Breaking News
light_mode

SMAN 2 Pati Rajai Dance se Kabupaten Pati

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 31 Des 2017
  • visibility 107
Bersama Bupati Haryanto di acara penutupan Pragolo Fair ke II beberapa waktu yang lalu

Pengembangan diri dance di SMA N 2 Pati, boleh dibilang
merajai dance di Kabupaten Pati.
Sebab, dalam kurun waktu dua tahun belakangan, pundi-pundi prestasi dance dari siswa-siswi di SMA yang
berada di Jalan Ahmad Yani ini mendulang prestasi di berbagai ajang dance di
Kota Nasi Gandul ini.
”Bahkan di acara Pragolo Fair II
bulan lalu, grup-grup dance yang digawangi anak-anak berhasil menyabet semua
juara yang disediakan panitia,” kata Andina Eka Pratiwi, guru pendamping utama
pengembangan diri dance ini.
Juara satu sampai harapan ketiga,
kata Andina, semua disapu bersih grup dance dari anak asuhnya. Selain itu,
masih ada beberapa gelar juara yang diraih anak-anak SMA N 2 Pati. Diantaranya
juara pertama dance dalam gelaran KJBL tahun 2016. Mereka menyabet gelar untuk
kategori SMA se Kabupaten Pati.

Usai tampil di salah satu dance competition


Kemudian menjadi juara ketiga lomba
dance cuci tangan Balkesmas Kabupaten
Pati tahun 2017. Dan juga juara pertama modern dance Pragolo Fair I. ”Sebenarnya masih banyak prestasi yang diraih
anak-anak. Namun itu saja yang saya ingat. Sebab saya baru menjadi pendamping
pengembangan diri ini mulai akhir 2015 lalu,” terang guru mata pelajaran Kimia
ini.
Sementara itu, untuk tahun depan
nanti, pengembangan diri ini bakal lebih digiatkan lagi. Salah satunya dengan
menambah satu pendamping lagi. ”Bu Dyah Wulandari nanti akan masuk menguatkan
pengembangan diri ini agar makin berprestasi,” imbuhnya. (mil)
Membentuk sebuah formasi andalan

JUARA-JUARA
DANCE SMA N 2 PATI TERBARU
Juara 1 KJBL tahun 2016 kategori
SMA se Pati.
Juara 3 Dance cuci tangan Balkesmas
Kabupaten Pati 2017
Juara 1 modern dance Pragolo Fair 1
2017

Sapu Bersih Dance Competition Pragolo Fair II Juara 1 sampe juara harapan 3 
  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Pati Kecewa Kenaikan PBB Tanpa Koordinasi, Pemkab Dinilai Lebih Pilih Kades dan Camat

    DPRD Pati Kecewa Kenaikan PBB Tanpa Koordinasi, Pemkab Dinilai Lebih Pilih Kades dan Camat

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 98
    • 0Komentar

    PATI – Ketua DPRD Kabupaten Pati, Ali Badrudin, mengungkapkan kekecewaannya terhadap langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati yang menaikkan tarif Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) hingga 250 persen tanpa melibatkan pihak legislatif dalam proses pengambilan keputusan. Ali Badrudin menyatakan, koordinasi dengan DPRD dalam kebijakan strategis seperti kenaikan tarif pajak sangat penting, mengingat peraturan […]

  • Akhiri Pekan dengan Jalan Kaki, Bupati Kudus Sapa Petani di Desa Pasuruhan

    Akhiri Pekan dengan Jalan Kaki, Bupati Kudus Sapa Petani di Desa Pasuruhan

    • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
    • account_circle Abdul Adhim
    • visibility 79
    • 0Komentar

      KUDUS – Mengisi akhir pekan dengan kegiatan yang sehat sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat, Bupati Kudus Sam’ani Intakoris memilih untuk berjalan kaki menyusuri area persawahan di Desa Pasuruhan, Sabtu (3/5/2025). Dalam kegiatan tersebut, Bupati Sam’ani tampak santai namun penuh kehangatan saat berinteraksi langsung dengan para petani yang tengah bersiap menghadapi musim tanam padi. Ia […]

  • Evaluasi Dinkes Pati Didukung DPRD untuk Tingkatkan Penanganan TBC

    Evaluasi Dinkes Pati Didukung DPRD untuk Tingkatkan Penanganan TBC

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 72
    • 0Komentar

    PATI – DPRD Kabupaten Pati memberikan dukungan penuh terhadap langkah Dinas Kesehatan (Dinkes) dalam melakukan evaluasi fasilitas kesehatan (Faskes) terkait penanganan Tuberkulosis (TBC). Evaluasi ini mencakup puskesmas dan rumah sakit, dengan fokus pada capaian penemuan kasus dan angka keberhasilan pengobatan. Anggota DPRD Pati, Endah Sriwahyuningati, menekankan pentingnya penanggulangan TBC yang aktif oleh pemerintah daerah. “Harus […]

  • Polresta Pati Kenalkan Polairud Sejak Dini Lewat Outing Class Siswa SD

    Polresta Pati Kenalkan Polairud Sejak Dini Lewat Outing Class Siswa SD

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 146
    • 0Komentar

    PATI – Mako Satpolairud Polresta Pati dipenuhi keceriaan pada Selasa (30/9/2025) saat menyambut 55 siswa SD Muhammadiyah Margomulyo, Kecamatan Tayu. Kedatangan rombongan sekolah dalam rangka kegiatan Outing Class ini menjadi momen edukasi yang menyenangkan bagi para siswa kelas 4 hingga kelas 6. Wakasat Polairud IPTU Tamyis membuka acara dengan menyampaikan apresiasi atas kepercayaan sekolah memilih […]

  • Dokumen PT LIB

    Dewa United Telan Pil Pahit Perdana di Liga 1 2023/2024

    • calendar_month Sab, 29 Jul 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 77
    • 0Komentar

      Dokumen PT LIB BALI – Dewa United akhirnya merasakan kekalahan perdananya di pekan ke-5 Liga 1 musim 2023/2024, Sabtu (29/7/2023). Dewa United menelan “pil pahit” dari Bali United dengan skor 3-1.   Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dita, Dewa United sempat unggul namun akhirnya tumbang di hadapan Sedadu Tridatu.    Dewa United unggul […]

  • Kamari, Anggota DPRD Pati, Apresiasi Sinergi Petani dan PG Trangkil

    Kamari, Anggota DPRD Pati, Apresiasi Sinergi Petani dan PG Trangkil

    • calendar_month Sel, 15 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 66
    • 0Komentar

    PATI – Kemitraan antara petani tebu dan Pabrik Gula (PG) Trangkil di Pati terus menunjukkan hasil positif. Hal ini diungkapkan oleh Kamari, anggota DPRD Pati dari Golkar sekaligus Ketua Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) wilayah kerja PG Trangkil. Kamari menjelaskan bahwa kemitraan ini telah mendorong dan menggairahkan para petani untuk menanam tebu. “Sinergitas antara […]

expand_less