Breaking News
light_mode

Pemdes Tegalsambi Sukseskan Wakaf untuk RSNU Jepara

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 28 Jan 2023
  • visibility 88
Sosialisasi wakaf untuk RSNU Jepara dalam rangkaian acara 1 abad NU

Gerakan pembangunan Rumah Sakit Nahdlatul Ulama (RSNU) Jepara kian masif. Baik pengurus struktural NU dan pemerintah desa setempat saling bahu membahu demi suksesnya pembangunan rumah sakit itu.

JEPARA – Sosialisasi penggalangan dana wakaf tanah Rumah Sakit Nahdlatul Ulama (RSNU) Jepara yang dilaksanakan oleh pengurus ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Tegalsambi Tahunan Jepara dihadiri petinggi, BPD, ketua RT, pengurus ranting dan badan otonom NU Desa Tegalsambi.

Kegiatan yang dikemas sebagai peringatan satu abad NU tersebut dilaksanakan di gedung NU jalan sunan mantingan RT 11 RW 02 Tegalsambi pada Jum’at, 27 Januari 2023.

Materi sosialisasi disampaikan oleh ketua panitia persiapan pembangunan RSNU Jepara Zaenuri Toha dan sekretaris panitia penggerak wakaf tanah RSNU Jepara MWC Tahunan Zakariya Anshori.

“Pembangunan RSNU Jepara ini merupakan amanat Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) pertama pada 17 Juli 2022 yang lalu di pondok pesantren Dhilalul Qur’an Raguklampitan Batealit Jepara”, kata Zaenuri.

Panitia persiapan pembangunan RSNU Jepara ini dibentuk pada 11 Desember 2022 dan dilegalisasi dihadapan notaris sehingga sah dan legal di mata hukum.

Pengadaan tanah seluas 15.740 m2 di Jalan Strekan RT 10 RW 06 Troso Pecangaan Jepara telah lunas pada 16 Januari 2023 dari pemilik lamanya John Koo Soo, pengusaha dari Korea Selatan.

Sementara itu pada pembentukan tim penggerak wakaf tanah RSNU Jepara desa Tegalsambi, petinggi Agus Santoso menyatakan bahwa pemerintah desa mendukung rencana pembangunan RSNU Jepara maupun gerakan Shadaqah, Infaq, Donasi dan Wakaf untuk Rumah Sakit (SIDoWaRaS) dari MWC NU Tahunan.

“Kami siap melibatkan perangkat desa dan ketua-ketua RT untuk mensukseskan gerakan yang baik ini. Secara pribadi saya wakaf tunai 1 m2 dan pemdes infaq senilai 2 m2”, kata Agus yang juga wakil ketua tanfidziyah PRNU Tegalsambi.

Lebih lanjut, ketua tim penggerak wakaf tanah RSNU Jepara Desa Tegalsambi Purnomo merasa bersyukur, langkahnya semakin mudah dengan adanya dukungan pemdes Tegalsambi.

“Alhamdulillah, sampai saat ini telah terkumpul dana untuk pengadaan tanah seluas 8 m2 dari yang ditargetkan MWC NU Tahunan seluas 70 m2. Sesuai saram dari sesepuh NU, kami telah sepakat dengan ketua tanfidziyah NU Tegalsambi Pak Listiyono untuk menginventarisir terlebih dahulu aghniya’ di Tegalsambi, sisanya baru kita edarkan melalui kumpulan RT dan PKK agar tidak membebani masyarakat”, pungkas Purnomo yang juga ketua BPD Tegalsambi. (mif)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tertib Administrasi Ala IPNU IPPNU Keling

    Tertib Administrasi Ala IPNU IPPNU Keling

    • calendar_month Rab, 30 Sep 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 81
    • 0Komentar

    JEPARA – Diklat administrasi digelar  Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Keling, pada Ahad (27/9/2020). Acara itu dipusatkan di Gedung MWCNU Kecamatan Keling. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh sekretaris pimpinan ranting se-Kecamatan  Keling. Masing-masing ranting mendelegasikan  satu rekan dan satu rekanita. Ketua PAC IPNU Keling, Riyan Agus Prasetiyo mengungkapkan, tujuan kegiatan pelatihan administrasi tersebut agar rekan […]

  • Carlos Franca Betah di Persijap, Duet Reuni Eks-Mohammedan Siap Guncang Lini Depan

    Carlos Franca Betah di Persijap, Duet Reuni Eks-Mohammedan Siap Guncang Lini Depan

    • calendar_month Sab, 12 Jul 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 112
    • 0Komentar

    JEPARA – Kebahagiaan terpancar dari wajah Carlos Henrique Franca, pemain anyar Persijap Jepara asal Brasil, sejak resmi berseragam Laskar Kalinyamat. Franca mengaku merasa nyaman dan diterima dengan baik oleh keluarga besar Persijap, yang menurutnya memiliki atmosfer kekeluargaan yang kuat dan semangat juang tinggi. “Saya sangat senang berada di sini. Persijap adalah klub yang luar biasa, […]

  • Ban Njebluk, Truk Hantam Truk

    Ban Njebluk, Truk Hantam Truk

    • calendar_month Kam, 15 Mar 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 74
    • 0Komentar

      DIEVAKUASI : Truk yang mengalami kecelakaan di Jalan Pati – Kudus turut Desa Wangunrejo Kecamanatan Margorejo dievakuasi kendaraan beserta muatannya pagi kemarin Lingkar Muria, PATI – Malang benar nasib Maksum, 35. Kendaraan truk yang dikemudikannya menghantam sebuah truk bermuatan gabah yang berjalan berlawan pagi kemarin Rabu (15/3/18) di Jalan Pati-Kudus turut Desa Wangunrejo Kecamanatan […]

  • Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama isterinya

    Kaesang Langsung jadi Ketum PSI Netizen Langsung Mencibir

    • calendar_month Sel, 26 Sep 2023
    • account_circle Abdul Adhim
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Kaesang Pangarep putra Presiden Jokowi ditetapkan sebagai Ketua Umum PSI, netizen ramai-ramai mencibir karena Kaesang baru dua hari jadi anggota PSI

  • DPRD Pati Pantau Penerimaan Murid Baru, Pastikan Tak Ada Penyimpangan

    DPRD Pati Pantau Penerimaan Murid Baru, Pastikan Tak Ada Penyimpangan

    • calendar_month Kam, 22 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 167
    • 0Komentar

    PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati terus memantau Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tahun 2025. Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Pati, Teguh Bandang Waluyo, menyatakan telah melakukan pemantauan di beberapa kecamatan melalui tokoh masyarakat dan elemen masyarakat lainnya. Upaya ini dilakukan untuk meminimalisir potensi penyimpangan dalam proses SPMB. “Kami sudah pantau di […]

  • DPRD Pati Dorong Pendampingan Berkelanjutan untuk UMKM

    DPRD Pati Dorong Pendampingan Berkelanjutan untuk UMKM

    • calendar_month Sen, 30 Jun 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 108
    • 0Komentar

    PATI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati mendorong pemerintah daerah untuk memberikan pendampingan yang berkelanjutan kepada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Pati. Hal ini disampaikan Ketua Komisi B DPRD Pati, Muslihan, yang menekankan pentingnya pendampingan yang tidak hanya berupa pelatihan sesaat, melainkan juga dukungan berkelanjutan untuk kemajuan UMKM. “Pendampingan jangan hanya […]

expand_less