Breaking News
light_mode

Persipa Jr Makin Mantap Menatap Semifinal

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 6 Sep 2018
  • visibility 5

PATI – Kemenangan atas Persitema Jr di laga tandang
Minggu (2/9/2018) lalu, membuat Persipa Jr semakin berada di atas angin. Kini, skuad
Laskar Saridin Muda telah mengumpulkan total enam poin, dari dua laga yang
telah dimenangi. Peluang melaju ke semifinal pun makin terbuka lebar.
Manajer Persipa Jr, Dian Dwi
Budianto mengaku bersyukur, Lingga Widya dkk masih terus berada dalam tren
positif, dan terus menyuguhkan permainan terbaiknya. Apalagi jika melihat dari
penampilan terakhir anak asuh Eko Supriyanto ini.
”Anak-anak daya juang dalam
permainannya patut diacungi jempol. Meskipun hingga menit ke 70 masih
tertinggal 1 – 0 dari tuan rumah, mereka berhasil membalikkan keadaan, dan
membawa pulang poin penuh ke Pati. Sungguh comeback
luar biasa,” terang Dian.
Permainan Berkelas
Permainan yang disuguhkan, lanjut
Dian, juga cukup berkelas. Anak-anak tampil baik, si gelandang Regzi
menunjukkan kecerdikannya dalam situasi ketinggalan seperti itu. Dia berhasil
menusuk ke pertahanan dan akhirnya membuka peluang Persipa Jr menyamakan
kedudukan oleh Bima, lalu dia juga yang memastikan kemenangan di waktu tambahan.
Laga berikutnya, Persipa Jr akan
gantian menjamu Persitema Jr di Stadion Joyokusumo Minggu (9/9/2018) mendatang.
Dalam laga tersebut, manajemen menargetkan kesebelasan kebanggan warga Kota
Nasi Gandul itu dapat meraup poin penuh, dan bisa memastikan melaju ke babak
semifinal.
”Ya kami menarget nanti saat
giliran menjamu Persitema Jr, anak-anak bisa memenangi pertandingan penting
tersebut, dan bisa memberi kebanggaan untuk publik bola di Kota Pati ini,”
imbuh Dian.
Saat ini Lingga Widya dkk, masih
terus menjalani latihan rutin, untuk mempersiapkan pertandingan lanjutan babak
12 besar Piala Soeratin Zona Jawa Tengah, dimana Persipa Jr tergabung di grup
8. Bersaing dengan PSIK Klaten Jr, dan Persitema Jr. (hus)   
KLASEMEN
GRUP 8
KLUB
MAIN
MENANG
SERI
KALAH
SELISIH
POIN
PERSIPA JR
2
2
4-2
6
PSIK KLATEN JR
2
1
1
4-2
3
PERSITEMA JR
2
2
1-5
0

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPRD Pati Dukung Pembukaan Kembali Balai Latihan Kerja

    DPRD Pati Dukung Pembukaan Kembali Balai Latihan Kerja

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 8
    • 0Komentar

    PATI – Rencana pembukaan kembali Balai Latihan Kerja (BLK) di Kabupaten Pati mendapat angin segar. Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Pati menyatakan dukungannya terhadap wacana tersebut. Mereka menilai BLK sangat penting untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan menekan angka pengangguran. “Kalo memang BLK bermanfaat bagi masyarakat Pati ya bisa dibuka lagi,” ungkap Anggota DPRD […]

  • Ilustrasi freepik 

    Cinta Tanah Air: Semangat Cinta dan Pengabdian pada Tanah Tempat Kita Berpijak

    • calendar_month Sab, 29 Jul 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Ilustrasi freepik Pengertian cinta tanah air telah menjadi bagian integral dari identitas dan kesatuan sebuah bangsa. Cinta tanah air adalah semangat cinta dan pengabdian yang tulus terhadap negeri tempat kita dilahirkan dan dibesarkan. Dalam artikel ini, kita akan menggali lebih dalam tentang arti sebenarnya dari cinta tanah air dan mengapa semangat ini begitu penting bagi […]

  • Universitas Safin Pati dan Kanwil DJP Jawa Tengah I Jalin Kerjasama Bentuk Tax Center

    Universitas Safin Pati dan Kanwil DJP Jawa Tengah I Jalin Kerjasama Bentuk Tax Center

    • calendar_month Jum, 15 Nov 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 5
    • 0Komentar

    PATI – Universitas Safin Pati (USP) resmi menjalin kerjasama dengan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Tengah I dalam upaya pembentukan Tax Center di lingkungan kampus. Penandatanganan perjanjian kerjasama dilakukan oleh Rektor USP, Dr. Drs. H. Murtono, M.Pd., dan perwakilan Kanwil DJP Jawa Tengah I, disaksikan oleh para dosen dan mahasiswa USP. Rektor […]

  • Pemerintah dan Pupuk Indonesia Gelar Gebyar Diskon Pupuk untuk Kesejahteraan Petani

    Pemerintah dan Pupuk Indonesia Gelar Gebyar Diskon Pupuk untuk Kesejahteraan Petani

    • calendar_month Rab, 17 Jan 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Grobogan – Dalam upaya mendukung sektor pertanian yang merupakan pilar penting dalam perekonomian Indonesia, pemerintah memastikan ketersediaan pupuk, baik subsidi maupun nonsubsidi, untuk para petani. Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjukkan dukungannya kepada petani dengan mengalokasikan sekitar Rp 25 triliun setiap tahunnya untuk program subsidi pupuk, dan pada tahun 2024, alokasi tersebut direncanakan untuk ditambah […]

  • Ketua DPRD Pati Berharap Pergantian Anggota Pansus Hak Angket Tingkatkan Kinerja

    Ketua DPRD Pati Berharap Pergantian Anggota Pansus Hak Angket Tingkatkan Kinerja

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 2
    • 0Komentar

    PATI – Ketua DPRD Kabupaten Pati, Ali Badruddin, menyampaikan harapannya terkait pergantian anggota Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket dari Fraksi PDI Perjuangan. Ia berharap, dengan perubahan ini, rapat Pansus dapat berjalan lebih maksimal dan efektif. Menurutnya, hingga saat ini rapat Pansus telah dilaksanakan sesuai dengan prosedur dan koridor yang ada. Ia menegaskan bahwa tidak ada […]

  • Geger Petani Tulakan Jepara Dikasuskan Penambang

    Geger Petani Tulakan Jepara Dikasuskan Penambang

    • calendar_month Sel, 15 Feb 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Aksi protes petani dengan memotong jembatan glugu beberapa waktu lalu. Buntut kasus penambangan batuan illegal, petani Tulakan dilaporkan penambang. Hal ini diduga akibat buntut dari pemotongan jembatan glugu oleh kelompok tani. Para petani dilaporkan atas sangkaan perusakan akses jembatan. JEPARA – Kasus penambangan batuan illegal di Kali Gelis Desa Tulakan Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara memasuki […]

expand_less