Breaking News
light_mode

Siswa SPFA Dibekali Sports Science Oleh FIK UNNES

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 9 Jun 2021
  • visibility 147

Penyampaian materi sports science

Sports Science
menjadi materi berharga yang diterima para siswa SPFA. Mereka digembleng tim
dari FIK UNNES.

PATI – Para siswa Safin Pati Football Academy (SPFA) mendapatkan
bekal berharga dari Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri
Semarang (UNNES). Mereka mendapatkan bekal berupa materi sports science. 

Tim dosen dari FIK UNNES pada kesempatan kali ini memperkenalkan
ilmu keolahragaan sebagai bekal dan tambahan pengetahuan kepada siswa SPFA.

Kegiatan ini dibagi menjadi dua sesi yang digelar terpisah dimana
sesi pertama digelar pada Selasa (8/6/2021) dan sesi kedua pada 14 Juni
mendatang. Pembekalan dilangsungkan di gedung SPFA di Desa Mojoagung, Kecamatan
Trangkil, Pati, Selasa (8/6/2021).

Adapun ilmu keolahragaan yang diperkenalkan pada sesi pertama ini
adalah tentang gizi olahraga oleh Natalia Desy Putriningtyas, M.Gizi  dan Mursid Tri Susilo, M.Gizi. Lalu ada
materi tentang pembinaan fisik oleh Dr. Hadi dan Sobihin, M.Pd serta tentang
Biomekanika Olahraga oleh Dr. Taufiq Hidayah dan Fajar Awang Irawan, Ph.D.

Siswa SPFA sendiri mengikuti dengan antusiasme tinggi untuk
mendapatkan pengetahunan tentang ilmu keolahragaan atau yang akrab dikenal
dengan sports science.

“Kegiatan ini dilakukan di SPFA karena FIK UNNES memandang akademi
sepak bola ini merupakan lembaga yang strategis untuk memajukan persepakbolaan
nasional,” kata Anggit Wicaksono, M.Pd selaku Koordinator pengabdian FIK UNNES
di sela-sela acara.

Dia menjelaskan, para siswa di SPFA dibina secara fisik, mental,
intelektual, dan spiritual sejak dini. Oleh sebab itu dipandang perlu untuk
melengkapi mereka dengan pengetahuan tentang ilmu keolahragaan yang akan
bermanfaat bagi perkembangan dan kemajuan karier sepakbola.

“Bila siswa SPFA ini memiliki pengetahuan dasar mengenai apa yang
terjadi dengan tubuh mereka bila melakukan aktivitas tertentu, maka diharapkan
semua program latihan yang telah disiapkan akan dikerjakan dengan semangat dan
sepenuh hati,” tegas Anggit.

Terpisah, CEO SPFA, Rudy Eka Priyambada menyambut baik bekal sports
science dari tim FIK UNNES ini. “Kegiatan ini adalah kolaborasi antara SFPA dan
FIK UNNES untuk memberikan bekal lebih pada siswa. Ini sangat positif untuk
siswa agar dapat lebih memahami dan menganalisa untuk perkembangannya kedepan.
Ini juga bisa lebih memotivasi,” ucap Rudy Eka. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kopi Pati yang Mencuri Hati

    Kopi Pati yang Mencuri Hati

    • calendar_month Ming, 10 Jan 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Tumbuh di lereng Pegunungan Muria bagian timur, biji-biji kopi Pati disebut memiliki keistimewaan tersendiri. Kehadiran pabrik kopi Jollong milik Belanda menjadi bukti nyata. Kopi dari Kabupaten Pati tidak kalah nikmatnya. Produk kopi telah menjadi komoditas andalan di Bumi Mina Tani. Kabupaten Pati memiliki lahan kopi yang cukup luas, sekitar 2.000 hektare. Per tahun kapasitas produksinya […]

  • Warga Jepara Bisa Cetak KTP Mandiri

    Warga Jepara Bisa Cetak KTP Mandiri

    • calendar_month Jum, 6 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 81
    • 0Komentar

      Bupati Jepara Dian Kristiandi mencoba mesin Anjungan Dukcalil Mandiri yang ada di Mal Pelayanan Publik JEPARA – Warga Kabupaten Jepara semakin dimudahkan dalam mengurus administrasi kependudukan. Hal itu karena adanya Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) yang ada di Mal Pelayanan Publik. ADM  bisa digunakan untuk mencetak lima dokumen adminduk. Antara lain KK, KTP, Akta Kelahiran, […]

  • Festival Kali Juwana ke-5: Meningkatkan Kesadaran Lingkungan Bersama Jampisawan

    Festival Kali Juwana ke-5: Meningkatkan Kesadaran Lingkungan Bersama Jampisawan

    • calendar_month Ming, 11 Agu 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 137
    • 0Komentar

    PATI – Puluhan anak berpartisipasi dalam kompetisi melukis dan mewarnai di sepanjang Sungai Juwana, kemarin. Kompetisi ini merupakan bagian dari Festival Kali Juwana ke-5 yang diselenggarakan oleh Jaringan Masyarakat Peduli Sungai Juwana (Jampisawan). Sunhadi, Ketua Jampisawan, menjelaskan bahwa kompetisi melukis dan mewarnai ini diselenggarakan di tepi Sungai Juwana dengan tujuan memberikan pendidikan kepada anak-anak tentang […]

  • Safin Pati Sports School Bersiap Jadi Tuan Rumah Piala Soeratin U-13 dan U-15

    Safin Pati Sports School Bersiap Jadi Tuan Rumah Piala Soeratin U-13 dan U-15

    • calendar_month Ming, 3 Nov 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 81
    • 0Komentar

    OLAHRAGA – Gelaran bergengsi Piala Soeratin 2024 zona Jawa Tengah kembali bergulir, dengan Kompleks Stadion Gelora Soekarno di Mojoagung, Trangkil, Kabupaten Pati menjadi salah satu venue utama untuk kategori U-13 dan U-15. Safin Pati Sports School, yang bermarkas di kompleks tersebut, mendapatkan kehormatan untuk menjadi tuan rumah babak penyisihan grup, babak 32 besar, dan babak […]

  • Pilkada Jateng 2024: Perisai Demokrasi Bangsa Tegaskan Pentingnya Netralitas TNI-Polri

    Pilkada Jateng 2024: Perisai Demokrasi Bangsa Tegaskan Pentingnya Netralitas TNI-Polri

    • calendar_month Kam, 26 Sep 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 80
    • 0Komentar

    SEMARANG – Netralitas TNI dan Polri diuji dalam Pilkada Jawa Tengah 2024, menurut Ketua Pemantau Pemilihan Perisai Demokrasi Bangsa, M. Rikza Hasballa. “Pilkada Jawa Tengah merupakan momen penting bagi demokrasi bangsa. Keberhasilannya sangat bergantung pada terjaganya kondisi aman dan stabil, yang salah satunya diwujudkan melalui netralitas TNI dan Polri,” tegas Rikza pada Rabu (25/09/2024). Pernyataan […]

  • Jangan Golput di Pilkada 2024 : Anggota DPRD Pati Ingatkan Warga Jangan Buta Politik

    Jangan Golput di Pilkada 2024 : Anggota DPRD Pati Ingatkan Warga Jangan Buta Politik

    • calendar_month Sen, 7 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 68
    • 0Komentar

    PATI – Anggota DPRD Pati, Narso, menyerukan kepada seluruh warga untuk aktif berpartisipasi dalam Pilkada 2024. Pilkada Pati tahun ini akan digelar pada 27 November mendatang dan diikuti oleh 3 pasang kandidat. Narso menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menentukan pemimpin daerah yang berkualitas. “Suara masyarakat akan menentukan arah kebijakan dan masa depan daerah untuk lima […]

expand_less