepang. PATI –  Persipa Pati semakin mantap menatap putaran nasional Liga 3. […]

  • Material Center Dongkrak Kemajuan Furnitur Jepara

    Material Center Dongkrak Kemajuan Furnitur Jepara

    • calendar_month Ming, 26 Jan 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Seorang pekerja menyelesaikan pembuatan kursi kayuSUMBER mebelminimalis-m.blogspot.com JEPARA –  Material center segera dibangun oleh Kementerian Perindustrian (Kemenperin) melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA). Hal itu dilakukan untuk memenuhi kebutuhan bahan baku kualitas terbaik, legal, dan harga yang kompetitif bagi industri kecil menengah (IKM) furnitur Jepara. Dilansir dari jepara.go.id, Dirjen IKMA Gati Wibawaningsih […]

  • Gelar Pahlawan Nasional untuk Hidupkan Semangat Kemaritiman Ratu Kalinyamat

    Gelar Pahlawan Nasional untuk Hidupkan Semangat Kemaritiman Ratu Kalinyamat

    • calendar_month Rab, 13 Mar 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Lukisan Ratu Kalinyamat yang gagah berani dengan latar belakang kapal-kapal besar JEPARA – Gerakan penandatanganan petisi dilakukan, sebagai upaya mengajukan Ratu Kalinyamat sebagai pahlawan nasional. Beberapa kelompok masyarakat sudah memulai. Ada Yayasan Dharma Bakti Lestari, Yayasan Lembayung Kalinyamatan, Komunitas Mas dan Mbak Jepara, Lesbumi NU Jepara, dan beberapa tokoh lainnya. Ratu Kalinyamat sendiri adalah seorang […]

  • Anggaran TKD Naik Rp 43 Triliun, Momentum Daerah Bangun Ekonomi

    Anggaran TKD Naik Rp 43 Triliun, Momentum Daerah Bangun Ekonomi

    • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 40
    • 0Komentar

    JAKARTA – Pemerintah dan Badan Anggaran (Banggar) DPR RI menyepakati penambahan anggaran untuk Transfer ke Daerah (TKD) dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2026. Anggaran ini ditingkatkan dari Rp 650 triliun menjadi Rp 693 triliun. Bupati Pati Sudewo, selaku Wakil Ketua Umum 1 Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi), mengungkapkan apresiasinya terhadap perkembangan ini. […]

expand_less