Breaking News
light_mode

Tilik Pasar Rakyat Jekulo Bupati Hartopo Dukung Pelaku UMKM

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 13 Nov 2022
  • visibility 76

  

Bupati Kudus Hartopo meninjau pameran UMKM di Jekulo

UMKM lokal Kudus terus
mendapat perhatian serius dari Bupati Hartopo. UMKM diharapkan terus menggali
potensi lokalnya.

KUDUS – Bupati Kudus
Hartopo mengunjungi pelaksanaan Pasar Rakyat Jekulo, Sabtu (12/11/2022) malam
di Lapangan Desa Klaling, Jekulo. Hartopo meninjau setiap stand UMKM yang
mengikuti pameran tersebut.

Bupati Hartopo
menyambangi masing-masing stand dan berdialog bersama para pelaku UMKM.  Bupati
Hartopo mengapresiasi pelaku UMKM yang inovatif mengemas produk.
 

“Keripiknya sudah
mengurus PIRT ya ini? Bagus Pak pengemasannya, sudah bisa masuk ke
minimarket,” ucapnya pada salah satu pelaku penjual keripik.

Setelah menyapa
penjual keripik, Hartopo menyapa pelaku UMKM peci goni dan pandan yang telah
menerima pesanan hingga ke luar kota. Selain itu, ada pula pelaku UMKM keripik
tempe yang masih merintis. Seluruh produksi masih dilakukan secara manual dan
perseorangan. Mendengar kisahnya, Hartopo mengajak pelaku UMKM untuk mengikuti
pelatihan wirausaha yang merupakan salah satu program unggulannya.

“Bu, ikut
pelatihan wirausaha saja biar bisnisnya semakin berkembang. Bisa mendaftar
melalui Disnaker Perinkop dan UKM,” ujarnya. 

Hartopo menerangkan
gairah UMKM menjadi angin segar bagi Pemerintah Kabupaten Kudus dalam menekan
angka inflasi. Tak hanya itu, target pertumbuhan ekonomi 2,5 persen pada 2023
diharapkan bisa dicapai salah satunya lewat gelaran Pasar Rakyat.

Perhatian Pemkab

“Ini merupakan
upaya Pemkab Kudus menekan inflasi di Kabupaten Kudus. Semoga adanya Pasar
Rakyat, masyarakat makin sejahtera dan makmur,” imbuhnya.

Kepala Desa Klaling,
Sahri, berterima kasih atas inisiasi Pasar Rakyat oleh Bupati Kudus. Pihaknya
menilai gelaran Pasar Rakyat memberikan andil besar setelah lesunya UMKM saat
pandemi menyerang.

“Pasar Rakyat
menjadi motivasi kami agar UMKM Desa Klaling dan sekitarnya bisa terus
berkembang,” ungkapnya.

Sementara itu, Tuti,
penjual keripik tempe mengungkapkan produknya laris manis saat pelaksanaan
Pasar Rakyat. Pihaknya berharap pameran UMKM bisa diadakan rutin.

“Kalau bisa rutin
biar masyarakat sekitar semakin mengenal produk kami,” jelasnya. (ars)

 

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wajib Dibaca!!! Tips Punya Rumah Sendiri Tanpa Hutang ke Bank

    Wajib Dibaca!!! Tips Punya Rumah Sendiri Tanpa Hutang ke Bank

    • calendar_month Sen, 24 Jan 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 79
    • 0Komentar

      ilustrasi rumah sederhana Harga rumah yang berkisardi atas Rp 100 juta, membuat siapapun pasti akan geleng-geleng kepala. Terutama bagi pasangan muda yang ingin memiliki rumah sendiri. Dengan gaji upah minimum, hampir mustahil bisa menabung untuk membangun atau membeli rumah sendiri. Lalu bagaimana agar dengan penghasilan sekitar Rp 3 jutaan kita bisa membeli rumah sendiri […]

  • PWI dan IJTI Dukung Polisi Tuntaskan Kasus Pemerasan di SPBU Tlogowungu Pati

    PWI dan IJTI Dukung Polisi Tuntaskan Kasus Pemerasan di SPBU Tlogowungu Pati

    • calendar_month Ming, 11 Des 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 72
    • 0Komentar

    SPBU di Desa Tlogorejo – Tlogowungu, Pati Dua orang di Kabupaten Pati mengaku wartawan diduga melakukan pemerasan terhadap pengurus SPBU di Tlogowungu. PWI dan IJTI meminta kepolisian untuk tidak ragu mengusut tuntas kasus tersebut.   PATI – Sebelumnya ramai diberitakan berbagai media massa lokal dan nasional di Kota Pati, pengurus stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) […]

  • Adu Penalti Warnai Drama Perebutan Juara

    Adu Penalti Warnai Drama Perebutan Juara

    • calendar_month Kam, 27 Sep 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 83
    • 0Komentar

    PATI – Putra Rio Bakaran memastikan diri menjadi yang terbaik dalam Kejuaraan Sepakbola U 21 tahun 2018. Meladeni Sentana FC di partai puncak sore kemarin Selasa (25/9/2018) di Stadion Joyokusumo. Putra Rio akhirnya menang melalui drama adu penalti. Di waktu normal, skor satu sama kuat tak berubah hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. […]

  • Olahraga Bapak-Bapak di Desa, Sarana Hiburan dan Kegiatan Sosial

    Olahraga Bapak-Bapak di Desa, Sarana Hiburan dan Kegiatan Sosial

    • calendar_month Sen, 29 Mei 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 71
    • 0Komentar

      Keseruan bapak-bapak bermain sepak bola  Olahraga tidak hanya menjadi kegiatan fisik yang bermanfaat untuk kesehatan, tetapi juga menjadi sarana hiburan dan kegiatan sosial yang digemari oleh banyak orang.  Di Indonesia, ada beberapa olahraga yang khususnya populer di kalangan bapak-bapak. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi beberapa olahraga paling digemari oleh bapak-bapak di Indonesia, mengenal […]

  • Ilustrasi freepik

    Pentingnya Mengelola Stres untuk Hidup Bahagia

    • calendar_month Rab, 14 Jun 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Ilustrasi freepik   Kehidupan masa kini seringkali penuh dengan tantangan, tekanan, dan tuntutan yang dapat menyebabkan stres. Jika tidak ditangani dengan baik, stres dapat memberikan dampak negatif pada kesehatan fisik, mental, dan emosional seseorang. Oleh karena itu, penting untuk mengelola stres secara efektif guna mencapai hidup yang bahagia dan seimbang.  Artikel ini akan menjelaskan mengapa […]

  • Gangster Bersenjata Tajam Bacok Tiga Pelajar di Pati

    Gangster Bersenjata Tajam Bacok Tiga Pelajar di Pati

    • calendar_month Sel, 14 Jan 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 75
    • 0Komentar

    PATI – Aksi brutal sekelompok gangster bersenjata tajam kembali meresahkan warga Pati. Kejadian terbaru terjadi pada Sabtu dini hari (11/1/2025) sekitar pukul 01.00 WIB, di Jalan Pati-Juwana, dekat POM Bensin Cangkring. Tiga pelajar asal Dukuh Sempu, Desa Puluhan Tengah, Kecamatan Jakenan, menjadi korban penganiayaan. Ketiga korban, yang masih berstatus pelajar, mengalami luka bacok di punggung. […]

expand_less