Breaking News
light_mode

Turnamen Voli Antar Dukuh di Desa Lahar Ajarkan Nilai Spotivitas

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 11 Jun 2022
  • visibility 82
Para juara turnamen voli yang digelar karang taruna Desa Lahar


Karang Taruna Desa Lahar
Kecamatan Tlogowungu Kabupaten Pati menggelar turnamen voli antar dukuh. Selain
memeriahkan kegiatan di desa, lomba voli ini diharapkan dapat memupuk
nilai-nilai sportivitas pemuda setempat.

TLOGOWUNGU
–  Sportivitas haruslah dipupuk sejak dini agar menjadi manusia
yang kuat secara fisik dan mental. Tujuan tersebut dilakukan oleh Karang Taruna
Mandala Desa Lahar, Kecamatan Tlogowungu, Kabupaten Pati, dengan mengajak
para pemuda setempat berpartisipasi dalam Turnamen Bola Voli Antar Dukuh. 

Turnamen yang berlangsung sejak
29 Mei hinga 10 Juni 2022 di Lapangan Gelora Manda Desa Lahar itu disambut
meriah oleh masyarakat setempat. Ratusan warga turut hadir menyaksikan
pertandingan yang digelar setiap malam mulai pukul 19.30 WIB itu.

Ketua Panitia kegiatan, Khoirun
Ni’am mengatakan, latar belakang diadakannya turnamen tersebut adalah untuk
memupuk jiwa sportivitas. Selain itu juga dalam rangka menyambut perayaan
Sedekah Bumi yang akan jatuh pada akhir bulan Juni nanti.

“Lewat agenda ini, kami punya
tujuan tersendiri, yaitu agar teman-teman pemuda Lahar potensinya semakin
diasah. Siapa tahu nanti mereka juga dapat mewakili Desa
Lahar mengikuti  kejuaraan yang levelnya lebih tinggi,” kata dia.

Sementara itu Ketua Karang
Taruna Mandala Desa Lahar, Angga Saputra menjelaskan, diadakannya turnamen
tersebut juga untuk menggeliatkan perekonomian lokal yang selama ini lesu
karena pandemi.

“Adanya kegiatan
ini saya rasa menjadi salah satu upaya yang bagus untuk memulihkan kondisi
saat ini, agar geliat ekonomi di Desa Lahar kembali meningkat pascapandemi.
Karena banyak juga warga yang berjualan di sekitar lapangan. Mudah-mudahan
pendapatan mereka meningkat, karena banyak para penonton, baik dari Desa
Lahar maupun dari luar desa,” kata Angga.

Adapun juara pada turnamen
tersebut, yaitu Pusunk VC, sementara juara 2 yakni Pertelon VC, juara 3 DVC,
dan juara harapan Wong Nom.  Para juara tersebut mendapatkan trophy
dan uang pembinaan mencapai jutaan rupiah. (yan)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PWI Pati Gelar Motion Infographic Contest Berhadiah Jutaan Rupiah

    PWI Pati Gelar Motion Infographic Contest Berhadiah Jutaan Rupiah

    • calendar_month Rab, 10 Mar 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 84
    • 0Komentar

      PATI – Dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional tahun 2021, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pati menggelar sejumlah agenda. Diantaranya Motion Infographic Contest (MIC) untuk umum, orientasi kewartawan, serta virtual expo. Khusus untuk lomba Motion Infographic Contest,  panitia menyediakan hadiah jutaan rupiah. “Periode lombanya mulai hari ini, 10 Maret -23 maret 2021. Objeknya bisa berupa […]

  • AHY Gelorakan Semangat Perubahan dan Perbaikan

    AHY Gelorakan Semangat Perubahan dan Perbaikan

    • calendar_month Sel, 20 Sep 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Ketua Umum Partai Demokrat berpidato di depan ribuan kader saat Rapimnas di JCC Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meminta para kadernya untuk memiliki semangat ke arah perubahan dan perbaikan. AHY menilai situasi bangsa dan negara saat ini cenderung memburuk. JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sendiri menegaskan bahwa […]

  • Terakota Bersejarah Ditemukan di Sekitar Candi Bubrah Tempur Jepara

    Terakota Bersejarah Ditemukan di Sekitar Candi Bubrah Tempur Jepara

    • calendar_month Kam, 13 Jun 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 92
    • 0Komentar

    JEPARA – Sebuah artefak yang diduga terakota kembali ditemukan di sekitar Candi Bubrah Dukuh Duplak, Desa Tempur, Kecamatan Keling. Penemuan ini terjadi saat Forum Komunikasi Peduli Cagar Budaya Muria (FKPCBM) melakukan kegiatan membersihkan situs Candi Bubrah. “Kemarin kita melaksanakan bersih-bersih di Candi Bubrah dan menemukans ebuah artefak yang diduga sebagai terakota,” kata Subkord Bidang Sejarah […]

  • Mengenal Tradisi Apeman Kampung Budaya Piji Wetan

    Mengenal Tradisi Apeman Kampung Budaya Piji Wetan

    • calendar_month Ming, 3 Apr 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Tradisi apeman di Desa Piji Wetan Kecamatan Dawe Kudus/@kampungbudayapijiwetan Suguhan kuliner tidak saja berhenti pada rasa enak atau sekadar mengenyangkan saja. Beragam kuliner di negeri ini memiliki cerita panjang di balik kelezatannya. Seperti sajian apem di sebuah desa di Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus ini, yang hadir menjadi pelengkap tradisi memasuki bulan suci Ramadan. KUDUS – […]

  • Peduli Warisan Leluhur, Desa Sirahan Bangun Pagar Besar

    Peduli Warisan Leluhur, Desa Sirahan Bangun Pagar Besar

    • calendar_month Jum, 16 Feb 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Kepala Desa Sirahan Sutiyono sedang menunjukkan bangunan pagar makam yang baru selesai dibangun Lingkar Muria, PATI – Pemerintah Desa Sirahan total dalam membangunan pagar yang mengelilingi makam desa yang berada di tepi Jalan Tayu – Pati. Hal ini lantaran kesadaran masyarakat desa, sebab makam merupakan warisan dan pengingat akan leluhur mereka. Kepala Desa Sirahan, Sutiyono […]

  • BRI Tak Bisa Kembalikan Dana yang Hilang, Nasabah Kecewa Berat

    BRI Tak Bisa Kembalikan Dana yang Hilang, Nasabah Kecewa Berat

    • calendar_month Rab, 22 Jun 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Nasabah BRI Siti Mardhiyah yang menjadi korban penipuan didampingi suaminya Salah seorang nasabah BRI Juwana mengaku sangat kecewa karena tabungan milik istrinya yang digondol penipu cyber tak bisa dikembalikan. Padahal salah satu rekening yang menjadi tujuan transfer dana tersebut sudah diblokir. Pihak bank menyarankan untuk melaporkan ke polisi. PATI – Nasabah BRI Juwana mengaku sangat […]

expand_less