Breaking News
light_mode

Daftar Rumah Sakit Swasta di Pati Paling Memuaskan Versi Netizen

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sel, 31 Mei 2022
  • visibility 142

 

ilustrasi pelayanan kesehatan/ istimewa

PATI – Rumah sakit swasta masih menjadi pilihan bagi masyarakat ketika berobat. Hal itu karena pelayanan yang diberikan lebih baik, ketimbang pelayanan rumah sakit plat merah. Sebab pelayanan menjadi poin penting yang selalu diingat dan menjadi sorotan masyarakat. Jika pelayanan tidak ramah sudah pasti masyarakat akan ogah untuk berobat ke rumah sakit tersebut.

Berikut redaksi Lingkar Muria merangkum daftar rumah sakit swasta di Kota Pati yang pelayanannya paling memuaskan versi netizen per 30 Mei 2022. Artikel ini bersumber dari rating bintang penilaian yang diberikan netizen di google.

1. RS As Suyuthiyyah Pati

Rumah sakit ini beralamat di Jalan Juwana – Tayu KM 7 Desa Guyangan Kecamatan Trangkil. Netizen memberikan rating bintang sebesar 4,8 dengan 189 ulasan.

2. KSH Tayu 

Rumah sakit yang merupakan cabang dari KSH Pati ini berada di Jalan Raya Pati – Tayu KM 27 Desa Bondol Sendangrejo, Tayu. Rumah sakit ini tergolong baru. Namun netizen memberikan penilaian yang baik atas pelayanan di rumah sakit ini dengan rating bintang sebesar 4,6 dengan 173 ulasan.

3. KSH Pati dan RS Islam Pati

Di posisi ke-3 ada dua rumah sakit yang memiliki rating bintang sama yakni 4,5. Yaitu RS KSH Pati yang berada di Jalan Pati – Kudus Desa Sukoharjo Kecamatan Margorejo, dan Rumah Sakit Islam Pati yang beralamat di Jalan Raya Pati – Tayu Desa Waturoyo Kecamatan Margoyoso. KSH Pati mendapat sebanyak 614 ulasan, sedangkan RS Islam Pati memiliki sebanyak 111 ulasan.

4. RS Sebening Kasih dan RS Mitra Bangsa

Di posisi ke-4 juga ada dua rumah sakit yang memiliki rating sama yakni 4,3. RS Sebening Kasih beralamat di Jalan Pati – Tayu Desa Pakis Kecamatan Tayu, rumah sakit ini mendapat 169 ulasan dari netizen. Sedangkan RS Mitra Bangsa yang beralamat di Jalan Kolonel Sugiyono Ngagul Winong Pati Kota mendapat sebanual 268 ulasan.

5. RSU Fastabiq Sehat PKU Muhamadiyah

Rumah sakit milik organisasi Muhamadiyah sangat populer, termasuk yang ada di Kota Pati yang beralamat di Jalan Raya Pati – Tayu KM 3, Runting Tambaharjo Pati Kota. Netizen memberi rating bintang sebesar 4,2 dengan 265 ulasan.

6. RS Budi Agung Juwana

Rumah sakit ini beralamat di Jalan PN Bajo No.7 Desa Kudukeras Kecamatan Juwana. Netizen memberikan rating bintang 3,8 dengan ulasan sebanyak 64.

Itulah daftar rumah sakit swasta di Kota Pati dengan rating bintang tertinggi versi netizen yang dirangkum pada (30/5/2022). Semoga pelayanan di rumah sakit-rumah sakit yang ada di Kota Pati semakin baik. Sehingga masyarakat merasa terbantu. Rumah sakit juga diharapkan mampu meningkatkan taraf kesehatan masyarakat. 

Seperti yang selalu disinggung oleh Bupati Pati Haryanto, rumah sakit harus memberikan pelayanan prima. (yan)

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Camat Tlogowungu Dituntut Pindah Kepala Desa, Ini Cerita Sebenarnya

    Camat Tlogowungu Dituntut Pindah Kepala Desa, Ini Cerita Sebenarnya

    • calendar_month Ming, 1 Jul 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Camat Tlogowungu Didik bersama beberapa kepala desa yang ikut tanda tangan  TLOGOWUNGU – Beberapa waktu lalu di kalangan kepala desa di Kecamatan Tlogowungu pernah sedikit geger. Hal itu lantaran beredarnya sebuah surat permohonan 10 kepala desa yang menginginkan Camat Tlogowungu dimutasi. Didik mengaku permasalahan itu sudah bisa dikatakan selesai. ”Memang benar, ada beberapa kepala desa di […]

  • Bupati Pati Sambut Hangat Kunjungan Anak-Anak KB Plataran Bocah di Pendopo Kabupaten

    Bupati Pati Sambut Hangat Kunjungan Anak-Anak KB Plataran Bocah di Pendopo Kabupaten

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 120
    • 0Komentar

    PATI – Suasana ceria mewarnai Pendopo Kabupaten Pati saat Bupati Sudewo menerima kunjungan dari anak-anak Kelompok Bermain (KB) Plataran Bocah. Kunjungan ini menjadi ajang pengenalan bagi para siswa terhadap berbagai ruangan yang ada di Pendopo, yang merupakan simbol rumah rakyat Kabupaten Pati. Sudewo menyambut baik kedatangan anak-anak beserta guru pendamping dan menyampaikan apresiasinya. Beliau menjelaskan […]

  • Produksi Ikan Tangkap Pati Meningkat, DPRD Dorong Kerjasama dengan Sukoharjo

    Produksi Ikan Tangkap Pati Meningkat, DPRD Dorong Kerjasama dengan Sukoharjo

    • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 74
    • 0Komentar

    PATI – Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, kembali membuktikan diri sebagai salah satu daerah penghasil ikan tangkap terbesar di Indonesia. Data tahun 2024 menunjukkan produksi ikan tangkap di Kabupaten Pati mencapai angka fantastis: 88.512.826 kilogram. Angka ini menunjukkan peningkatan produksi dari tahun-tahun sebelumnya. Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati, Mukit, menyatakan kebanggaannya atas pencapaian ini. “Kalau […]

  • Bupati Pati : Adanya Re-grouping SD Jadi Patokan Keberhasilan KB

    Bupati Pati : Adanya Re-grouping SD Jadi Patokan Keberhasilan KB

    • calendar_month Rab, 14 Nov 2018
    • account_circle Redaksi
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Bupati Haryanto   PATI – Bupati Haryanto mengklaim pengendalian laju pertumbuhan penduduk melalui program KB di Kabupaten Pati, sangat terasa keberhasilannya. Hal itu terbukti dari banyaknya SD yang melakukan re-grouping dalam beberapa tahun terakhir. ”Penurunan jumlah penduduk di Kabupaten Pati sangat terasa dan terlihat dengan adanya re-grouping SD. Dulu jumlah SD mencapai ribuan, kini turun […]

  • Anggota DPRD Pati, Muntamah Dorong Peningkatan Kesadaran Masyarakat tentang HIV/AIDS

    Anggota DPRD Pati, Muntamah Dorong Peningkatan Kesadaran Masyarakat tentang HIV/AIDS

    • calendar_month Rab, 30 Okt 2024
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 86
    • 0Komentar

    PATI – Kasus HIV/AIDS di Kabupaten Pati masih tergolong tinggi. Hal ini menjadi perhatian serius bagi berbagai pihak, termasuk anggota DPRD Kabupaten Pati, Muntamah. “Harapannya, agar warga Pati mengetahui faktor-faktor penyebab infeksi virus, serta bisa melakukan tindakan pencegahan. Pasalnya, HIV/AIDS merupakan salah satu penyakit yang perlu diwaspadai penularannya,” ungkap politisi yang juga aktivis di Muslimat […]

  • Akses Utama Desa Tempur Jepara Terputus Total Akibat Longsor, Warga Terisolir

    Akses Utama Desa Tempur Jepara Terputus Total Akibat Longsor, Warga Terisolir

    • calendar_month Sab, 10 Jan 2026
    • account_circle Fatwa Fauzian
    • visibility 1.357
    • 0Komentar

    JEPARA – Akses utama menuju Desa Tempur, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara terputus total akibat kejadian tanah longsor pada hari Sabtu (10/1/2026). Desa yang terletak di lereng Pegunungan Muria ini kini terisolir, dengan jaringan listrik dan sinyal komunikasi juga terganggu. Kerusakan terjadi pada sebagian badan jalan, menghalangi segala bentuk kendaraan untuk masuk dan keluar dari desa. […]

expand_less