Breaking News
light_mode

Imam Suroso : Jokowi Pemimpin Tepat NKRI

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 10 Apr 2019
  • visibility 92




SOLO
– Capres nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) optimis mendulang suara sebesar 90
persen di kampung halamannya sendiri. Hal itu mengaca pada perolehan suara
tahun 2014 lalu yang mencapai 84 persen.

Apalagi
dalam kesempatan kampanye terbuka di Stadion Sriwedari Jokowi memamerkan
program tiga kartunya yang pro rakyat kecil sekaligus menyejahterakan. Seperti
diketahui, bersama KH Ma;ruf Amin, Jokowi mengusung program Kartu Indonesia
Pintar untuk kuliah, kartu pra kerja, dan kartu sembako murah.

”Kartu
itu banyak manfaatnya. Kartu Indonesia Pintar untuk kuliah misalnya. Itu akan diberikan
kepada anak SMA yang ingin melanjutkan kuliah, keluar negeri sekalipun.
Kemudian Kartu Pra Kerja, yang akan didapat oleh para masyarakat yang belum
kerja maupun korban PHK. Diharapkan dengan kartu pra kerja ini akan diberikan
honor. Sedangkan kartu sembako murah, dengan ini ibu ibu akan bisa beli beras,
minyak atau pun telur dan didiskon,” kata Jokowi memamerkan programnya.

Jokowi
melanjutkan, kartu tersebut akan efektif dimulai awal tahun depan. Karena ini
baru dianggarkan dan programnya capres.

Selain
itu, Jokowi juga berpesan kepada para relawan untuk kerja keras. Melalui kerja
keras tersebut, target perolehan suara akan mudah didapat. ”Waktu tinggal 8
hari. Ayao kita manfaatkan untuk konsolidasi. Supaya masyarakat pada 17 April
nanti bisa mencoblos bomor urut 01,” imbuh pria yang pernah menyabet
penghargaan sebagai walikota terbaik ini.

Jokowi
juga mengingatkan kepada masyarakat Solo dan sekitarnya, supaya tak kaget
dengan hoax atau fitnah. ”Kita harus kubur hoax-hoax dan fitnah itu. Saya ini
yang paling banyak diserang, mulai dari akan melegalkan pernikahan sesama jenis
lah, sampai melarang azan berkumandang dan banyak fitnah lainnya. Kita harus
lawan. Harus diluruskan. Jangan kendor gas pool,” tegas Jokowi.

Kampanye
terbuka sendiri dimeriahkan penampilan vokalis band Radja, Ian Kasela. Beberapa
tokoh PDI Perjuangan serta koalisi juga hadir. Seperti Megawati, Puan Maharani,
Ganjar Pranowo, anggota DPR RI Komisi IX Imam Suroso, dan Taj Yasin.

Imam
Suroso meyakinkan, untuk memilih serta memenangkan Jokowi untuk kembali menjadi
presiden 2014-2024. Menurutnya, putra asli Solo tersebut sudah terbukti dalam
bidang kepemimpinan dari daerah sampai nasional.

Apalagi
dengan mengusung program-program nyata menjadi sebuah penegasan Jokowi memiliki
kecakapan mengatasi masalah di lapangan. ”Jokowi ini sosok yang tepat untuk
membawa bangsa Indonesia makmur dan sejahtera. Programnya jelas. Langsung
menyasar ke wong cilik. Misalnya Kartu Indonesia Pintar, Kartu Pra Kerja, dan
kartu sembako,” jelas Imam Suroso.

Selain
itu, dengan sumber daya alam yang melimpah, dan dikelola dengan baik dan benar
hal itu akan menjadi amunisi untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh
rakyat Indonesia. ”Kita punya gunung emas freeport di Papua sana. Sekarang
mayoritas saham sudah dimiliki negara ini,” papar caleg dari Dapil Jawa Tengah.
(ris)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • MTs Salafiyah Kajen Gelar Matsama, Bentuk Generasi Unggul Berakhlak dan Berprestasi

    MTs Salafiyah Kajen Gelar Matsama, Bentuk Generasi Unggul Berakhlak dan Berprestasi

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 112
    • 0Komentar

    PATI – Madrasah Tsanawiyah (MTs) Salafiyah Kajen sukses menggelar Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) tahun ajaran 2025/2026 pada Sabtu (12/7). Mengusung tema “Membentuk Generasi Unggul yang Berakhlak, Berbudaya, dan Berprestasi sebagai Bentuk Cinta kepada Madrasah,” acara yang dibuka langsung oleh Kepala Madrasah, K.H. Ahmad Ruman Masyfu’, S.H., M.Si., berlangsung lancar di halaman madrasah. Matsama yang […]

  • Persipa Pati Siap Mengarungi Liga Nusantara 2025/2026, Laga Perdana Hadapi Dejan FC di Magelang

    Persipa Pati Siap Mengarungi Liga Nusantara 2025/2026, Laga Perdana Hadapi Dejan FC di Magelang

    • calendar_month Jum, 28 Nov 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 810
    • 0Komentar

    PATI – Persipa Pati siap mengarungi kompetisi Liga Nusantara musim 2025/2026. Persipa Pati tergabung di Grup A, dengan pertandingan yang akan berlangsung tersentral di Magelang. Laga perdana akan dimainkan pada 29 November 2025, di mana Persipa akan menghadapi Dejan FC di Stadion Moch Soebroto pada pukul 15.00 WIB. CEO Persipa Pati, Rafi Arifin, menyatakan bahwa […]

  • Inilah Daftar Calon Penjabat Bupati Pati Versi Usulan DPRD

    Inilah Daftar Calon Penjabat Bupati Pati Versi Usulan DPRD

    • calendar_month Rab, 13 Jul 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 95
    • 0Komentar

      Pimpinan DPRD Kabupaten Pati menggelar konferensi pers penentuan usulan calon Pj Bupati Siapakah yang akan menjabat sebagai Pj Bupati Pati pasca lengsernya Haryanto bulan Agustus mendatang?  PATI – DPRD Kabupaten Pati mengusulkan tiga naman calon Penjabat (PJ) Bupati Pati kepada Kementerian Dalam Negeri. Ketiga nama tersebut adalah Tri Haryama yang sekarang menjabat Kepala Dinas […]

  • Remaja Diamankan Tim Resmob Pati karena Bawa Celurit, Diduga Terlibat Pertikaian Antar Kelompok

    Remaja Diamankan Tim Resmob Pati karena Bawa Celurit, Diduga Terlibat Pertikaian Antar Kelompok

    • calendar_month Sen, 8 Jan 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 65
    • 0Komentar

    Pati – Tim Resmob Sat Reskrim Polresta Pati berhasil menangkap seorang remaja yang tertangkap membawa senjata tajam jenis Celurit di jalan raya Pati-Gembong, dekat Desa Gembong, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati. Kejadian ini terjadi pada Sabtu ( 06/01/2024). Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, melalui Kasat Reskrim Kompol M. Alfian Armin Map, mengungkapkan bahwa pelaku […]

  • Suasana gayeng setelah pementasan Geger Bumi Muria di TMII Jakarta 

    Pentas Asal Usul Kretek Ramaikan TMII Jakarta

    • calendar_month Sel, 1 Agu 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Suasana gayeng setelah pementasan Geger Bumi Muria di TMII Jakarta JAKARTA – Perwakilan Kabupaten Kudus tampil  pentas duta seni, yang digelar oleh Badan Penghubung Jawa Tengah di TMII Jakarta. Pentas duta seni sempat vakum selama 3 tahun akibat pandemi, tahun ini mulai diadakan kembali.  Kali ini Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus menggandeng komunitas seni […]

  • HMI dan KAHMI Pati Adakan Nobar Film ‘Lafran’ untuk Mengenang Perjuangan Pendiri HMI

    HMI dan KAHMI Pati Adakan Nobar Film ‘Lafran’ untuk Mengenang Perjuangan Pendiri HMI

    • calendar_month Sen, 24 Jun 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 60
    • 0Komentar

    PATI – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) beserta Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Pati mengadakan acara nonton bareng atau nobar film “Lafran” di Bioskop New Star Cineplex Ultima Pati pada Minggu (23/6/2024). Film tersebut mengisahkan tentang Lafran Pane, sosok pendiri HMI, dan perjuangan saat mendirikan HMI pada 5 Februari 1947 di Kampus Sekolah Tinggi […]

expand_less