Breaking News
light_mode

Peluang Persijap Jepara Bertahan di Liga 2 Hanya 50 Persen

  • account_circle Abdul Adhim
  • calendar_month Kam, 4 Jan 2024
  • visibility 113

OLAHRAGA – Berapa peluang Persijap Jepara untuk bertahan di Liga 2, jawabannya adalah cuma 50 persen. Hitung-hitungan peluang ini berdasarkan statistik hasil pertandingan selama babak penyisihan grup Liga 2 musim 2023/2024.


Di babak penyisihan grup Persijap Jepara hanya bisa meraih kemenangan di laga kandang, itu pun hanya 3 kemenangan saja. Sisanya 3 kali pertandingan hanya meraih seri.

Sedangkan di luar kandang Persijap Jepara tidak pernah menang sekalipun, tercatat hanya dua kali meraih hasil seri. Performa yang jeblok di babak penyisihan grup itu diharapkan tidak terjadi di babak playoff degradasi nanti, yang dimulai (7/1/2024) saat menjamu Persiba Balikpapan.


Apesnya di babak playoff ini, Persijap Jepara harus menjalani laga kandang sebagai tim musafir. Karena Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara direnovasi dan selesai akhir tahun 2024. Persijap sementara berkandang di Stadion Kebo Giro Boyolali.


Ini sebuah kerugian tersendiri karena harus bermain di luar Jepara, padahal bermain di Jepara sendiri masih terseok-seok dan sulit menang. Apalagi harus bermain di kota lain, secara psikologi pemain tentu akan berbeda.


Di sini peran suporter yang katanya loyal dan fanatik itu dibutuhkan, dukungan all out kepada perjuangan tim dihrapkan bisa menaikkan mental dan semangat juang pemain untuk menyapu bersih seluruh pertandingan dengan hasil kemenangan.


Seperti diketahui di babak playoff ini ada 4 tim tiap grup, masing-masing hanya 2 tim teratas yang bisa bertahan di Liga 2. Persijap tergabung bersama Persiba Balikpapan, Sulut United dan Persipa Pati.


Di babak playoff ini para pemain harus bermain total di setiap pertandingan dan memiliki mental untuk menang. Terlebih dua pertandingan kandang harus dimanfaatkan betul untuk mendulang poin penuh. []

Hasil Pertandingan Persijap di Babak Penyisihan Grup
Persela vs Persijap 2 – 0
Persijap vs Persipa 1 – 1
Persijap vs PSCS 0 – 0
Persijap vs Persekat 2 – 1
Gresik United vs Persijap 1 – 0
Persijap vs Deltras 1 – 0
Persijap vs Persela 0 – 0
Persipa vs Persijap 1 – 1
PSCS vs Persijap 3 – 1
Persekat vs Persijap 0 – 0
Persijap vs Gresik United 2 – 0
Deltras vs Persijap 1 – 0

Penulis

Konten kreator, tinggal di Pati, Jawa Tengah. Alumni S-1 KPI IAIN Kudus.

Rekomendasi Untuk Anda

  • Stabilkan Harga, Pasar Murah Dinas Ketahanan Pangan Sasar Masyarakat Desa di Pati

    Stabilkan Harga, Pasar Murah Dinas Ketahanan Pangan Sasar Masyarakat Desa di Pati

    • calendar_month Jum, 1 Mar 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 68
    • 0Komentar

    PATI – Intervensi terhadap tingginya harga pokok mulai gencar dilakukan oleh pemerintah daerah. Diantaranya dengan menggelar pasar murah. Seperti yang diadakan di Desa Kedungbulus dan Desa Bageng Kecamatan Gembong. Kegiatan ini bertajuk Gerakan Pangan Murah. Kegiatan ini digelar demi menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di Bumi Mina Tani, Kamis 29 Februari 2024. Masyarakat tampak […]

  • Lestari Moerdijat Soroti Pentingnya Peran Aktif Mahasiswa dalam Pencegahan Kekerasan

    Lestari Moerdijat Soroti Pentingnya Peran Aktif Mahasiswa dalam Pencegahan Kekerasan

    • calendar_month Kam, 27 Nov 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 785
    • 0Komentar

    KUDUS – Komisi X DPR RI memberikan perhatian serius terhadap upaya menciptakan lingkungan perguruan tinggi yang aman, bebas dari kekerasan, dan berpihak pada kesejahteraan mahasiswa. Hal ini ditegaskan dalam acara Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Perguruan Tinggi yang diadakan di sebuah kampus di Kudus, Rabu (26/11). Anggota Komisi X DPR RI, Lestari Moerdijat, […]

  • Permintaan Ikan Meningkat, Harga Terangkat

    Permintaan Ikan Meningkat, Harga Terangkat

    • calendar_month Sab, 19 Mei 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 79
    • 0Komentar

    PATI – Permintaan ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Unit II Juwana mengalami peningkatan. Bahkan, harga masing-masing ikan hasil tangkapan nelayan, juga mengalami kenaikan. Emi Yuliati, salah seorang bakul di TPI II Juwana mengatakan, hari-hari ini harga ikan memang sedang bagus. Kemungkinan, stabilitas harga ini akan berlangsung hingga pertengahan puasa nanti. “Tetapi, kalau  sudah memasuki hari ke […]

  • Unjuk Rasa di Alun-alun Tayu: Massa Tuntut Kapolresta Segera Tangkap Pelaku Kekerasan Terhadap Koordinator AMPB

    Unjuk Rasa di Alun-alun Tayu: Massa Tuntut Kapolresta Segera Tangkap Pelaku Kekerasan Terhadap Koordinator AMPB

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 111
    • 0Komentar

    PATI – Gelombang demonstrasi kembali mengguncang Kabupaten Pati pada hari Senin (6/10/2025), dipicu oleh serangkaian insiden yang menimpa seorang koordinator aliansi masyarakat setempat. Aksi unjuk rasa yang diinisiasi oleh Koalisi Masyarakat Pati Anti Premanisme (Kompres) ini berlangsung di Alun-Alun Kecamatan Tayu. Pemicu utama demonstrasi ini adalah dua peristiwa nahas yang dialami oleh Teguh Istiyanto, koordinator […]

  • Pimpinan Sementara DPRD Pati : Alat Kelengkapan Dewan Tunggu SK Pimpinan Definitif Turun

    Pimpinan Sementara DPRD Pati : Alat Kelengkapan Dewan Tunggu SK Pimpinan Definitif Turun

    • calendar_month Sab, 12 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 76
    • 0Komentar

    PATI – Pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati telah berlangsung pada 27 Agustus 2024. Meskipun pimpinan sementara DPRD telah terbentuk, pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) masih tertunda. Ketua Sementara DPRD, Ali Badrudin, menjelaskan bahwa pembentukan AKD terkendala oleh belum diterbitkannya Surat Keputusan (SK) Pimpinan Definitif oleh Gubernur Jawa Tengah. “Kami masih menunggu […]

  • Gus Yasin Pimpin Upacara HUT ke-80 RI di Pati, Bupati Absen karena Sakit

    Gus Yasin Pimpin Upacara HUT ke-80 RI di Pati, Bupati Absen karena Sakit

    • calendar_month Ming, 17 Agu 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 89
    • 0Komentar

    PATI – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia di Kabupaten Pati, yang dilaksanakan pada hari Minggu, 17 Agustus 2025, berlangsung dengan khidmat. Meskipun Bupati Pati, Sudewo, tidak dapat hadir karena sakit, Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin), hadir untuk memimpin upacara di Alun-alun Pati. Setelah upacara, Gus Yasin menekankan […]

expand_less