Breaking News
light_mode

Satlantas Polresta Pati Ambil Langkah Cepat Atasi Kerawanan Kecelakaan di Ruas Jalan Pati-Kudus

  • account_circle Fatwa Fauzian
  • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
  • visibility 33

PATI – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pati segera bertindak menyikapi serangkaian kecelakaan lalu lintas di lokasi proyek peningkatan jalan Pati–Kudus, tepatnya di ruas Pati hingga Tugu Bandeng.

Langkah cepat ini diambil menyusul dua insiden kecelakaan fatal yang terjadi pada Minggu, 28 September, dan Selasa, 30 September 2025, yang keduanya mengakibatkan korban jiwa.

Pada Selasa pagi, 30 September 2025, mulai pukul 10.00 WIB, Kasat Lantas Polresta Pati Kompol Riki Fahmi Mubarok bersama jajaran KBO Satlantas, Kanit Kamsel, Kanit Gakkum, dan pihak pelaksana proyek langsung melakukan analisis serta pengecekan lapangan.

Hasil peninjauan menunjukkan adanya beberapa titik yang minim penerangan dan kurangnya rambu petunjuk, terutama di area penyempitan jalan atau bottle neck.

“Setelah kami lakukan pengecekan langsung di lapangan, memang ada beberapa titik yang belum dilengkapi lampu penerangan maupun rambu. Hal ini sangat berisiko menimbulkan kecelakaan, terutama di malam hari,” tegas Kompol Riki Fahmi Mubarok mewakili Kapolresta Pati.

Sebagai tindak lanjut, Satlantas Polresta Pati segera menggelar rapat koordinasi dengan PT Perwita Konstruksi selaku pelaksana proyek di ruang kerja Kasat Lantas. Dalam rapat tersebut, Satlantas menyampaikan sejumlah rekomendasi penting, termasuk kewajiban pemasangan lampu penerangan dan rambu-rambu sesuai standar agar mudah terlihat oleh pengguna jalan.

“Kami tekankan kepada pelaksana proyek agar tidak menunda pemasangan lampu dan rambu. Sesuai hasil rapat, paling lambat besok pagi, 1 Oktober 2025, semua penerangan di lokasi pekerjaan harus sudah terpasang dan aktif,” tegasnya saat koordinasi.

Sore harinya, pengecekan lokasi kembali dilakukan, kali ini bersama Bupati Pati H. Sudewo dan perwakilan dari instansi terkait seperti Bina Marga Provinsi Jateng, Dinas Perhubungan (Dishub), Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUTR), serta pihak pelaksana proyek.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menekankan pentingnya respons cepat untuk mengatasi kekurangan fasilitas pengaman di lapangan.

“Setiap pekerjaan yang mendatangkan kerawanan wajib dikomunikasikan dengan Satlantas. Jangan sampai kelalaian teknis berimbas pada keselamatan pengguna jalan. Rekomendasi yang disampaikan hari ini harus segera ditindaklanjuti,” tegasnya.

Kompol Riki Fahmi Mubarok lebih lanjut menegaskan bahwa keselamatan masyarakat adalah prioritas utama.

“Kami tidak ingin ada lagi korban jatuh akibat minimnya penerangan atau rambu. Satlantas akan terus melakukan pemantauan dan memastikan rekomendasi yang telah disepakati dilaksanakan dengan cepat,” pungkasnya.

Editor: Arif 

  • Penulis: Fatwa Fauzian

Rekomendasi Untuk Anda

  • Teguh Bandang Waluya Pimpin Pansus Hak Angket DPRD Pati, Ini Daftar Anggota Selengkapnya

    Teguh Bandang Waluya Pimpin Pansus Hak Angket DPRD Pati, Ini Daftar Anggota Selengkapnya

    • calendar_month Sel, 19 Agu 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 25
    • 0Komentar

    PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mengambil langkah signifikan dengan membentuk panitia khusus (pansus) hak angket. Langkah ini berpotensi membuka jalan bagi pemakzulan Bupati Pati, Sudewo. Pembentukan pansus ini merupakan respons terhadap aksi demonstrasi yang terjadi pada tanggal 13 Agustus, di mana massa menuntut agar Bupati Sudewo mengundurkan diri dari jabatannya. Berikut […]

  • Sosialisasi Kudus Smart City dengan Pentas Seni

    Sosialisasi Kudus Smart City dengan Pentas Seni

    • calendar_month Rab, 17 Nov 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Kegiatan pentas seni sebagai sarana sosialisasi program Kudus Smart City KUDUS – Pentas seni secara virtual dipilih untuk menjadi media sosialisasi program smart city milik Pemerintah Kabupaten Kudus. Melalui Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) pentas seni digawangi oleh Forum Komunikasi Media Tradisional (FK Metra). Ketua FK Metra Kabupaten Kudus Muchammad Zaini menyebut pementasan ini sebagai […]

  • DPRD Pati Harapkan Desa Wisata Tingkatkan PADes

    DPRD Pati Harapkan Desa Wisata Tingkatkan PADes

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 25
    • 0Komentar

    PATI – Hadirnya desa wisata di Bumi Mina Tani diharapkan dapat menjadi motivasi bagi desa-desa lain di Pati untuk terus berkembang. Hal ini disampaikan oleh Narso, anggota DPRD Pati. Menurutnya, desa wisata memiliki potensi untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes). “Desa wisata dapat menjadikan motivator bagi masing-masing Pemerintah Desa untuk semakin maju,” ujarnya. Ia menambahkan […]

  • Sosialisasikan Pilgub Jateng, KPU Gandeng Komunitas Vespa

    Sosialisasikan Pilgub Jateng, KPU Gandeng Komunitas Vespa

    • calendar_month Rab, 9 Mei 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 20
    • 0Komentar

    PATI – Ribuan pengendara Vespa banjiri jalanan di Kota Pati, Minggu (6/5/18) sore kemarin. Selain melakukan kampanye safety riding, kegiatan yang bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pati itu pun juga untuk mensosialisasikan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2018 yang akan dihelat pada 27 juni mendatang. Komisioner KPU Pati, Imbang Setiawan mengatakan, pihaknya mengaku bisa belajar dari prinsip yang […]

  • Satlantas Polres Pati Gelar Coaching Clinic

    Satlantas Polres Pati Gelar Coaching Clinic

    • calendar_month Jum, 6 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 21
    • 0Komentar

      Masyarakat bisa latihan dulu sebelum ujian praktik pembuatan SIM di Satlantas Polres Pati. PATI – Program Coaching Clinic mulai digelar Satlantas Polres Pati. Program ini sebagai pelatihan sebelum ujian praktik SIM bagi masyakarat. “Jadi, nanti pada saat ujian sudah mempunyai gambaran tentang ujiannya bagaimana, tesnya apa saja. Peserta coaching clinic didampingi oleh petugas uji […]

  • Bupati Gelar Syukuran, Relokasi PKL Siap Eksekusi

    Bupati Gelar Syukuran, Relokasi PKL Siap Eksekusi

    • calendar_month Ming, 10 Feb 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sejumlah gerobak PKL saat menghadiri syukuran  PATI – Perlawanan PKL hanya tinggal perlawanan. Relokasi sudah pasti jadi dilakukan. Meskipun mayoritas pedagang menolak untuk dipindahkan. Jumat (8/2/2019) malam lalu, bahkan Bupati Haryanto telah menggelar syukuran untuk miwiti area jualan yang baru di TPK Perhutani KPH Pati.  Jajaran Pemerintah Kabupaten Pati, tokoh masyarakat, serta sejumlah pedagang menghadiri […]

expand_less