Breaking News
light_mode

Kemah Wanaswara Promosikan Tempat Wisata

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 19 Mei 2018
  • visibility 1

PATI – Pecinta Alam Sedulur
Pati (PALUPI) menggelar kegiatan tak biasa. Mereka berkemah bersama di Desa
Bageng Kecamatan Gembong, Sabtu (12/5/2018) kemarin.
Kemah tersebut bertajuk “Wanaswara”.
Semalam suntuk kemah itu berlangsung cukup meriah. Dibawah bintang yang
bertaburan di langit, para musisi tersebut menggelar mini konser secara bergantian.
Panitia Wanaswara, Dany Dwia
mengatakan, kegiatan ini adalah event pertama yang diadakan di Pati yaitu
konser di alam terbuka dan kemah bersama. Tujuannya tak lain adalah untuk
mengenalkan objek wisata alam yang baru dikembangkan di Pati. 
“Selain untuk mengenalkan potensi
wisata yang ada di Desa Bageng. Kita juga memberikan pelajaran untuk para
muda-mudi di Kabupaten Pati untuk lebih mencintai lingkungan,” ungkapnya
kemarin. 
Dirinya menjelaskan, dengan membawa
konsep konser di gunung. Tentu akan menarik muda-mudi untuk mengenal alam.
Dengan begitu, mereka bisa lebih mencintai alam. “Selain musisi lokal Pati,
konser kemarin juga dihadiri oleh berbagai musisi dari berbagai daerah. Ada
yang dari Kendal, Jepara, Madiun bahkan ada juga yang dari Jakarta,” jelasnya. 
Sementara itu, Kepala Desa Bageng
Kusmanto menambahkan, dirinya sangat mendukung dengan kegiatan yang diadakan
oleh para pemuda ini. Pasalnya, pihaknya kini memang sedang berusaha membangun
wisata alam, yakni air terjun banyu lawe. 
“Dengan diadakan kemah bersama ini,
saya berharap para peserta bisa tahu tentang keindahan alam yang ada di sini.
Karna selain memiliki pegunungan yang indah, disini juga ada air terjun yaitu
air terjun banyu lawe,” katanya.

Promosikan Wisata
Saat ini warga pun bekerja sama dengan
kelompok sadar wisata (Pokdarwis) untuk melakukan pembenahan akses jalan yang
menuju ke lokasi air terjun. Dengan adanya akses jalan yang bagus, diharapkan
wisatawan lebih mudah menuju area wisata tersebut.
“Kita punya potensi wisata alam
yang sangat bagus yaitu Air Terjun Banyulawe. Namun memang akses jalan menuju
ke sana masih perlu ditata lagi agar pengunjung lebih nyaman mengaksesnya.
Sekarang ini, kita sudah lakukan bersama-sama untuk perbaikan jalannya,”
ujar kades.
Dirinya berharap, ke depan kunjungan
wisatawan semakin meningkat, seiring dengan semakin bagusnya akses jalan ke
lokasi tersebut. Dengan meningkatnya wisatawan, diharapkan juga mampu
meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.
“Dengan meningkatkan jumlah
wisatawan, tentu masyarakat bisa terkena dampak ekonomi yang positif. Misalkan
saja, makanan atau buah khas Desa Bageng bisa dipromosikan untuk wisatawan, dan
mudah-mudahan banyak yang tertarik untuk membeli,” pungkasnya. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Daftar Manfaat Daun Kelor Bagi Kesehatan yang Wajib Diketahui

    Daftar Manfaat Daun Kelor Bagi Kesehatan yang Wajib Diketahui

    • calendar_month Sab, 4 Jan 2025
    • account_circle Arif Mohamad
    • visibility 2
    • 0Komentar

    EDUKASI – Daun kelor merupakan pilihan alami yang kaya manfaat untuk kesehatan tubuh. Dengan menambahkan daun kelor ke dalam pola makan sehari-hari, Anda tidak hanya mendapatkan asupan nutrisi penting. Tetapi juga mendukung pencegahan berbagai penyakit. Jadikan daun kelor sebagai bagian dari gaya hidup sehat Anda untuk hidup yang lebih baik. Berikut ini redaksi Lingkar Muria merangkum […]

  • Daftar Buah Unggulan di Kota Pati yang Selalu Jadi Buruan

    Daftar Buah Unggulan di Kota Pati yang Selalu Jadi Buruan

    • calendar_month Sab, 17 Des 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Aneka buah unggulan di Kabupaten Pati Tidak mengherankan jika Kabupaten Pati berjuluk sebagai Bumi Mina Tani. Sebab hasil pertanian dan perkebunan di daerah ini terkenal memiliki kualitas unggulan dan sudah terkenal luas secara nasional. Ada beragam buah-buahan unggul yang dihasilkan bumi Kabupaten Pati, buah-buahan ini sangat terkenal di pasar-pasar luar kota dan selalu menjadi buruan […]

  • Tekad Aldo, Balik Kandang untuk Persipa Menang

    Tekad Aldo, Balik Kandang untuk Persipa Menang

    • calendar_month Sel, 17 Agu 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Aldo saat berlatih untuk Persipa musim 2021 PATI – Musim 2021 ini tim Liga 3 Jawa Tengah Persipa Pati sangat serius menyiapkan skuadnya. Talenta lokal terbaik dikumpulkan untuk memperkuat tim berjuluk Laskar Saridin ini.Yang terbaru adalah merapatnya Ade “Aldo” Kurniawan. Pemain kelahiran Pati, 5 April 1993 ini sebelumnya pernah memperkuat Persipa Pati pada musim 2010, […]

  • Jalin Sinergi Institusi, GP Ansor Sambangi Mapolres

    Jalin Sinergi Institusi, GP Ansor Sambangi Mapolres

    • calendar_month Kam, 26 Apr 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 4
    • 0Komentar

    PATI  – Pimpinan Cabang GP Ansor Kabupaten Pati menyambangi Mapolres Pati baru-baru ini. Kedatangan para pimpinan organisasi kepemudaan islam terbesar tersebut langsung disambut oleh Kapolres Pati AKBP Uri Nartanti Istiwidayati di ruangannya. Silaturahim tersebut digelar dalam rangka silaturahim dan menjalin sinergi yang baik antara organisasi kepemudaan NU tersebut dengan aparat penegak hukum. Ketua PC GP […]

  • Ketua DPRD Pati Minta Pemdes Sosialisasikan Pemahaman Politik untuk Cegah Konflik

    Ketua DPRD Pati Minta Pemdes Sosialisasikan Pemahaman Politik untuk Cegah Konflik

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1
    • 0Komentar

    PATI – Ketua DPRD Pati, Ali Badrudin, meminta Pemerintah Desa (Pemdes) untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat guna meningkatkan pemahaman politik. Hal ini disampaikannya mengingat perbedaan pandangan politik seringkali memicu konflik dan mengancam kerukunan antar warga. “Masyarakat perlu adanya edukasi politik yang baik. Peran Pemdes sangat dibutuhkan, agar desa tetap aman,” tegasnya. Khususnya menjelang Pemilihan Kepala […]

  • Sangat Menggiurkan, Cak Imin Janjikan Dana Desa jadi 5 Miliar Jika Terpilih jadi Wakil Presiden

    Sangat Menggiurkan, Cak Imin Janjikan Dana Desa jadi 5 Miliar Jika Terpilih jadi Wakil Presiden

    • calendar_month Sen, 22 Jan 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1
    • 0Komentar

    POLITIK – Muhaimin Iskandar alias Cak Imin terus mengumbar janji-janji manis yang sangat menggiurkan. Salah satunya adalah dana desa akan menjadi Rp 5 miliar per tahun, jika dirinya terpilih menjadi Wakil Presiden. Pernyataan itu diungkapkan dalam momen debat wakil presiden, Minggu (21/1) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta. “Kedepan kita naikkan lagi anggarannya jadi […]

expand_less