Breaking News
light_mode

Nuansa Kejayaan Jersey Persipa Jr 2018, Dari Batik Bakaran Hingga Wasis Joyokusumo

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 6 Jul 2018
  • visibility 105
SUMBER GAMBAR : MANAJEMEN PERSIPA JR


Sebentar lagi kick off Piala Soeratin Zona Jawa Tengah Tahun 2018 bakal dimulai.
Persipa Junior turut ambil bagian dalam kompetisi usia muda tersebut. Berbagai
persiapan telah dilakukan, termasuk menyiapkan jersey untuk tim kebanggaan.
Tahun ini jersey Laskar Saridin
Muda boleh dibilang lebih mentereng. Penuh nilai filosofis. Terutama bagi kejayaan
tim sepakbola kebanggan Kota Nasi Gandul ini. Hal itu diungkapkan Manajer tim
Persipa Jr, Dian Dwi Budianto.
”Ada lambang huruf V di dada.
Menyimbolkan Victory. Dengan harapan
selalu mendapat kemenangan di setiap pertandingan-pertandingan yang dilakoni,
hingga berujung pada kejayaan di tiap musim kompetisi,” kata Dian saat
dihubungi melalui pesan WhatsApp.

Pangestu Leluhur
Tak hanya itu, warna dominan putih
di jersey kandang juga menyimbolkan sebuah harapan kejayaan tim. Warna putih
konon menjadi kesukaan Wasis Joyokusumo. ”Ya dengan mengenang leluhur melalui
warna kesukaan, kami berharap pangestu. Kami berharap kejayaan menyertai tim,”
imbunya.
Selain sarat nuansa kejayaan,
jersey dengan apparel KNIEL dari Surabaya ini juga sarat akan desain yang
menjunjung kearifan lokal Kabupaten Pati. Ada ornamen Batik Bakaran di jersey
tersebut, motifnya Bumi Mina Tani.
”Motif batik Bumi Mina Tani ini
terinspirasi dari sosial-budaya Pati yang memang terbangun dari dua sektor.
Laut dan sawah. Ini adalah idealisme Kabupaten Pati, semboyan, dan cita-cita,”
imbuh pria yang juga menjadi Ketua Patifosi ini.
Sementara itu, jersey hasil kreatifitas anak-anak Patifosi ini di dadanya terpampang RPS. RPS adalah sebuah toko yang dikelola Patifosi untuk menjual aneka marchandise yang berhubungan dengan Persipa, dengan itu jersey ini hanya bisa didapatkan di toko RPS yang berada di kios komplek GOR Pesantenan Pati. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Operasi SAR Temukan Satu Korban Tewas Tenggelam di Sungai Desa Slungkep

    Operasi SAR Temukan Satu Korban Tewas Tenggelam di Sungai Desa Slungkep

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 96
    • 0Komentar

    PATI – Operasi pencarian dan pertolongan (SAR) terhadap Sumijan (76), warga Desa Slungkep, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati, yang dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Desa Slungkep pada Jumat (11/4/2025) pukul 17.00 WIB, telah menemukan titik terang. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada pukul 11.15 WIB, sekitar 5 kilometer di utara lokasi kejadian. Sumijan dilaporkan pergi […]

  • Reahana Arsa Kamila: Bintang Muda Pencak Silat yang Bersinar di Kids Championship 2024

    Reahana Arsa Kamila: Bintang Muda Pencak Silat yang Bersinar di Kids Championship 2024

    • calendar_month Sen, 12 Agu 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 75
    • 0Komentar

    JEPARA – Pendopo Kecamatan Mayong, Kabupaten Jepara, menjadi saksi ajang kejuaraan pencak silat anak, Kids Championship 2024, yang berlangsung pada Minggu (11/8/2024). Atlet-atlet pencak silat dari sekabupaten Jepara turut ambil bagian dalam kompetisi ini, memperlombakan kategori Seni Tunggal Tangan Kosong Putra/I, Seni Tunggal Senjata, dan Kicking Speed Putra/I. Prestasi gemilang diraih oleh Reahana Arsa Kamila […]

  • Daftar Oleh-Oleh Khas Pati yang Cocok untuk Keluarga

    Daftar Oleh-Oleh Khas Pati yang Cocok untuk Keluarga

    • calendar_month Ming, 16 Apr 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 110
    • 0Komentar

      Pohon kelapa kopyor produk unggulan kota Pati  Belum ke Kota Pati jika kamu belum membawa oleh-oleh khasnya. Kota Pati yang berada di jalur Pantura Jawa Tengah bagian timur memiliki sejumlah oleh-oleh khas. Oleh-oleh yang bisa dibawa pulang antara lain berupa makanan ringan, buah-buahan dan juga kerajinan.  Berikut redaksi Lingkar Muria merangkum daftar oleh-oleh khas […]

  • Mengenal Astro, Anjing Pengaman Huru-hara Milik Polres Pati

    Mengenal Astro, Anjing Pengaman Huru-hara Milik Polres Pati

    • calendar_month Sel, 9 Jan 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Marah Jika Ada yang Teriak-teriak dan Jingkrak-jingkrak Add caption Unit Satwa Polres Pati memiliki empat ekor anjing. Dua ekor anjing pengaman huru-hara, dua ekor anjing deteksi. Nah kali ini tim redaksi Lingkar Muria mengajak pembaca kenal lebih dekat dengan seekor anjing pengaman huru-hara. Namanya Astro. Warnanya dominan hitam legam, namun ada sedikit warna coklat tua. […]

  • Polresta Pati Berhasil Tindak 13 Kasus Premanisme dalam Patroli Skala Besar

    Polresta Pati Berhasil Tindak 13 Kasus Premanisme dalam Patroli Skala Besar

    • calendar_month Ming, 11 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 86
    • 0Komentar

    PATI – Polresta Pati, bersama TNI dan Satpol PP, menggelar patroli skala besar pada Sabtu (10/5) hingga Minggu (11/5) dini hari. Patroli melibatkan 344 personel dan menyasar lokasi rawan kriminalitas seperti Stadion Joyo Kusumo, Jalan Lingkar Selatan, dan Alun-alun Simpang Lima Pati. Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Aman Candi 2025 dan bertujuan menciptakan situasi […]

  • DPRD Pati Soroti Obat Kedaluwarsa di Puskesmas

    DPRD Pati Soroti Obat Kedaluwarsa di Puskesmas

    • calendar_month Jum, 27 Jun 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 134
    • 0Komentar

    PATI – Anggota DPRD Kabupaten Pati, Dra. Hj. Suhartini, mengungkapkan keprihatinannya terkait temuan obat-obatan kedaluwarsa di sejumlah puskesmas. Hal ini terungkap setelah Suhartini melakukan inspeksi mendadak (sidak) beberapa waktu lalu. “Yang perlu dibenahi di beberapa puskesmas selama saya sidak yaitu ED (expired date) harus diperpanjang, karena selama ini banyak yang pendek,” ujar Suhartini. Ia menekankan […]

expand_less