Breaking News
light_mode

Persipa Pati Libas Slawi United 4 – 0

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Jum, 5 Nov 2021
  • visibility 104

Kapten tim Persipa Pati Tri Handoko dibayangi pemain Slawi United

Akhirnya Persipa Pati memetik poin penuh. Setelah pada laga pertama hanya bermain seri 0 – 0. Kini Laskar Saridin makin percaya diri mengarungi Liga 3 dengan misi naik kasta. 

PEKALONGAN – Persipa Pati
menatap laga demi laga di Liga 3 Jawa Tengah dengan penuh optimistis. Hal itu
menyusul kemenangan telak 4 – 0 melawan Slawi United Kabupaten Tegal di Stadion
Hoegeng, Kota Pekalongan, Kamis (4/11/2021) siang.

Tim besutan Coach Nazal
Mustofa mendominasi jalannya pertandingan. Di babak pertama, lini depan Persipa
beberapa kali mengancam pertahanan Slawi United. Di menit ke 14, M Rifai
mencetak gol ke gawang Slawi, namun dia berada di posisi offside. Sedangkan di menit
ke 26, pemain Slawi United Fikri Ramadhani melakukan gol bunuh diri. Kedudukan
menjadi 1-0 untuk keunggulan Persipa.

Slawi United juga sesekali
melakukan serangan. Namun, masih bisa dibendung oleh lini belakang Persipa.
Penampilan apik kiper Persipa M Rizqi Abhirama membuat tim semakin percaya diri
melakukan penyerangan. Beberapa kali penyelamatan penting dilakukan, salah
satunya berhasil menepis tendangan penalti Okka Madjid.

Sementara di babak kedua,
Persipa juga langsung total menyerang. Serangan bertubi-tubi dilancarkan ke
lini pertahanan Slawi United. Sehingga di menit ke 63, sang kapten Tri Handoko
mencetak gol usai memanfaatkan kelengahan penjaga gawang Slawi yang keluar dari
kotak penalti.

Di menit ke 83, giliran
pemain yang baru dimasukkan, yakni Munirul Anam yang mencetak gol melalui
sundulan kepala. dia memanfaatkan umpan lambung Ali Koroy.

Meski sudah unggul 3-0, tim
berjuluk Laskar Saridin ini tak mengurangi intensitas serangan. Alhasil, Ali
Koroy turut menyumbangkan gol pada menit ke 90+2.

Asisten pelatih Persipa,
Agus Yuniardi mengatakan, meskipun mendapatkan hasil yang positif, namun ia
meminta agar para punggawa Laskar Saridin tidak cepat puas dengan hasil
tersebut.

“Kita mendapatkan
hasil yang memuaskan, semoga ke depan lebih baik lagi dan lolos ke babak
berikutnya,” kata dia.

Sementara itu, kapten tim
Persipa, Tri Handoko mengungkapkan, torehan hasil yang positif ini berkat
kerjasama tim, manajemen, dan jajaran pelatih.

“Untuk masyarakat
Pati, kemenangan ini untuk kalian. Jangan pernah kendor untuk mendoakan kita.
Supaya cita-cita kita bersama bisa kita wujudkan,” tegas dia. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama isterinya

    Kaesang Langsung jadi Ketum PSI Netizen Langsung Mencibir

    • calendar_month Sel, 26 Sep 2023
    • account_circle Abdul Adhim
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Kaesang Pangarep putra Presiden Jokowi ditetapkan sebagai Ketua Umum PSI, netizen ramai-ramai mencibir karena Kaesang baru dua hari jadi anggota PSI

  • Doakan Papua dan Keutuhan Bangsa di Momen Tahun Baru Hijriah

    Doakan Papua dan Keutuhan Bangsa di Momen Tahun Baru Hijriah

    • calendar_month Sen, 2 Sep 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Para pelajar dan guru khusyuk berdoa untuk keutuhan bangsa  PATI – Para guru dan pelajar di MA NU Luthful Ulum Wonokerto, Desa Pesucen, Trangkil menggelar doa bersama. Kegiatan itu dalam rangkat menyambut tahun baru 1441 hijriah. Sabtu (31/8/2019) lalu. Doa akhir dan awal tahun itu juga sekaligus dijadikan munajat untuk mengharap keutuhan bangsa Indonesia. Doa tersebut […]

  • Ketua Komisi B DPRD: Pati Punya Potensi Besar Tarik Investor Baru

    Ketua Komisi B DPRD: Pati Punya Potensi Besar Tarik Investor Baru

    • calendar_month Sab, 17 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 123
    • 0Komentar

    PATI – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Muslihan meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati untuk menggencarkan promosi. Hal ini dilakukan supaya calon investor tertarik menanamkan modalnya di Kabupaten Pati. “Pemerintah Kabupaten Pati wajib meningkatkan promosi sebagai kabupatan ramah investasi,” ungkapnya belum lama ini. Menurutnya, Kabupaten Pati pro terhadap investasi. Ini bisa dilihat dari kemudahan […]

  • Penempatan Pedagang Pasar Rogowongso Mundur Lagi

    Penempatan Pedagang Pasar Rogowongso Mundur Lagi

    • calendar_month Jum, 26 Jan 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Tampak pekerja sedang mengerjakan untuk pembuatan sekat di los Pasar Rogowongso Lingkar Muria, PATI – Beberapa pedagang Pasar Rogowongso yang masih menempati kios darurat di kawasan Pecinan mengaku resah. Hal ini lantaran jadwal untuk masuk ke dalam pasar yang telah selesai direvitalisasi pada akhir Desember tahun kemarin, tak kunjung dapat ditempati. Salah satu pedagang Kustini, 51, […]

  • Maknai Merdeka Bendera 100 Meter Diarak Keliling Desa

    Maknai Merdeka Bendera 100 Meter Diarak Keliling Desa

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Mengarak bendera keliling desa Minggu (18/8/2019) siang, cuaca panas terik memayungi Desa Pesucen, Kecamatan Trangkil, Pati. Meski panas menyengat, jalanan desa ramai. Warga sekitar tengah menanti arak-arakan bendera sepanjang 100 meter. Arak-arakan itu dilakukan oleh pelajar dari Yayasan Luhful Ulum Wonokerto desa setempat. Selain bendera merah putih, arak-arakan juga dimeriahkan gunungan hasil bumi desa setempat, […]

  • 720 Warga Pati Dapat Bantuan Beras dari Pemerintah, Fokus pada Stunting dan Kemiskinan Ekstrem

    720 Warga Pati Dapat Bantuan Beras dari Pemerintah, Fokus pada Stunting dan Kemiskinan Ekstrem

    • calendar_month Sel, 2 Des 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 888
    • 0Komentar

    PATI — Bupati Pati, Sudewo, menghadiri penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah untuk penanganan stunting dan kemiskinan ekstrem tahun 2025 yang digelar di Balai Desa Ngemplak Lor, Kecamatan Margoyoso. Kegiatan ini menjadi langkah nyata pemerintah dalam memastikan warga rentan memperoleh dukungan langsung dari negara, Selasa (2/12/2025). Pada acara yang juga dihadiri oleh Wakil Bupati Pati Risma Ardhi […]

expand_less