Breaking News
light_mode

Sosialisasikan Pilgub Jateng, KPU Gandeng Komunitas Vespa

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 9 Mei 2018
  • visibility 85

PATI – Ribuan
pengendara Vespa banjiri jalanan di Kota Pati, Minggu (6/5
/18) sore kemarin.
Selain melakukan kampanye safety riding, kegiatan yang
bekerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pati itu pun juga untuk
mensosialisasikan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2018 yang akan dihelat
pada 27 juni mendatang.
Komisioner KPU Pati, Imbang Setiawan mengatakan,
pihaknya mengaku bisa belajar dari prinsip yang dimiliki oleh komunitas Vespa.
Yakni, semangat kebersamaan, persaudaraan dan silaturahmi.
“Kita berharap dengan menggandeng komunitas Vespa ini
pilgub jateng nanti bisa berjalan seperti prinsip yang dimiliki oleh para
pecinta Vespa,” ungkapnya disela acara sosialisasi yang diadakan di SMA N 2
Pati tersebut.
Sementara itu, Panitia acara vespa, Arif Juki
menambahkan dalam event yang bertajub “Pati Mods May Day dan Sosialisasi Pilgub
Jateng 27, Juni 2018” itu pihaknya sangat berterimakasih kepada KPU Pati yang
sudah memberikan pemahaman tentang Pemilihan Gubernur.
“Kebanyakan para pecinta Vespa adalah orang-orang yang
idealis dan juga banyak yang belum tahu tentang pilgub Jateng. Sehingga kita
sangat berterimakasih dengan sosialisasi yang diadakan ini semoga bisa
memberikan pemahaman kepada teman-teman Vespa tentang pilgub jateng,” imbuhnya.
Juki menjelaskan, event mods may day ini adalah acara
rutinan setiap tahun yang diadakan oleh komunitas vespa di Pati untuk
memperingati hari buruh internasional. Selain itu juga sebagai 
ajang kumpul bagi pecinta motor vespa
Se-Karisidenan Pati. 
“Meski awalnya di negaranya sendiri
(Inggris), Mods Mayday dibuat untuk para pekerja. Seiring
berjalannya waktu, kultur ini makin digemari kalangan anak-anak muda. Karena
di Mods Mayday menyangkup beberapa elemen dari musik, fashion,
dan skuter,” pungkasnya.(hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jampisawan Gelar Bersih-Bersih Sungai Juwana, Tingkatkan Kesadaran Lingkungan

    Jampisawan Gelar Bersih-Bersih Sungai Juwana, Tingkatkan Kesadaran Lingkungan

    • calendar_month Jum, 26 Apr 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 105
    • 0Komentar

    PATI – Aksi bersih-bersih Sungai Juwana dilakukan oleh beberapa pegiat lingkungan. Hal ini dilakukan karena masih rendahnya kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah di sungai. Aksi bersih-bersih diikutu puluhan peserta, mulai dari anak sekolah, aktivitas lingkungan hingga pihak pemerintahan. Di Sungai Juwana yang juga dikenal dengan Silugonggo ini masih kerap menjadi tempat membuang sampah bagi […]

  • Jepara Raja Sepak Takraw Eks Karesidenan Pati

    Jepara Raja Sepak Takraw Eks Karesidenan Pati

    • calendar_month Sab, 2 Mar 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 89
    • 0Komentar

    BLORA – Tim sepak takraw Kabupaten Jepara menjadi juara di ajang multi event Popda eks karesidenan Pati, 25 – 27 Februari 2019 di Blora. Di ajang tersebut, tim sepak takraw tampil perkasa,sekaligus mengukuhkan diri sebagai rajanya olahraga sepak takraw. Sepak takraw Jepara diwakili oleh tim SD dan SMA karena tim SMP sepak takraw Jepara mendapat […]

  • Sarana Belajar Membatik Profesional (2)

    Sarana Belajar Membatik Profesional (2)

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2019
    • account_circle Redaksi
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Belajar dari proses awal hingga akhir  Tidak hanya kepentingan wisata. Tamzis juga menyiapkan tempatnya sebagai sekolah membatik bagi siapa saja. Di Wisata Batik Pati, tidak saja menjadi tempat liburan. Pengunjung bahkan bisa belajar lebih serius. Terutama bagi pengunjung yang ingin belajar membatik secara lebih serius untuk kepentingan professional-bisnis, dirinya juga bisa memfasilitasi. Untuk diketahui, pada […]

  • Menyedihkan, Banyak Media Iklan Ditempel di Pohon-pohon

    Menyedihkan, Banyak Media Iklan Ditempel di Pohon-pohon

    • calendar_month Rab, 6 Jun 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 87
    • 0Komentar

    MERUSAK LINGKUNGAN : Sungguh disayangkan sebatang pohon di pinggir Jalan Juwana – Margoyoso turut Desa Bakaran Kulon menjadi sasaran tempel berbagai jenis iklan. (has)

  • Hari Bersejarah Persipa Tampil di Final Liga 3 Jawa Tengah 2021

    Hari Bersejarah Persipa Tampil di Final Liga 3 Jawa Tengah 2021

    • calendar_month Rab, 8 Des 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Kapten tim Persipa Tri Handoko MAGELANG – Persipa Pati lolos ke babak final Liga 3 Jawa Tengah musim 2021. Melalui drama adu penalti, skuad Laskar Saridin berhasil mengalahkan lawannya PSIP Pemalang pada laga semi-final di Stadion Moch Subroto Kota Magelang, Selasa (7/12/2021) Tim kebanggaan warga Kota Pati ini menang 6-3. Di waktu normal seri 2-2 […]

  • Sujud Syukur Danu, Kades Termuda di Pati

    Sujud Syukur Danu, Kades Termuda di Pati

    • calendar_month Ming, 16 Des 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 69
    • 0Komentar

    Penuh syukur Danu saat dipastikan terpilih menjadi kepala des Panjunan PATI – Danu Ikhsan, calon kepalada desa Panjunan nomor urut 2 langsung bersujud syukur. Perolehan suaranya yang melejit dan dipastikan menang telak atas dua rivalnya, membuat putra politikus PDI Perjuangan Noto Subiyanto ini menjadi kepala desa termuda di Kabupaten Pati. Danu berhasil mengumpulkan suara paling […]

expand_less