Breaking News
light_mode

Mengenal Cabor Squash Pati yang Berprestasi

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 8 Nov 2022
  • visibility 136
Tim Squash Kabupaten Pati

PATI – Cabor squash Kabupaten Pati berhasil mengumpulkan satu per satu prestasi. Setelah menjadi juara 3 mens team pada ajang Kejurprov Jawa Tengah 2021, belum lama ini tim beregu putra berhasil meraih juara 2 dalam ajang Pra Porprov di Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara belum lama ini. Sehingga tim squash Pati berhasil lolos ke ajang Porprov 2023 Pati Raya.  

Untuk diketahui Squash merupakan cabang olahraga perorangan yang menggunakan raket dan bola untuk memainkannya. Dimainkan dalam sebuah ruangan persegi empat yang berukuran 9,75 meter x 6,4 meter. Tujuan dari permainan Squash adalah menjauhkan bola dari lawan dan mengembalikan bola pukulan dari lawan untuk meraih angka.

Squash Pati merupakan cabang olahraga di Kabupaten Pati yang berdiri pada hari Selasa 12 Oktober 2021, yang didukung KONI Pati dan Wakil Ketua DPRD Pati H. Hardi. Hal ini merupakan suatu bentuk kepedulian terhadap berkembangnya cabang-cabang olaharaga di Kabupaten Pati. Harapannya olahraga menjadi kegiatan positif bagi pemuda.

Meskipun mulai menunjukkan prestasi, namun cabor yang baru terbebtuk pada 12 Oktober 2021 ini belum mendapatkan fasilitas yang memadai khususnya dalam hal lapangan latihan.

“Harapannya lapangan squash akan segera terealisasikan dan mendapatkan tanggapan positif dari pemerintah kabupaten sehingga cabor squash dapat meraih lebih banyak medali emas yang membanggakan bagi Kabupaten Pati,” terang Ketua Pengkab Squas Pati Umam Arie Erfa’i.

“Kami juga membuka peluang bagi anak-anak muda yang mau berlatih dan mengukir prestasi Squash Pati bisa menghubungi lewat akun ig resmi squash Pati,” paparnya. (arf)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Pati Desak Promosi Masif Potensi Bumi Mina Tani untuk Tarik Investor

    DPRD Pati Desak Promosi Masif Potensi Bumi Mina Tani untuk Tarik Investor

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 107
    • 0Komentar

    PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati mendorong promosi yang lebih masif terkait potensi Kabupaten Pati, yang dikenal sebagai Bumi Mina Tani, guna menarik lebih banyak investor. Harapannya, iklim investasi di Pati meningkat, sehingga bisa turut membantu menggerakkan roda perekonomian. “Pemerintah Kabupaten Pati wajib meningkatkan promosi sebagai kabupaten ramah investasi,” ungkap Anggota DPRD Pati, […]

  • Mengintip Latihan Beladiri di Abror Muay Thai Boxing Camp Pati

    Mengintip Latihan Beladiri di Abror Muay Thai Boxing Camp Pati

    • calendar_month Ming, 13 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 127
    • 0Komentar

      PATI, Cluwak – Sore menjelang, anak-anak mulai berdatangan ke sebuah tempat latihan beladiri yang sederhana di Desa Mojo Kecamatan Cluwak. Tempat latihan itu bernama Abror Muay Thai Boxing Camp. Camp latihan ini berdiri sudah setahunan ini, sejak Desember 2020. Pendiri sekaligus pengelolanya adalah Ahmad Azarudin Al Abror. Dia berlatar belakang atlet beladiri. Namanya sempat […]

  • Persipa Dijagokan Menangi Derbi Muria

    Persipa Dijagokan Menangi Derbi Muria

    • calendar_month Rab, 14 Sep 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 86
    • 0Komentar

      Skuad Persipa Pati  Meskipun berstatus tim promosi, Persipa Pati layak diperhitungkan lebih. Semangat juang wani ngeyel bakal merepotkan lawan-lawannya. Termasuk Persijap Jepara yang akan bertamu pekan ini. Laga Derbi Muria ini bakal menyajikan pertandingan seru.  PATI – Persipa Pati dijagokan menjadi pemenang dalam pertandingan menghadapi Persijap Jepara yang bertajuk Derbi Muria pada Minggu (18/9/2022) […]

  • 100 Hari Kerja Sudewo – Chandra Bakal Genjot Tiga Sektor Penting Ini

    100 Hari Kerja Sudewo – Chandra Bakal Genjot Tiga Sektor Penting Ini

    • calendar_month Sen, 6 Jan 2025
    • account_circle Arif Mohamad
    • visibility 136
    • 0Komentar

      PATI – Pasangan Sudewo-Chandra terpilih dalam Pilkada 2024 dan kini tengah mempersiapkan program kerja sambil menunggu pelantikan yang dijadwalkan pada Maret mendatang. Diantaranya adalah program 100 hari kerja, pihaknya bakal menggenjot sejumlah sektor yang penting dan harus mendapat perhatian. Diantaranya adalah bantuan pendidikan untuk masyarakat rentan, pengembangan agroindustri, dan penanganan bencana banjir menjadi fokus […]

  • Pasangan Tanpa Status Pernikahan Terjaring Razia Polisi di Jepara

    Pasangan Tanpa Status Pernikahan Terjaring Razia Polisi di Jepara

    • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 94
    • 0Komentar

    JEPARA – Polres Jepara berhasil melakukan patroli yang mengakibatkan penangkapan sepasang muda-mudi tanpa status pernikahan di sebuah kamar kos di Kecamatan Jepara Kota pada Minggu (12/5/2024) dini hari. Razia ini dilakukan setelah adanya laporan dari warga yang resah dengan aktivitas asusila yang sering terjadi di kos-kosan di wilayah tersebut. Dalam operasi ini, satu pasangan muda […]

  • Ratusan Karya Jurnalistik Semarakkan Lomba HPN di Pati

    Ratusan Karya Jurnalistik Semarakkan Lomba HPN di Pati

    • calendar_month Ming, 1 Mei 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Para pemenang lomba jurnalistik HPN 2022 berfoto bersama Ratusan karya memeriahkan gelaran lomba jurnalistik dalam rangka Hari Pers Nasional di Kabupaten Pati tahun 2022. Lomba ini digelar bekerjasama dengan Polres dan Kodim Pati.  PATI – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pati bekerjasama dengan Polres Pati serta Kodim 0718/Pati menggelar lomba karya jurnalistik dalam rangka Hari […]

expand_less