Breaking News
light_mode

Persijap Jepara yang Keep Calm

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 24 Apr 2021
  • visibility 61
Instagram Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara

 

Di tengah ketidakpastian kompetisi, langkah bos Persijap Jepara (dalam hal ini Oasis Water) tentu bisa dipahami. “Berhemat” melakukan pergerakan akan sangat berarti. Jangan sampai klub kehabisan “nafas” di tengah kompetisi. 

Persijap Jepara tetap kalem
menyongsong kompetisi Liga 2 tahun 2021. Klub yang promosi dengan status juara
Liga 3 2019 ini masih belum menunjukkan pergerakan. Baik dalam merekrut pelatih
dan pemain. Apakah masih mengikat pemain-pemain musim lalu atau seperti apa.

Mengingat tiga pilar kekuatan
Laskar Kalinyamat musim lalu telah resmi hijrah ke klub lain. Ketiganya ada
Asri Akbar, Richard Gilbert, dan Risky Hidayat. Pemain terakhir adalah bintang
Persijap saat bermain di Liga 3 musim 2019. Ketiganya telah resmi diperkenalkan
sebagai punggawa RANS FC pada Jumat (23/4/2021).

Kabar ini menjadi perbincangan
hangat di kalangan para pendukung Persijap. Rata-rata mereka khawatir dengam
performa tim kesayangannya musim ini. Sebab para pemain yang hengkang adalah
pemain penting. Richard dan Risky sendiri adalah pemain penting musim 2019 yang
mengantarkan Persijap Jepara meraih musim yang luar biasa.

Di tengah ketidakpastian kompetisi,
langkah bos Persijap Jepara (dalam hal ini Oasis Water) tentu bisa dipahami. “Berhemat”
melakukan pergerakan akan sangat berarti. Jangan sampai klub kehabisan “nafas”
di tengah kompetisi. Tetapi yang harus digaris bawahi, persiapan jauh-jauh hari
juga sangat penting. Hal ini agar menjalin kekompakan tim dalam mengarungi
kompetisi liga yang panjang.     

Kita melihat musim ini Liga 2
lebih seksi. Setelah kemunculan Putra Safin Group (PSG) Pati, sejumlah pesohor
dan pengusaha besar ramai-ramai mengakuisisi klub-klub Liga 2. Ada RANS FC
milik Raffi Ahmad dan Rudy Salim, Dewa United hingga Persis Solo yang
diakuisisi putra presiden, Kaesang Pengarep bersama sejumlah pengusaha besar
lain.

Klub-klub Liga 2 menjadi bergeliat.
Meskipun belum ada kepastian kompetisi, sejumlah klub mulai menebar ancaman
kekuatan. Seperti merekrut pemain-pemain label Liga 1, hingga pemain tim
nasional. Persaingan di Liga 2 bakal lebih menarik. Persaingan merebut tiga
tiket promosi patut ditunggu.

Apalagi beberapa klub sudah
terang-terangan mematok target naik kasta harga mati. Macam Persis Solo dan
Siriwijaya FC. Kedua klub ini sudah merekrut pemain-pemain kenamaan. Persis
Solo bahkan mendatangkan striker Marinus Wanewar. Selain kedua klub itu, klub-klub
lain seperti Muba Babel United, PSMS, Persiba, Badak Lampung, Persekat Tegal,
hingga PSCS Cilacap juga telah menyiapkan diri. 

Fajar Tirta, suporter tribun timur        

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PIM Mujahidin Bageng Gelar Dzikra Maulid untuk Kenalkan Generasi Muda dengan Sosok Nabi Muhammad SAW

    PIM Mujahidin Bageng Gelar Dzikra Maulid untuk Kenalkan Generasi Muda dengan Sosok Nabi Muhammad SAW

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 99
    • 0Komentar

    PATI – Yayasan Perguruan Islam Monumen (PIM) Mujahidin Bageng, Kecamatan Gembong, Pati, menggelar kegiatan Dzikra Maulid yang bertujuan untuk lebih mengenalkan sosok Nabi Muhammad SAW kepada generasi penerus umat Islam. Acara ini diisi dengan pengajian kitab al-Barzanji bersama KH Nanal Ainal Fauz, yang dilaksanakan pada hari Minggu (21/9/2025) di halaman Madrasah Aliyah PIM Mujahidin Bageng. […]

  • Dari Pintu ke Pintu, Relawan Jokowi Pati Bidik Kemenangan 80 Persen

    Dari Pintu ke Pintu, Relawan Jokowi Pati Bidik Kemenangan 80 Persen

    • calendar_month Sel, 12 Mar 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 57
    • 0Komentar

    Para relawan berfoto usai deklarasi kemenangan pasanagan capres 01  Matahari bersinar terik. Deru ratusan sepeda motor ikut memekikkan telinga. Berduyun-duyun ratusan orang memadati Gedung Haji di Jalan Panglima Sudirman Desa Sukoharjo Kecamatan Margorejo, Minggu (10/3/2019). Orang-orang itu adalah relawan yang hendak menyatakan diri kemenangan untuk pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin. Sebagai kandang banteng, Kabupaten Pati sangat percaya […]

  • Rayakan Valentin dengan Kearifan Lokal, Sajikan Nasi Goreng Bumbu Spesial Kasih Sayang

    Rayakan Valentin dengan Kearifan Lokal, Sajikan Nasi Goreng Bumbu Spesial Kasih Sayang

    • calendar_month Kam, 14 Feb 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Kencan valentin  Jika biasanya valentin identik dengan coklat, sebuah kafe di Kota Pati memilih jalan lain. Menyambut hari yang disebut kasih sayang itu, mereka menyuguhkan menu spesial kuliner lokal. Nasi goreng berbentuk love dengan warna merah muda disiapkan untuk melengkapi perayaan cinta muda-mudi. Namanya nasi goreng kasih sayang. Bangku-bangku di Kafe Up 2 Date di […]

  • Butuh Solusi Jangka Panjang Atasi Banjir di Kabupaten Pati

    Butuh Solusi Jangka Panjang Atasi Banjir di Kabupaten Pati

    • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 97
    • 0Komentar

    PATI – Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Pati pada 19-20 Mei 2025 lalu dinilai sebagai fenomena baru oleh pegiat lingkungan. Banjir tersebut, yang antara lain terjadi di Desa Gunungpanti (Winong), Desa Sinomwidodo dan Angkatan Kidul (Tambakromo), Desa Tanjunganom (Gabus), serta Desa Ngening dan Desa Ketitangwetan (Batangan), dipicu oleh hujan lebat di Pegunungan Kendeng […]

  • Joni Kurnianto Kucurkan Dana 200 Juta untuk Klub Anggota Persipa

    Joni Kurnianto Kucurkan Dana 200 Juta untuk Klub Anggota Persipa

    • calendar_month Kam, 6 Apr 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 69
    • 0Komentar

    CEO Persipa Pati Joni Kurnianto Klub anggota Persipa Pati mendapat kucuran bantuan stimulant dari CEO Persipa Pati sekaligus Wakil Ketua 1 DPRD Pati Joni Kurnianto. Bantuan ini diharapkan mampu menggairahkan kehidupan klub-klub anggota Persipa khususnya untuk memunculkan bibit pemain muda potensial. PATI – Sebanyak 40 klub anggota Persipa Pati mendapat kucuran bantuan total Rp 200 […]

  • Suasana gayeng setelah pementasan Geger Bumi Muria di TMII Jakarta 

    Pentas Asal Usul Kretek Ramaikan TMII Jakarta

    • calendar_month Sel, 1 Agu 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Suasana gayeng setelah pementasan Geger Bumi Muria di TMII Jakarta JAKARTA – Perwakilan Kabupaten Kudus tampil  pentas duta seni, yang digelar oleh Badan Penghubung Jawa Tengah di TMII Jakarta. Pentas duta seni sempat vakum selama 3 tahun akibat pandemi, tahun ini mulai diadakan kembali.  Kali ini Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus menggandeng komunitas seni […]

expand_less