Breaking News
light_mode

Nuansa Kejayaan Jersey Persipa Jr 2018, Dari Batik Bakaran Hingga Wasis Joyokusumo

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 6 Jul 2018
  • visibility 120
SUMBER GAMBAR : MANAJEMEN PERSIPA JR


Sebentar lagi kick off Piala Soeratin Zona Jawa Tengah Tahun 2018 bakal dimulai.
Persipa Junior turut ambil bagian dalam kompetisi usia muda tersebut. Berbagai
persiapan telah dilakukan, termasuk menyiapkan jersey untuk tim kebanggaan.
Tahun ini jersey Laskar Saridin
Muda boleh dibilang lebih mentereng. Penuh nilai filosofis. Terutama bagi kejayaan
tim sepakbola kebanggan Kota Nasi Gandul ini. Hal itu diungkapkan Manajer tim
Persipa Jr, Dian Dwi Budianto.
”Ada lambang huruf V di dada.
Menyimbolkan Victory. Dengan harapan
selalu mendapat kemenangan di setiap pertandingan-pertandingan yang dilakoni,
hingga berujung pada kejayaan di tiap musim kompetisi,” kata Dian saat
dihubungi melalui pesan WhatsApp.

Pangestu Leluhur
Tak hanya itu, warna dominan putih
di jersey kandang juga menyimbolkan sebuah harapan kejayaan tim. Warna putih
konon menjadi kesukaan Wasis Joyokusumo. ”Ya dengan mengenang leluhur melalui
warna kesukaan, kami berharap pangestu. Kami berharap kejayaan menyertai tim,”
imbunya.
Selain sarat nuansa kejayaan,
jersey dengan apparel KNIEL dari Surabaya ini juga sarat akan desain yang
menjunjung kearifan lokal Kabupaten Pati. Ada ornamen Batik Bakaran di jersey
tersebut, motifnya Bumi Mina Tani.
”Motif batik Bumi Mina Tani ini
terinspirasi dari sosial-budaya Pati yang memang terbangun dari dua sektor.
Laut dan sawah. Ini adalah idealisme Kabupaten Pati, semboyan, dan cita-cita,”
imbuh pria yang juga menjadi Ketua Patifosi ini.
Sementara itu, jersey hasil kreatifitas anak-anak Patifosi ini di dadanya terpampang RPS. RPS adalah sebuah toko yang dikelola Patifosi untuk menjual aneka marchandise yang berhubungan dengan Persipa, dengan itu jersey ini hanya bisa didapatkan di toko RPS yang berada di kios komplek GOR Pesantenan Pati. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Voli Putra Raih Medali Emas SEA Games 2023 Tanpa Terkalahkan

    Tim Voli Putra Raih Medali Emas SEA Games 2023 Tanpa Terkalahkan

    • calendar_month Sel, 9 Mei 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Pemain timnas voli putra berpose dengan medali emas KAMBOJA – Prestasi membanggakan diukir cabang olahraga voli indoor putra di SEA Games 2023 Kamboja, tim voli putra berhasil meraih medali emas dengan catatan sempurna. Dari babak grup hingga final timnas voli putra tak terkalahkan dan tidak pernah kehilangan satu set pun. Hari Senin (08/05/2023), tampil pada […]

  • Kapolresta Pati saat berziarah di taman makam pahlawan Pati

    Hari Ulang Tahun Polresta Pati Kenang Perjuangan Pahlawan

    • calendar_month Rab, 28 Jun 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 78
    • 0Komentar

      Kapolresta Pati saat berziarah di taman makam pahlawan Pati Suasana haru meliputi personel Polresta Pati, dalam rangka ulang tahun, mereka mengenang perjuangan para pahlawan. Hal ini diimplementasikan melalui ziarah di taman makam pahlawan dan monumen perjuangan Brimob Polri.  PATI – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kepolisian Negara Republik Indonesia Ke – 77 tahun […]

  • Akses Utama Desa Tempur Jepara Terputus Total Akibat Longsor, Warga Terisolir

    Akses Utama Desa Tempur Jepara Terputus Total Akibat Longsor, Warga Terisolir

    • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1.360
    • 0Komentar

    JEPARA – Akses utama menuju Desa Tempur, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara terputus total akibat kejadian tanah longsor pada hari Sabtu (10/1/2026). Desa yang terletak di lereng Pegunungan Muria ini kini terisolir, dengan jaringan listrik dan sinyal komunikasi juga terganggu. Kerusakan terjadi pada sebagian badan jalan, menghalangi segala bentuk kendaraan untuk masuk dan keluar dari desa. […]

  • Miris! Jalan Rusak di Pati Sebabkan Truk Fuso Terguling, Muatan Berhamburan

    Miris! Jalan Rusak di Pati Sebabkan Truk Fuso Terguling, Muatan Berhamburan

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 98
    • 0Komentar

    PATI – Sebuah kecelakaan tunggal melibatkan truk fuso terjadi di Jalan Raya Winong-Gabus, Desa Kebowan, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, Rabu (19/3/2025) sekitar pukul 09.00 WIB. Truk Mitsubishi Fuso nopol K 8040 UK yang mengangkut kotoran ayam tersebut terguling akibat kondisi jalan yang rusak parah. Kejadian ini langsung viral setelah video beredar di media sosial, menampilkan […]

  • DPRD Pati Desak Pembentukan Tim Gabungan Tangani Tambang Ilegal

    DPRD Pati Desak Pembentukan Tim Gabungan Tangani Tambang Ilegal

    • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 109
    • 0Komentar

    PATI  – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mendesak Pemerintah Kabupaten Pati segera membentuk tim gabungan untuk mengatasi maraknya aktivitas tambang ilegal. Desakan ini disampaikan Ketua Komisi C DPRD Pati, Joni Kurnianto, usai inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah lokasi tambang di Kecamatan Sukolilo, Rabu (30/4). “Pembentukan tim gabungan harus segera direalisasikan agar penanganan tambang […]

  • Diperkuat Pemain dari Portugal dan Kenya, Persijap Selection Bakal Hadapi Persipura

    Diperkuat Pemain dari Portugal dan Kenya, Persijap Selection Bakal Hadapi Persipura

    • calendar_month Sab, 23 Feb 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 60
    • 0Komentar

    JEPARA – Pertandingan klasik bakal tersaji di Stadion Gelora Bumi Kartini Sabtu (2/3/2019) nanti, antara Persijap Selection melawan Persipura Jayapura. Kedatangan Persipura ke Bumi Kartini itu dimaksudkan untuk melakoni laga ujicoba. Persijap Selection bakal diperkuat para pemain Liga 3 2018, serta diperkuat dua pemain asing. Osvaldo De Ceita Pinto Jalo dari Portugal, dan Peter Pochi […]

expand_less