Breaking News
light_mode

Siap-siap Pejabat di Jepara Terima Penghargaan dan Sanksi

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 17 Okt 2019
  • visibility 69
Penghargaan dan hukuman untuk perangkat daerah di Kabupaten Jepara
Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi

JEPARA –  Penghargaan terhadap pejabat dan perangkat
daerah berprestasi disiapkan Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi. Tidak hanya
penghargaan, sanksi juga disiapkan oleh kader dari PDI Perjuangan ini.
 



Janji itu disampaikan Andi saat
membuka Rapat Koordinasi Pengendalian Operasional Kegiatan (POK), Angaran
Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Jepara Tahun 2019, sampai bulan
September 2019.
Andi, langsung mengintruksikan
kepada Sekda Jepara Edy Sujatmiko, untuk menyiapkan regulasi dan memberikan reward and
punishment
 kepada pimpinan dan perangkat daerah dalam pengelolaan
APBD Jepara.
“Untuk tahun depan,
kita siapkan regulasi pemberian reward
and punishment
 bagi Perangkat daerah yang melampaui capaian target
pembangunan,” kata Andi seperti dikutip dari jepara.go.id.
Penghargaan ini kata
Andi, penting untuk memberikan  dukungan kepada pejabat pemerintah untuk
mewujudkan konsistensi antara kebijakan dengan pelaksanaan, dan hasil pembangunan
daerah. Selain itu, konsistensi antara dokumen perencanaan pembangunan daerah
serta kesesuaiaan antara capaian pembangunan daerah dengan indikator-indikator
kinerja yang telah ditetapkan.
Sedangkan untuk  sanksi
juga akan diberikan, bagi mereka yang tidak dapat memenuhi target yang
ditetapkan oleh pemerintah. “Ini agar mereka terpacu, dan bersemangat dalam
melaksanakan tugasnya,” imbuhnya.
Rakor POK ini penting,
lanjut Andi. Tidak hanya sekedar proses evaluasi saja. Akan tetapi bagaimana
melakukan koordinasi, komunikasi terkait kendala-kendala yang dihadapi di
lapangan. Sehingga dapat segera diberikan solusi atau jalan keluar.
“Tanggung jawab
pemerintah adalah tanggung jawab kita bersama. Meskipun diampu oleh satu
Perangkat Daerah. Sebenarnya sudah menjadi satu kesatuan sebagaimana tertuang
dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Jepara,” Katanya.
Sementara itu, Sekda
Jepara Edy Sujatmiko menambahkan, sampai dengan bulan September 2019, secara
umum pelaksanaan pembangunan baik fisik maupun non fisik sudah mencapai angka
71,9 persen. Target ini lebih tinggi daripada capaian tahun lalu. Dalam
triwulan yang sama. Untuk itu, diharapkan kepada perangkat daerah untuk segera
menyelesaikan progres pelaksanan pembangunan. Pada sisa waktu dua bulan ini.
“Segera laksanakan dan tuntaskan program pembangunan yang belum selesai,” tegas
Sekda. (alb)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Daftar Tempat Wisata Desa Rahtawu Kudus

    Daftar Tempat Wisata Desa Rahtawu Kudus

    • calendar_month Ming, 5 Des 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 100
    • 0Komentar

      Seorang pesepeda sedang berfoto di depan landmark Dukuh Semliro Desa Rahtawu/@mrs.cyclist08 Musim liburan mau kemana? Tak ada salahnya berlibur ke desa wisata Rahtawu, Gebog, Kudus. Banyak ragam pilihan wisata yang bisa dikunjungi. Kuliner entognya selalu bikin ketagihan deh. KUDUS – Desa Rahtawu berada di Kecamatan Gebog, Kudus. Desa ini terkenal sebagai desa wisata. Banyak […]

  • Masjid Djauharotul Imamah Pati Sediakan Buka Puasa Gratis Ratusan Porsi Setiap Hari

    Masjid Djauharotul Imamah Pati Sediakan Buka Puasa Gratis Ratusan Porsi Setiap Hari

    • calendar_month Jum, 7 Mar 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 86
    • 0Komentar

    PATI – Masjid Djauharotul Imamah, Kaborongan, Pati Lor, menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyediakan ratusan porsi makanan berbuka puasa gratis setiap hari selama Ramadan. Wakil Ketua Takmir Masjid, Hamzah, menjelaskan bahwa masjid menganggarkan sekitar Rp7,5 juta per hari untuk menyiapkan 300 porsi takjil dan makanan berat. Artinya, selama Ramadan, total anggaran yang dikeluarkan mencapai lebih dari […]

  • Persipa Pati U-17 Melaju ke Final Piala Soeratin Jawa Tengah

    Persipa Pati U-17 Melaju ke Final Piala Soeratin Jawa Tengah

    • calendar_month Sel, 19 Nov 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 95
    • 0Komentar

    OLAHRAGA – Persipa Pati U-17 berhasil meraih tiket ke babak final Piala Soeratin Jawa Tengah 2024 setelah mengalahkan PS Ebod Jaya Kebumen U17 dengan skor tipis 1-0 di Kick Off Arena Soccer Field POJ City Semarang, Senin (18/11/2024). Gol kemenangan dicetak oleh Lulus Dewa Pamungkas melalui tendangan penalti pada menit ke-23. Kemenangan ini membawa Laskar […]

  • Halaqah Fiqih Peradaban di Kudus Kupas Masalah Minoritas

    Halaqah Fiqih Peradaban di Kudus Kupas Masalah Minoritas

    • calendar_month Sen, 14 Nov 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 64
    • 0Komentar

      Halaqah Fikih Peradaban digelar di Kudus Halaqah Fikih Peradaban digelar di Aula Pondok Tahfidh Yanbu’ul Qur’an (PTYQ) Kudus, Minggu (13/11/2022). Mengkaji Fikih Siyasah dan masalah kaum minoritas. Menghadirkan sejumlah narasumber tokoh nasional. KUDUS – Kegiatan Halaqah Fikih Peradaban dihadiri narasumber antara lain Hasyim Asy’ari SH MSi PhD (ketua Komisi Pemilihan Umum/KPU) RI, KH Ulil […]

  • Persipa Daftar Liga  Janji Pertama Sang Ketua

    Persipa Daftar Liga Janji Pertama Sang Ketua

    • calendar_month Jum, 2 Mar 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Lingkar Muria, PATI – Janji pertama Ketua Umum Persipa terpilih, Saiful Arifin sudah terlaksana. Usai terpilih secara aklamasi saat Muscab Persipa Rabu (28/2) kemarin, Saiful Arifin di hadapan perwakilan klub-klub anggota Persipa dan kalangan suporter berjanji, akan segera mendaftar kompetisi sebagai langkah menyelamatkan klub kebanggaan Bumi Mina Tani ini dari sanksi. Siang kemarin Kamis (1/2/18), […]

  • Potensi Kebakaran Tinggi di Pati, Dewan Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

    Potensi Kebakaran Tinggi di Pati, Dewan Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

    • calendar_month Sen, 16 Sep 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 66
    • 0Komentar

    PATI – Ketua DPRD Pati Sementara, Ali Badrudin, mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya kebakaran. Hal ini menyusul meningkatnya jumlah kejadian kebakaran di wilayah Pati dalam beberapa bulan terakhir. “Masyarakat harus ekstra hati-hati, terutama saat membakar sampah. Banyak kejadian kebakaran yang disebabkan oleh faktor human error, seperti kelalaian saat membakar sampah,” ujarnya. Data dari […]

expand_less