Breaking News
light_mode

Ratusan Pantarlih Pilkada 2024 Kecamatan Margoyoso Dilantik

  • account_circle Fatwa Fauzian
  • calendar_month Sel, 25 Jun 2024
  • visibility 56

PATI – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Margoyoso melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji serta Bimbingan Teknis (Bimtek) Petugas Pemutakhiran Data dan Pemilih (Pantarlih) dalam rangka pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024.

Sebanyak 203 Pantarlih turut serta dalam acara pelantikan yang berlangsung di Gedung Serbaguna Kecamatan Margoyoso pada hari Senin, (24/06/2024).

Acara pelantikan ini dihadiri oleh PPK Kecamatan Margoyoso, Camat Margoyoso, Danramil Margoyoso, Kapolsek Margoyoso atau perwakilan, Ketua Panwascam Margoyoso, dan PPS se-Kecamatan Margoyoso.

Ketua PPK Kecamatan Margoyoso, Nadia Ma’unatul Laili, dalam sambutannya, menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada 203 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) yang baru saja dilantik.

“Pantarlih ini telah diseleksi oleh 66 Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari 22 desa dan 111 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Margoyoso,” kata dia.

Lebih lanjut, Nadia memberikan motivasi kepada para Pantarlih agar tidak merasa terbebani dengan tugas yang diemban atau honor yang diterima.

“Jangan pernah merasa tugas ini berat atau honor yang diterima sedikit. Jaga niat bersama untuk mengabdi kepada negara. Insyaallah ganjarannya tidak hanya bersifat duniawi tapi juga ukhrowi,” tegasnya.

Dalam konteks pengawasan, Nadia menegaskan bahwa monitoring akan dilakukan secara teratur. Dia menjelaskan bahwa PPS akan melakukan pemantauan terhadap Pantarlih setiap tiga hari sekali, sementara PPK akan melakukannya setiap minggu sekali.

“Tetap perhatikan jenjang struktur penyelenggaraan dari Pantarlih ke PPS, PPS ke PPK, dan PPK ke KPU, tanpa melakukan improvisasi terhadap aturan,” tambahnya.

Selain itu, Nadia menyampaikan keyakinannya terhadap kualitas Pantarlih yang telah dipilih. Dia meyakini bahwa Pantarlih yang terpilih adalah individu yang mengenal baik warganya, memiliki integritas, dan memiliki kinerja profesional.

“Bagi Pantarlih yang sudah berpengalaman, jangan bersikap sombong, dan bagi yang baru, jangan ragu untuk meminta bantuan jika masih ada kebingungan,” pungkasnya.

Setelah acara pelantikan, dilanjutkan dengan apel Pantarlih di desa masing-masing yang mencakup pembagian perlengkapan Pantarlih untuk mendukung kegiatan Coklit.

Kegiatan selanjutnya melakukan Gerakan Coklit Serentak (GCS) Pantarlih di seluruh Kecamatan Margoyoso, di mana partisipasi aktif masyarakat diharapkan dalam membantu petugas dalam pemutakhiran data pemilih.

Editor: Fatwa 

  • Penulis: Fatwa Fauzian

Rekomendasi Untuk Anda

  • Begini Alasan Doni (Pemain yang pernah trial di Arsenal) Berlabuh ke Persijap

    Begini Alasan Doni (Pemain yang pernah trial di Arsenal) Berlabuh ke Persijap

    • calendar_month Kam, 22 Mar 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 61
    • 0Komentar

    Lingkar Muria, JEPARA – Musim ini Persijap Jepara yang berlaga di Liga 3, mendapat tambahan satu pemain. Tak sembarangan, pemain itu pernah menjalani trial dengan salah satu klub legendaris di Inggris. Arsenal.  Pemain itu bernama Dani Raharjanto. Musim lalu pemain kelahiran Grobogan, 7 Desember 1996 ini memperkuat Laskar Mahesa Jenar PSIS Semarang. Namun dimusim ini […]

  • KAHMI Pati Gelar Musda, Komitmen Perkuat Jaringan dan Kader HMI

    KAHMI Pati Gelar Musda, Komitmen Perkuat Jaringan dan Kader HMI

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 72
    • 0Komentar

    PATI – Musyawarah Daerah (Musda) ke-2 Korp Alumni HMI (KAHMI) Pati sukses digelar di Kedai Perko pada Minggu (18/5/2025). Acara yang dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Anas Urbaningrum (Ketua Umum PB HMI periode 1997-1999), Sekretaris Jenderal MN KAHMI Syamsul Qomar, dan perwakilan MW KAHMI Jawa Tengah, menandai tonggak penting bagi organisasi alumni HMI di Kabupaten […]

  • DPRD Pati Tegaskan Komitmen Perkuat Ketahanan Pangan Nasional Melalui Tanam Jagung Serentak

    DPRD Pati Tegaskan Komitmen Perkuat Ketahanan Pangan Nasional Melalui Tanam Jagung Serentak

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 98
    • 0Komentar

    PATI – Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan berpartisipasi aktif dalam kegiatan Tanam Jagung Serentak Kuartal IV. Kehadiran para anggota dewan ini menjadi simbol sinergi kuat antara legislatif, aparat kepolisian, masyarakat, dan pemerintah daerah dalam mewujudkan swasembada pangan. “Komisi B DPRD Pati mendukung […]

  • Miris! Jalan Rusak di Pati Sebabkan Truk Fuso Terguling, Muatan Berhamburan

    Miris! Jalan Rusak di Pati Sebabkan Truk Fuso Terguling, Muatan Berhamburan

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 86
    • 0Komentar

    PATI – Sebuah kecelakaan tunggal melibatkan truk fuso terjadi di Jalan Raya Winong-Gabus, Desa Kebowan, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati, Rabu (19/3/2025) sekitar pukul 09.00 WIB. Truk Mitsubishi Fuso nopol K 8040 UK yang mengangkut kotoran ayam tersebut terguling akibat kondisi jalan yang rusak parah. Kejadian ini langsung viral setelah video beredar di media sosial, menampilkan […]

  • Menteri P3A Kunjungi Pati, Apresiasi Kepemimpinan Bupati dan Kuliner Lokal

    Menteri P3A Kunjungi Pati, Apresiasi Kepemimpinan Bupati dan Kuliner Lokal

    • calendar_month Sab, 28 Jun 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 73
    • 0Komentar

    PATI – Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Republik Indonesia, Arifatul Choiri Fauzi, mengunjungi Kabupaten Pati pada Sabtu (28/6) dan diterima langsung oleh Bupati Pati, Sudewo, di Pendopo Kabupaten. Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam upaya penguatan komitmen pemerintah daerah terhadap pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. Turut hadir Wakil Bupati Risma Ardhi Chandra, Kepala […]

  • Jepara Terima Penghargaan Adipura Kencana

    Jepara Terima Penghargaan Adipura Kencana

    • calendar_month Rab, 1 Mar 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta  Adipura Kencana disabet Kota Jepara. Penghargaan tertinggi kota terbersih ini menjadi kado manis bagi komitmen menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan. Prestasi membanggakan diraih Kabupaten Jepara. Daerah berjuluk Kota Ukir itu meraih penghargaan Adipura Kencana sebagai kota sedang terbersih di Indonesia tahun 2022. Di Jawa Tengah, hanya Jepara yang mendapatkan penghargaan […]

expand_less