Breaking News
light_mode

SPI Grobogan Perkuat Lingkungan dan Ekonomi Petani Hadapi Ancaman Bencana

  • account_circle Fatwa Fauzian
  • calendar_month Jum, 3 Okt 2025
  • visibility 93

GROBOGAN – Kondisi hutan yang semakin memprihatinkan akibat minimnya tumbuhan keras menjadi perhatian serius Serikat Petani Indonesia (SPI) Kabupaten Grobogan.

Kerentanan terhadap banjir bandang dan longsor mendorong SPI untuk mengambil inisiatif penanaman tumbuhan keras.

Rencananya, penanaman tumbuhan keras akan dilakukan serentak di kawasan hutan Desa Asemrudung, Geyer, Grobogan.

Beberapa petani di wilayah tersebut bahkan telah memulai penanaman sebagai upaya melestarikan ekologi hutan.

Puluhan petani Asemrudung bertekad menjadi petani tangguh yang mampu mencukupi kebutuhan hidup sekaligus menjaga kelestarian hutan.

Tekad ini diungkapkan dalam acara rutin tahunan, yaitu selamatan Hari Tani Nasional (HTN) 2025 di Desa Asemrudung, Geyer, Grobogan, Jawa Tengah. Acara ini merupakan wujud syukur atas lahan hutan yang ada.

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pengurus SPI Grobogan, Ketua Pengurus Wilayah Jawa Tengah Fatkhur Rohman, serta beberapa pengurus SPI wilayah pantura timur lainnya.

Dalam pertemuan tersebut, SPI Jawa Tengah berencana meningkatkan perekonomian petani melalui sektor koperasi dan pembuatan pupuk mandiri yang kualitasnya setara dengan pupuk kimia.

“Kita memiliki pusdiklat di setiap kota, kita manfaatkan untuk meningkatkan kapasitas para petani melalui pendidikan praktik. Meningkatnya kualitas petani otomatis akan menyebabkan petani mandiri, dan tidak tergantung dengan produk kimia,” ujar Fatkhur Rohman pada Selasa malam (30/9).

Ia juga menambahkan bahwa pihaknya berencana menjalin komunikasi intens dengan berbagai pemangku kepentingan di Jawa Tengah untuk meningkatkan kualitas petani.

Sekretaris SPI Kabupaten Grobogan, Wahyudi, menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan lobi dengan beberapa perusahaan di Kabupaten Grobogan untuk meningkatkan pendapatan petani, khususnya petani Basis Asemrudung.

“Kebetulan jagung di Asemrudung ini memiliki kualitas terbaik di Grobogan sehingga bisa masuk di PT Japfa. Sayangnya, dari baru sedikit kader basis yang bisa bergabung. Alhamdulillah saat ini masih jalan,” terangnya.

Wahyudi menegaskan bahwa upayanya ini murni untuk kepentingan kader SPI. Ia berharap petani Asemrudung dapat mengambil langkah tepat untuk meningkatkan ekonomi mereka.

“Banyak sekali program yang dapat kita akses, akan tetapi butuh kepercayaan dalam pelaksanaannya. Tepiskan asumsi negatif, mari berjalan bersama untuk kemajuan petani Grobogan,” ungkapnya.

Ketua SPI Pati, Warsono, yang turut hadir, menyoroti cara peningkatan ekonomi kader melalui program atau perniagaan petani. Menurutnya, lesunya ekonomi sektor pertanian disebabkan oleh terputusnya sistem di dalamnya.

“Semua produk pertanian berasal dari petani, mulai dari jagung, padi, sayuran, kopi, dan lainnya, namun karena sektor pemasaran di tangan tengkulak (bukan kader SPI), harga mau tidak mau mengikuti kesepakatan mereka. Setidaknya, dalam satu basis harus ada yang fokus dalam bidang tersebut, sehingga harga panen dapat terselamatkan,” jelasnya.

Warsono berharap agar para petani dapat berkolaborasi dan bekerja sama sehingga roda organisasi dapat berputar dengan baik serta ekonomi keluarga terjaga.

Editor: Arif 

  • Penulis: Fatwa Fauzian

Rekomendasi Untuk Anda

  • Daftar Buah Unggulan di Kota Pati yang Selalu Jadi Buruan

    Daftar Buah Unggulan di Kota Pati yang Selalu Jadi Buruan

    • calendar_month Sab, 17 Des 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 146
    • 0Komentar

    Aneka buah unggulan di Kabupaten Pati Tidak mengherankan jika Kabupaten Pati berjuluk sebagai Bumi Mina Tani. Sebab hasil pertanian dan perkebunan di daerah ini terkenal memiliki kualitas unggulan dan sudah terkenal luas secara nasional. Ada beragam buah-buahan unggul yang dihasilkan bumi Kabupaten Pati, buah-buahan ini sangat terkenal di pasar-pasar luar kota dan selalu menjadi buruan […]

  • Sekolah Cuaca Nelayan Biar Aman Saat Melaut

    Sekolah Cuaca Nelayan Biar Aman Saat Melaut

    • calendar_month Sel, 25 Mei 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 67
    • 0Komentar

      Para nelayan dibekali pengetahuan tentang cuaca. Harapannya, para nelayan bisa mengukur bahan bakar dan logistik selama melaut. Dengan adanya rasa aman, jalur melaut sudah diketahui, mereka bisa mengukur itu dengan baik. PATI – Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Emas menggelar Sekolah Lapang Cuaca Nelayan (SLCN) Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) 2021 Jawa Tengah di […]

  • Anggota DPRD Pati Dorong Pencegahan HIV/AIDS Sebagai Tanggung Jawab Bersama

    Anggota DPRD Pati Dorong Pencegahan HIV/AIDS Sebagai Tanggung Jawab Bersama

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 91
    • 0Komentar

    PATI – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati, Muntamah, baru-baru ini mengungkapkan pentingnya pencegahan terhadap penyakit HIV/AIDS. Dalam pernyataannya, Muntamah menekankan bahwa penanganan kasus penyakit menular seksual ini merupakan tanggung jawab bersama. Oleh sebab itu, ia mengajak semua pihak untuk memberikan perhatian khusus dan melakukan pencegahan sejak dini. Menurutnya, kerjasama antara pemerintah Pusat, Provinsi, […]

  • Solutif : Karang Taruna Desa Sumbersari Bikin Pendampingan Belajar di Masa Pandemi

    Solutif : Karang Taruna Desa Sumbersari Bikin Pendampingan Belajar di Masa Pandemi

    • calendar_month Sel, 1 Sep 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 59
    • 0Komentar

      PATI – Wakil Bupati Pati Saiful Arifin Safin menghadiri peluncuran Bimbel Cerdas Mulia yang didirikan oleh Karang Taruna Desa Sumbersari Kecamatan Kayen, belum lama ini. Pria yang juga ketua umum Karang Tarua Kabupaten Pati ini memberikan apresiasi atas ide kreatif karang taruna yang tanggap akan kesulitan pembelajaran daring di masa pandemi seperti ini. ”Pendirian Bimbel […]

  • Keamanan Wilayah Kunci Tarik Investor ke Pati, Ini Kata Ketua DPRD

    Keamanan Wilayah Kunci Tarik Investor ke Pati, Ini Kata Ketua DPRD

    • calendar_month Sel, 14 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 75
    • 0Komentar

    PATI – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Badrudin, menekankan pentingnya keamanan dan kondusivitas wilayah sebagai daya tarik utama bagi para investor. Menurutnya, potensi ekonomi Pati yang besar tidak akan optimal tanpa situasi yang aman dan stabil. “Saya meyakini kalau Kabupaten Pati ini aman, tidak ada gejolak, investasi pasti akan datang,” ujar […]

  • Wagub Jateng Ajak Masyarakat Kudus Perkuat Cinta Nabi Lewat Sholawat

    Wagub Jateng Ajak Masyarakat Kudus Perkuat Cinta Nabi Lewat Sholawat

    • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 84
    • 0Komentar

    KUDUS – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin), mengajak masyarakat Kudus menjadikan sholawat sebagai momentum untuk memperkuat cinta kepada Nabi Muhammad SAW dan menumbuhkan semangat persatuan serta kedamaian. Hal ini disampaikan Gus Yasin dalam acara New Shantika Bersholawat di Desa Puyoh, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus, Sabtu (26/7/2025). Ribuan masyarakat dan siswa anggota […]

expand_less