Breaking News
light_mode

Kolam Renang 2 Putri di Pati Jadi Pilihan Wisata Liburan Tahun Baru

  • account_circle Fatwa Fauzian
  • calendar_month Jum, 27 Des 2024
  • visibility 2

PATI – Liburan tahun baru di Kabupaten Pati kini memiliki pilihan baru bagi warga, khususnya di wilayah timur.

Kolam renang 2 Putri di Desa Sokopuluhan, Kecamatan Pucakwangi, menjadi alternatif menarik untuk menghabiskan waktu liburan.

Terletak sekitar 33 menit dari pusat Kota Pati, kolam renang ini menawarkan fasilitas lengkap untuk keluarga.

Berdiri sejak Agustus 2022, kolam renang 2 Putri milik Hadi Mustamar, putra pengusaha H. Masturi dari Setia Kawan Grup Pucakwangi, menyediakan dua kolam renang.

Kolam anak dengan kedalaman 30-60 cm dilengkapi berbagai wahana, sementara kolam dewasa memiliki kedalaman 100-175 cm.

Fasilitas pendukung seperti food court, tempat teduh, dan playground menambah kenyamanan pengunjung.

Hadi Mustamar menjelaskan alasan pembangunan kolam renang ini adalah kurangnya fasilitas hiburan dan rekreasi renang di Pucakwangi, terutama untuk anak-anak sekolah.

“Paling banyak selain akhir pekan, kunjungan dari sekolah-sekolah PAUD, TK, SD, SMP, dan madrasah di wilayah Pucakwangi, Jakenan, Jaken, Winong, Batangan, Juwana, Todanan, bahkan Blora,” ujar Hadi pada Jumat (27/12/2024).

Lonjakan pengunjung signifikan terjadi saat liburan sekolah dan libur panjang seperti Natal dan Tahun Baru.

“Alhamdulillah untuk liburan Nataru ada peningkatan pengunjung. Mulai awal liburan sekolah, kenaikan hampir 100%. Untuk hari biasa selain akhir pekan, rata-rata di bawah seratus pengunjung. Tapi mulai liburan sekolah maupun Nataru lebih dari seratus pengunjung setiap hari,” ungkap Hadi yang juga menjabat sebagai kepala desa.

Harga tiket masuk terjangkau, yaitu Rp 10.000 untuk kolam anak dan Rp 15.000 untuk kolam dewasa.

“Harapannya kolam renang 2 Putri ini tidak hanya sebagai tempat rekreasi atau wisata saja. Melainkan juga bisa menjadi tempat untuk olahraga”, harapnya.

Editor: Fatwa 

  • Penulis: Fatwa Fauzian

Rekomendasi Untuk Anda

  • NU Karimunjawa Bangun Balai Latihan Kerja Pariwisata Perhotelan

    NU Karimunjawa Bangun Balai Latihan Kerja Pariwisata Perhotelan

    • calendar_month Ming, 12 Sep 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 0
    • 0Komentar

      Tampak muka desain balai latihan kerja yang akan dibangun di Karimunjawa, Jepara.  JEPARA – Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) dibangun di Dukuh Alang-alang RT 02 RW 04 Desa Karimunjawa Kecamatan Karimunjawa. Pembangunan ini dilakukan oleh Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Karimunjawa. Lokasinya sekitar 7 kilometer dari pusat ibukota kecamatan ke arah […]

  • Berprestasi Bupati Pati Haryanto Terima Penghargaan di Bidang Pengelolaan Lingkungan Pesisir

    Berprestasi Bupati Pati Haryanto Terima Penghargaan di Bidang Pengelolaan Lingkungan Pesisir

    • calendar_month Kam, 14 Des 2017
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Lingkar Muria, JAKARTA – Bupati Pati Haryanto menerima penghargaan dari Presiden RI berupa tanda kehormatan Satyalancana Wira Karya Bidang Pemerintahan Dalam Pengelolaan, Pengembangan dan Pembangunan Kelautan 2017. Penyerahan dilakukan oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo atas nama Presiden RI di Dermaga Muara Jati, Cirebon, Jawa Barat, Rabu ( 13/ 12). “Alhamdulillah, saya tak menyangka sebelumnya, […]

  • Paguyuban BRILinkers Pati Gelar Gathering Rutin untuk Pererat Kemitraan

    Paguyuban BRILinkers Pati Gelar Gathering Rutin untuk Pererat Kemitraan

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1
    • 0Komentar

    PATI – Paguyuban BRILinkers Pati menggelar acara gathering rutin yang bertujuan untuk mempererat hubungan dan membangun kerjasama antara sesama agen BRILink dan Bank BRI Acara ini juga menjadi wadah untuk berbagi pengalaman serta meningkatkan semangat dan kinerja para agen. Menurut Manajer Bisnis Mikro (MBM) Cabang Pati, Wahyu Cahyaning Dewayani, salah satu narasumber dalam acara tersebut, […]

  • Polresta Pati Gelar Operasi Patuh Candi 2025: Tekankan Kesadaran, Bukan Sekadar Penindakan

    Polresta Pati Gelar Operasi Patuh Candi 2025: Tekankan Kesadaran, Bukan Sekadar Penindakan

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 2
    • 0Komentar

    PATI – Operasi Patuh Candi 2025 resmi dimulai di Pati. Polresta Pati menggelar apel gelar pasukan Senin (14/7/2025) pagi di halaman Mapolresta. Operasi yang berlangsung selama 14 hari (14-27 Juli 2025) ini melibatkan ratusan personel gabungan dari kepolisian, TNI, Dishub, Satpol PP, dan instansi terkait lainnya. Kapolresta Pati, Kombes Pol Jaka Wahyudi, memimpin apel dan […]

  • Pejabat Jepara Lahirkan 40 Karya Inovasi, Aplikasi Sisingo Jadi yang Terbaik

    Pejabat Jepara Lahirkan 40 Karya Inovasi, Aplikasi Sisingo Jadi yang Terbaik

    • calendar_month Sab, 6 Jul 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 0
    • 0Komentar

    JEPARA – Sebanyak 40 pejabat struktural eselon IV di Kabupaten Jepara, berhasil menyelesaikan pendidikan dan pelatihan kepemimpinan (diklatpim) tingkat IV. Dari kegiatan itu lahir 40 karya inovasi untuk pelayanan publik. Salah satunya Aplikasi Sisingo.  Asisten Sekda Bidang Pemerintahan, Abdul Syukur mengungkapkan, dari kegiatan diklatpim itu nantinya ada perubahan di instansi masing-masing. Guna mewujudkan tata kelola […]

  • Pria Asal Pati Jualan Angkringan di Wonosobo Sambil Kenakan Jersey Persipa

    Pria Asal Pati Jualan Angkringan di Wonosobo Sambil Kenakan Jersey Persipa

    • calendar_month Jum, 29 Nov 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 0
    • 0Komentar

    OLAHRAGA – Di tengah hiruk pikuk kota Wonosobo, terdapat sebuah angkringan unik bernama “Menolak Lupa Angkringan”. Yang membuat angkringan ini berbeda adalah pemiliknya, Fajar Fata Chilwasesa (27), seorang pria asal Gembong, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, yang selalu mengenakan jersey Persipa Pati, klub Liga 2 kebanggaannya, saat berjualan. Fajar, alumnus Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Universitas Sains Al-Qur’an […]

expand_less