Breaking News
light_mode

Diduga Bermasalah Oknum Polisi di Pati Dilaporkan ke Polda Jateng

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 27 Okt 2021
  • visibility 21

 

PATI – Seorang oknum
polisi di Polres Pati dilaporkan ke Polda Jawa Tengah. Oknum polisi ini diduga
menyalahi Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam kegiatan operasi karaoke.

Wakil Ketua Paguyuban
Pengusaha Karaoke (Pusaka) Pati, Heri Susanto menjelaskan laporan itu
dilayangkan ke Polda Jawa Tengah pada 29 September lalu. Saat ini masih tahap
pemeriksaan. “Beberapa waktu yang lalu anggota kami sudah ada yang
dipanggil sebagai saksi untuk memberikan keterangan. Kami mohon laporan ini
bisa diproses dengan baik dan serius,” jelas Heri kepada wartawan.

Oknum polisi tersebut
dilaporkan karena sebagai komandan operasi karaoke. Oknum polisi di Polres Pati
dilaporkan atas permasalahan kegiatan operasi yang tidak sesuai SOP.
“Menindaklanjuti telegram Kapolri kalau ada anggotanya yang tidak sesuai
bisa dilaporkan,” papar Heri.

Mereka saat operasi karaoke
tidak membawa surat operasi baik penggeledahan maupun surat tanda terima
penyitaan barang.

“Tindakannya buruk.
Saat operasi membawa rokok, softdrink, dan menyita barang-barang yang tidak ada
kaitannya dengan kegiatan karaoke,” terang Heri.

“Padahal beberapa
karaoke sudah tutup. Lampunya mati gerbangnya ditutup tetap nekat dirusak,
pintu didobrak. Kami ada bukti rekaman CCTV yang menunjukan tindakan mereka
saat operasi,” paparnya.

Laporan itu ditujukan
kepada Propram dan Ditreskrimum Polda Jawa Tengah. laporan tersebut sudah
dimasukkan ke Propam Polda Jateng pada 29 September lalu. Bahkan beberapa saksi
juga sudah dilakukan pemeriksaan hingga dua kali.

Sementara bukti kuat yang
diserahkan ke Polda adalah rekaman CCTV adanya dugaan arogansi oknum polisi
Polres Pati dalam melakukan operasi di tempat karaoke. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Pati Desak Pembentukan Tim Gabungan Tangani Tambang Ilegal

    DPRD Pati Desak Pembentukan Tim Gabungan Tangani Tambang Ilegal

    • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 30
    • 0Komentar

    PATI  – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mendesak Pemerintah Kabupaten Pati segera membentuk tim gabungan untuk mengatasi maraknya aktivitas tambang ilegal. Desakan ini disampaikan Ketua Komisi C DPRD Pati, Joni Kurnianto, usai inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah lokasi tambang di Kecamatan Sukolilo, Rabu (30/4). “Pembentukan tim gabungan harus segera direalisasikan agar penanganan tambang […]

  • Babak 8 Besar Final Sesungguhnya Persiku Kudus

    Babak 8 Besar Final Sesungguhnya Persiku Kudus

    • calendar_month Sen, 27 Mei 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 25
    • 0Komentar

    OLAHRAGA – Babak 8 besar adalah laga final sesungguhnya bagi tim Persiku Kudus untuk memastikan tiket promosi ke Liga 2. Sebab dari 8 tim yang berhak promosi ke Liga 2 hanya 6 tim saja. Di babak 8 besar terbagi menjadi dua grup. Persiku Kudus berada satu grup dengan Persibo Bojonegoro, Persikota Tangerang, dan Tornado FC. […]

  • Guru BK Dituntut Paham Tangani Pelajar Pecandu Narkoba

    Guru BK Dituntut Paham Tangani Pelajar Pecandu Narkoba

    • calendar_month Rab, 27 Feb 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Para guru sedang mengikuti sosialisasi teknis konseling pecandu narkoba PATI – Badan Narkotika Kabupaten (BNP) Pati mengundang puluhan guru Bimbingan Konseling (BK) SMP di Ruang Joyokusumo, Komplek Setda Pati Rabu (27/2/2019) kemarin. Selain guru BK, beberapa perwakilan siswa juga diundang dalam rangka sosialisasi teknis konseling pecandu narkoba. Masalah penyalahgunaan narkoba, diklaim sebagai ancaman global yang mengkhawatirkan […]

  • Mau Tau Asian Games 2018, Baca Di sini

    Mau Tau Asian Games 2018, Baca Di sini

    • calendar_month Ming, 31 Des 2017
    • account_circle Redaksi
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Wikipedia Lingkar Muria, NASIONAL – Pesta olahraga bangsa-bangsa Asia bakal berlangsung tahun 2018 ini. Indonesia mendapat kesempatan emas menjadi tuan rumah penyelenggaraan pesta olahraga yang telah berlangsung selama 18 kali ini. Terakhir Indonesia menjadi tuan rumah pada tahun 1962 di zaman Presiden Soekarno. Pada gelaran Asian Games kali ini beberapa pertandingan bakal berlangsung di dua […]

  • Polsek Muntilan Magelang Berantas Premanisme

    Polsek Muntilan Magelang Berantas Premanisme

    • calendar_month Sab, 26 Jun 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ungkap kasus aksi premanisme oleh Polsek Muntilan Magelang Aksi premanisme menjadi perhatian. Hal ini seperti yang diungkapkan Kapolsek Muntilan yang berkomitmen terus melakukan operasi memberantas aksi premanisme maupun pungli di wilayah hukumnya, karena sangat meresahkan masyarakat. Komitmen ini sesuai intruksi dari Kapolda Jateng untuk memberantas premanisme dan pungli. MAGELANG – Polsek Muntilan Polres Magelang berhasil […]

  • Lemon, Si Kuning yang Bikin Sehat dan Cantik

    Lemon, Si Kuning yang Bikin Sehat dan Cantik

    • calendar_month Sab, 15 Des 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Buah lemon yang dijual di pasaran Salah satu buah yang kaya akan manfaat adalah lemon. Buah berwarna kuning cerah ini diyakini memiliki segudang khasiat. Dari yang bisa bikin cantik hingga bikin sehat. Mau tau apa saja manfaat si kuning yang satu ini? Dokter Kevin Adrian, dari aladokter.com menyebut, ada beberapa khasiat atau manfaat lemon bagi […]

expand_less