Breaking News
light_mode

Kemah Wanaswara Promosikan Tempat Wisata

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 19 Mei 2018
  • visibility 85

PATI – Pecinta Alam Sedulur
Pati (PALUPI) menggelar kegiatan tak biasa. Mereka berkemah bersama di Desa
Bageng Kecamatan Gembong, Sabtu (12/5/2018) kemarin.
Kemah tersebut bertajuk “Wanaswara”.
Semalam suntuk kemah itu berlangsung cukup meriah. Dibawah bintang yang
bertaburan di langit, para musisi tersebut menggelar mini konser secara bergantian.
Panitia Wanaswara, Dany Dwia
mengatakan, kegiatan ini adalah event pertama yang diadakan di Pati yaitu
konser di alam terbuka dan kemah bersama. Tujuannya tak lain adalah untuk
mengenalkan objek wisata alam yang baru dikembangkan di Pati. 
“Selain untuk mengenalkan potensi
wisata yang ada di Desa Bageng. Kita juga memberikan pelajaran untuk para
muda-mudi di Kabupaten Pati untuk lebih mencintai lingkungan,” ungkapnya
kemarin. 
Dirinya menjelaskan, dengan membawa
konsep konser di gunung. Tentu akan menarik muda-mudi untuk mengenal alam.
Dengan begitu, mereka bisa lebih mencintai alam. “Selain musisi lokal Pati,
konser kemarin juga dihadiri oleh berbagai musisi dari berbagai daerah. Ada
yang dari Kendal, Jepara, Madiun bahkan ada juga yang dari Jakarta,” jelasnya. 
Sementara itu, Kepala Desa Bageng
Kusmanto menambahkan, dirinya sangat mendukung dengan kegiatan yang diadakan
oleh para pemuda ini. Pasalnya, pihaknya kini memang sedang berusaha membangun
wisata alam, yakni air terjun banyu lawe. 
“Dengan diadakan kemah bersama ini,
saya berharap para peserta bisa tahu tentang keindahan alam yang ada di sini.
Karna selain memiliki pegunungan yang indah, disini juga ada air terjun yaitu
air terjun banyu lawe,” katanya.

Promosikan Wisata
Saat ini warga pun bekerja sama dengan
kelompok sadar wisata (Pokdarwis) untuk melakukan pembenahan akses jalan yang
menuju ke lokasi air terjun. Dengan adanya akses jalan yang bagus, diharapkan
wisatawan lebih mudah menuju area wisata tersebut.
“Kita punya potensi wisata alam
yang sangat bagus yaitu Air Terjun Banyulawe. Namun memang akses jalan menuju
ke sana masih perlu ditata lagi agar pengunjung lebih nyaman mengaksesnya.
Sekarang ini, kita sudah lakukan bersama-sama untuk perbaikan jalannya,”
ujar kades.
Dirinya berharap, ke depan kunjungan
wisatawan semakin meningkat, seiring dengan semakin bagusnya akses jalan ke
lokasi tersebut. Dengan meningkatnya wisatawan, diharapkan juga mampu
meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.
“Dengan meningkatkan jumlah
wisatawan, tentu masyarakat bisa terkena dampak ekonomi yang positif. Misalkan
saja, makanan atau buah khas Desa Bageng bisa dipromosikan untuk wisatawan, dan
mudah-mudahan banyak yang tertarik untuk membeli,” pungkasnya. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih: DPRD Pati Beri Dukungan dan Pengawasan

    Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih: DPRD Pati Beri Dukungan dan Pengawasan

    • calendar_month Jum, 13 Jun 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 83
    • 0Komentar

    PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mendesak agar Koperasi Desa Merah Putih di setiap desa beroperasi secara optimal untuk menggenjot perekonomian desa. Dukungan terhadap pembentukan koperasi ini datang dari berbagai pihak, termasuk Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Pati, Muslihan. Muslihan menekankan pentingnya manajemen yang baik dan transparansi dalam pengelolaan koperasi. “Kinerjanya harus […]

  • Edy Wuryanto; THR dan Cuti Lebaran Wajib Sesuai Ketentuan

    Edy Wuryanto; THR dan Cuti Lebaran Wajib Sesuai Ketentuan

    • calendar_month Ming, 26 Mar 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto  Anggota DPR RI Komisi IX Edy Wuryanto membeberkan selama ini terjadi praktik nakal pengusaha menjelang Idul Fitri yang mencicil THR pekerja atau mengganti dengan barang lain, serta pembayaran THR setelah Idul Fitri. Karena itu pihaknya meminta pengusaha untuk taat aturan. JAKARTA – Para pengusaha diminta memberikan hak tunjangan […]

  • Museum Kretek dan Patiayam Rekomendasi Wisata Edukasi di Kudus

    Museum Kretek dan Patiayam Rekomendasi Wisata Edukasi di Kudus

    • calendar_month Kam, 20 Jan 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 74
    • 0Komentar

      Bangunan museum kretek tampak dari depan KUDUS – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Kudus merilis dua tempat wisata edukasi rekomended. Dua tempat wisata itu adalah museum yang saat ini dikelola oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kudus, yaitu Museum Kretek dan Museum Situs Purbakala Patiayam.   1. Museum Kretek Secara Administratif Museum Kretek terletak di […]

  • PKK Desa Kedungbulus dan KKN STAI Pati Sukses Ciptakan Probiotik RABAL untuk Budidaya Lele

    PKK Desa Kedungbulus dan KKN STAI Pati Sukses Ciptakan Probiotik RABAL untuk Budidaya Lele

    • calendar_month Jum, 6 Des 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 76
    • 0Komentar

    PATI – Kelompok Kerja Nyata (KKN) Tim 09 dari STAI Pati berkolaborasi dengan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Kedungbulus berhasil menciptakan probiotik RABAL. Probiotik ini, hasil fermentasi ragi, tape, dan bakteri asam laktat, mengandung Lactobacillus casei dan Saccharomyces cerevisiae, bakteri baik yang bermanfaat bagi kesehatan pencernaan, daya tahan tubuh, dan penyerapan nutrisi. Lebih dari itu, […]

  • Fatayat NU Pati Gelar Jemparingan Meriahkan Hari Santri Nasional 2025

    Fatayat NU Pati Gelar Jemparingan Meriahkan Hari Santri Nasional 2025

    • calendar_month Ming, 12 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 96
    • 0Komentar

    PATI – PC Fatayat NU Pati menggelar acara unik untuk memperingati Hari Santri Nasional (HSN) dengan mengadakan Jemparingan di Lapangan Perpatri, Taman Kota Kalidoro Pati, pada Sabtu (11/10/2025). Kegiatan ini diikuti oleh sekitar seratus peserta dan menjadi pengalaman baru bagi PC Fatayat NU. Para peserta tampak bersemangat dan ceria dalam memanah target yang telah disiapkan. […]

  • Perahu Pantai Bandengan Jepara

    Perahu Pantai Bandengan Jepara

    • calendar_month Sab, 19 Mei 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 87
    • 0Komentar

    MENUNGGU PENUMPANG : Beberapa perahu wisata disandarkan di dermaga Pantai Bandengan Jepara. Perahu ini akan membawa wisatawan menuju Pulau Panjang. (lil)

expand_less