Breaking News
light_mode

Persipa Pati dapat Suntikan Dana Segar dari Zerone Japan

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 1 Sep 2022
  • visibility 141
Pimpinan Zerone Japan melakukan MoU sponsor bersama manajemen Persipa Pati 

PATI – Persipa Pati kembali mendapat suntikan dana sponsor dari Zerone Japan. Perusahaan yang bergerak di bidang otomotif, khususnya perawatan (autocare) mobil pabrikan Jepang ini telah menjadi sponsor Persipa mulai Liga 3 nasional musim 2021. 

Suntikan dana ini menjadi angin segar bagi Persipa Pati yang sedang berkompetisi di Liga 2. Sebagai klub debutan di Liga 2, tim berjuluk Laskar Saridin ini masih berupaya untuk menggaet sponsor-sponsor yang bisa menyokong kebutuhan finansial tim.

Menjalani kompetisi penuh selama semusim dengan format home away tentunya membutuhkan ongkos yang tidak sedikit bagi sebuah tim termasuk Persipa.

CEO PT Laskar Saridin Pati Joni Kurnianto mengucapkan terimakasih atas kerjasama dengan Zerone Japan.

“Alhamdulillah Persipa Pati kembali menandatangani kontrak kerjasama sponsorship dengan Zerone Japan. Saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama ini,” ujar CEO PT Laskar Saridin Pati, Joni Kurnianto, usai melakukan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) di Garasi Kafe, kafe yang dikelola Zerone Japan, Rabu (31/8/2022).

Joni menyebut, Zerone Japan sudah seperti saudara sendiri. Dari awal, sejak Persipa masih di Liga 3 Nasional, Zerone Japan sudah mendukung Persipa. “Maka begitu masuk lagi, rasanya seperti ketemu saudara yang lama tidak bertemu,” ujar Joni.

Bahkan, Joni akan menyambut dengan tangan terbuka apabila Zerone Japan hendak membeli saham Persipa.

Ia juga masih membuka kesempatan bagi sebanyak-banyaknya sponsor untuk masuk. Terutama dari perusahaan-perusahaan yang berdiri di Pati.

Komitmen 

Sementara, Pemimpin Workshop Zerone Japan, Faridha Nadhira, mengatakan bahwa pihaknya memang sebelumnya sudah pernah menjalin kerjasama sponsorship dengan Persipa Pati.

“Kami berharap bisa selalu bekerja sama memberikan support untuk semua hal yang bisa membanggakan Kabupaten Pati. Apalagi Persipa ini klub kebanggaan masyarakat Pati, harapannya sponsor dari kami bisa membantu Persipa melewati Liga 2 dengan sukses,” ucap dia.

Meskipun bergerak di bidang pelayanan dan perawatan mobil, sebut Faridha, Zerone Japan selalu berharap bisa mensuport semua stakeholder, termasuk di bidang olahraga. 

Di bulan September 2022 ini, Zerone Japan bersama Persipa Pati akan berkolaborasi dalam grand opening Zerone Japan Workshop cabang Pati Kota. Berbagai promo spesial akan dihadirkan untuk masyarakat Pati. 

Tak hanya itu, Zerone Japan juga berkomitmen akan terus memberikan pelayanan terbaik dalam merawat mobil kesayangan pelanggannya. Mulai dari produk yang dipasarkan hingga layanan autocare yang diberikan. 

Selain itu, Zerone Japan juga membuka kesempatan bagi warga Kabupaten Pati untuk menjalin kemitraan dalam bentuk franchise. Harapannya, kemitraan atau kerjasama tersebut dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian di Pati Bumi Mina Tani. (hus)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Persipa Pati Raih Kemenangan Pertama di Liga Nusantara Usai Kalahkan Batavia FC 1-0

    Persipa Pati Raih Kemenangan Pertama di Liga Nusantara Usai Kalahkan Batavia FC 1-0

    • calendar_month Ming, 11 Jan 2026
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1.400
    • 0Komentar

    PATI – Persipa Pati merebut kemenangan perdana musim Liga Nusantara 2025–2026 setelah mengalahkan Batavia FC dengan skor tipis 1-0 pada laga yang berlangsung di Stadion Moch. Soebroto, Minggu (11/1/2026) malam. Kemenangan tersebut membuat Laskar Saridin bisa mengangkat kepala setelah beberapa laga tanpa kemenangan. Pertandingan yang berjalan dengan tempo sedang namun penuh dengan duel ketat di […]

  • Edy Wuryanto Minta Pemerintah Siapkan Layanan Kesehatan Terbaik untuk Pemudik

    Edy Wuryanto Minta Pemerintah Siapkan Layanan Kesehatan Terbaik untuk Pemudik

    • calendar_month Kam, 13 Apr 2023
    • account_circle Redaksi
    • visibility 83
    • 0Komentar

      Edy Wuryanto, anggota Komisi IX DPR RI JAKARTA – Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto meminta pemerintah untuk menyiapkan layanan kesehatan untuk para pemudik dengan pelayanan yang terbaik. “Setelah tiga tahun masa Lebaran dihantui Covid-19, saya rasa tahun ini betul-betul dimanfaatkan masyarakat untuk mudik. Bertemu dengan saudara di kampung,” katanya dalam keterangan tertulis […]

  • Maling Gondol Berkas Penting di Gedung DPRD Pati

    Maling Gondol Berkas Penting di Gedung DPRD Pati

    • calendar_month Kam, 25 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 80
    • 0Komentar

      Suasana di TKP Gedung DPRD Pati Biasanya maling menggondol uang tunai atau barang elektronik berharga. Namun maling di DPRD Pati “cukup unik” karena yang hilang justru berkas-berkas penting seperti draf RAPBD 2023. PATI – Gedung DPRD Kabupaten Pati disatroni maling. Sejumlah dokumen-dokumen penting dilaporkan lenyap. Kamis (25/8/2022) siang, polisi melakukan olah TKP. Staf Perlengkapan […]

  • Edukasi Warga Polres Jepara Gelar Senam Anti Narkoba

    Edukasi Warga Polres Jepara Gelar Senam Anti Narkoba

    • calendar_month Sab, 27 Agu 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Senam bersama perangi narkoba/POLRES JEPARA  Polres Jepara mengajak generasi muda untuk memerangi narkoba. Ajakan itu dilakukan melalui kegiatan senam bersama  JEPARA – Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-77, Polres Jepara menyelenggarakan acara senam bersama anti narkoba dan mengajak generasi muda perangi narkoba di Alun-Alun Jepara, Jumat pagi (26/08/2022).  Kapolres Jepara AKBP Warsono, […]

  • Kuliner Petis Sapi Pak Lasjan Runting Pati.

    Kuliner Petis Sapi Pak Lasjan Runting Pati, Hidangan Balungan yang Gurih dan Lezat Otentik

    • calendar_month Ming, 4 Agu 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 132
    • 0Komentar

      KULINER – Selain nasi gandul cobalah cicipi kuliner petis, jika sedang berkunjung ke Pati. Petis adalah kuliner otentik dan sangat khas di Kabupaten Pati Jawa Tengah. Kuliner petis adalah rebusan balungan atau tulang sapi maupun tulang kambing, meskipun tulang namun masih banyak daging yang menempel di sela-sela tulangnya. Kuliner petis dihidangkan dengan campuran tepung […]

  • Bikin Merinding Tiga Anthem Paling Sangar di Indonesia

    Bikin Merinding Tiga Anthem Paling Sangar di Indonesia

    • calendar_month Jum, 15 Des 2017
    • account_circle Redaksi
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Lingkar Muria – Banyak, bahkan hampir semua tim sepakbola legendaris di dunia memilik anthem atau lagu perang ala klubnya masing-masing. Anthem sudah menjadi lagu yang wajib dinyanyikan suporter kala klub kesayangan berlaga. Tentu kita sangat familiar dengan anthem klub-klub legend Inggris. Misal Setan Merah Manchester United dengan Come On You Redsnya, kemudian Arsenal dengan Good […]

expand_less