Breaking News
light_mode

Alumni Omah Dongeng Marwah Juara 2 Monolog Festival Kesenian Indonesia

  • account_circle Abdul Adhim
  • calendar_month Sab, 28 Okt 2023
  • visibility 29


BUDAYA – Prestasi membanggakan diraih oleh dua alumni Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Omah Dongeng Marwah Kudus, dalam even Festival Kesenian Indonesia 2023. Kedua alumni itu adalah Orion Bima Wicaksana dan Ervina Dwi Setyaningrum. Keduanya telah aktif di dunia teater sejak sekolah di Omah Dongeng Marwah.


Keduanya meraih Juara 2 Nasional Monolog. Sebagai kontingen dari Institut Seni Indonesia Surakarta. Orion meraih juara kategori Sutradara, sedangkan Vina meraih juara kategori Aktor.
Untuk kategori artistik monolog pada garapan ini juga mendapat juara 1 Nasional diperoleh Laksamana Abdi Satria, Mochammad Salman Alfaris, Jesica Eunike Ardarutti beserta tim. Selain itu, kesuksesan monolog ini tidak terlepas dari peran Putri Nadiyah sebagai Manager Produksi.

Festival dua tahunan yang diadakan di Institut Seni Indonesia Denpasar, Bali, pada hari Selasa-Jumat (24-27 Oktober 2023) ini diikuti berbagai Perguruan Tinggi Seni se-Indonesia. Kategori lomba dalam festival ini antara lain: lomba melukis, fotografi, film pendek, tatah kulit, sketsa arsitektur, poster, art fashion, menyanyi solo, musik kontemporer, tari kontemporer, dan monolog.

Dalam lomba monolog sendiri, aspek yang dinilai ada tiga, yakni keaktoran (keutuhan karakter peran), penyutradaraan (interpretasi naskah dan unity/keutuhan garapan), dan penataan artistik (keutuhan artistik pertunjukan). Kemudian aspek penilaian itu dijadikan penentu kategori juara dalam lomba monolog. Masing-masing kategori terdapat juara 1, 2, dan 3.

Melalui naskah monolog Tolong karya N.Riantiarno, mereka mengisahkan perjalanan penuh penderitaan Atikah, seorang pekerja migran yang mempunyai harapan besar agar dapat memperbaiki kehidupan yang lebih baik, namun yang terjadi, ia justru dibenturkan pada kenyataan bahwa ia telah terjebak dalam jeratan siksaan dan ketidakadilan di negeri orang.

Di tengah keterasingan dan keputusasaan, Atikah terus mencari harapan dan mempertahankan tekadnya untuk bertahan hidup, hingga nanti kembali ke Indonesia dan bertemu Mudasir suaminya, Mak dan Bapak. Pada panggung pementasan, Sutradara menghadirkan bentuk seorang perempuan yang terkurung di dalam sebuah box jeruji besi dengan kondisi leher yang selalu terikat oleh rantai di atas panggung, menggambarkan ironi, keterasingan, dan keterbelengguan Atikah.

Sebelum kuliah di Institut Seni Indonesia Surakarta, Orion dan Vina pernah terlibat dalam pementasan beberapa lakon selama di PKBM Omah Dongeng Marwah, antara lain ANANG-ING MURIA karya Tiyo Ardianto (2018-2019) dan DONG-Eng? karya Ervina Dwi Setyaningrum (2019), D.O.N.G.E.N.G karya Orion Bima Wicaksana (2019).

Penulis : Arif
Editor : Adhim

Penulis

Konten kreator, tinggal di Pati, Jawa Tengah. Alumni S-1 KPI IAIN Kudus.

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anggota DPRD Pati, Mukit : Perikanan Juwana Penting untuk Perekonomian Pati

    Anggota DPRD Pati, Mukit : Perikanan Juwana Penting untuk Perekonomian Pati

    • calendar_month Ming, 27 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 26
    • 0Komentar

    PATI – Mukit, anggota DPRD Kabupaten Pati dari Fraksi Partai Demokrat, menekankan pentingnya sektor perikanan bagi perekonomian Pati. Ia menyatakan bahwa sektor perikanan di Juwana, yang dikenal sebagai barometer perikanan di Indonesia, memiliki dampak signifikan terhadap berbagai sektor lainnya di Pati. “Kita harus mengakui bahwa sektor perikanan merupakan salah satu penunjang perekonomian utama di Pati. […]

  • Persib Putri Raih Juara Tambaharjo Pati Cup 2022

    Persib Putri Raih Juara Tambaharjo Pati Cup 2022

    • calendar_month Sel, 16 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Persib putri juara Tambaharjo Cup 2022 PATI – Turnamen sepakbola putri digelar di Desa Tambaharjo Kecamatan Tambakromo, 13-14 Agustus 2022. Dalam turnamen bertajuk Tambaharjo Cup 2022 tersebut tim Persib Bandung Putri berhasil keluar sebagai juara. Turnamen sepakbola putri pertama di Kabupaten Pati ini menyedot animo penonton yang luar biasa banyak. Terlihat penonton duduk mengitari lapangan […]

  • Susah Payah Persijap Jepara Memungut Tiga Poin Perdana

    Susah Payah Persijap Jepara Memungut Tiga Poin Perdana

    • calendar_month Sen, 30 Jul 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 27
    • 0Komentar

    DOKUMEN PERSIJAP JEPARA  JEPARA – Persijap Jepara berhasil mengamankan tiga poin saat menjamu tamunya Persatu Tuban Minggu (29/7/2018) di Stadion Gelora Bumi Kartini. Bermain dihadapan ribuan pendukungnya, Persijap harus jatuh bangun menjemput kemenangan di laga perdana Liga 3 Nasional itu dengan skor 2-1. Sejak peluit tanda pertandingan dimulai kedua kesebelasan langsung tancap gas saling menyerang. […]

  • Pansus Angket DPRD Pati: Fokus 12 Poin Kebijakan Bupati, Bukan Hanya PBB-P2

    Pansus Angket DPRD Pati: Fokus 12 Poin Kebijakan Bupati, Bukan Hanya PBB-P2

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 38
    • 0Komentar

    PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati terus menjalankan tugas Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket, yang dibentuk sebagai respons terhadap desakan masyarakat terkait kebijakan Bupati Sudewo. Pansus ini berpotensi membawa implikasi serius, termasuk pemakzulan bupati. Bupati Pati Sudewo sebelumnya menyampaikan harapannya agar Pansus fokus pada isu Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan […]

  • Anggota DPR RI Dorong Pati Perkuat Pendapatan Daerah Hadapi Tantangan Ekonomi Global

    Anggota DPR RI Dorong Pati Perkuat Pendapatan Daerah Hadapi Tantangan Ekonomi Global

    • calendar_month Ming, 25 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 41
    • 0Komentar

    PATI – Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar, Firman Soebagyo, mendorong Kabupaten Pati untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) guna menghadapi tantangan ekonomi global yang berdampak pada penurunan APBN. Menurut Firman, ketergantungan pada APBN saja tidak cukup untuk membangun Pati yang lebih maju di berbagai bidang. “Untuk membangun Pati yang lebih baik dan maju, kita […]

  • Jepara United Jadi Wadah Talenta Muda Sepak Bola di Kota Ukir

    Jepara United Jadi Wadah Talenta Muda Sepak Bola di Kota Ukir

    • calendar_month Sel, 23 Jul 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 20
    • 0Komentar

    OLAHRAGA – Kelahiran Jepara United yang dibidani Askab PSSI Jepara diharapkan akan menjadi wadah bagi pemain muda di Kabupaten Jepara. Hal itu ditegaskan oleh Ketua Askab PSSI Jepara Abdul Aziz. Di samping untuk mengikuti kompetisi resmi, Azizi menyebut pendirian Jepara United juga bertujuan untuk mewadahi talenta-talenta sepak bola di Kota Ukir. Dirinya melihat geliat sepak […]

expand_less