Alsintan Modern, Dukung Produktivitas Pertanian
- account_circle Redaksi
- calendar_month Rab, 3 Apr 2019
- visibility 19
![]() |
| Imam Suroso bersama para penerima traktor |
keberpihakan kepada wong cilik
kembali dilakukan anggota DPR RI Imam Suroso. Senin (1/4/2019) kemarin di RM
Saptorenggo Baru, pihaknya menyerahkan bantuan sebanyak 10 unit mesin traktor
kepada gabungan kelompok tani (Gapoktan) yang ada di Kabupaten Pati.
memang ingin selalu memperjuangkan untuk rakyat di Kabupaten Pati. Supaya tetap
mendapat bantuan-bantuan sekaligus dukungan dari pemerintah,” kata anggota DPR
RI ini.
mudah mendapatkan bantuan seperti ini, lanjut Imam Suroso. Menurutnya perlu
perjuangan yang tidak gampang. ”Kalau wakil rakyatnya bukan putra daerah tidak
mungkin bisa memberikan bantuan begini. Selain itu karena saya juga sudah cukup
senior di DPR sehingga bisa barter program dengan anggota DPR lainnya,” imbuh
Imam Suroso. Selain di Pati, politisi PDI Perjuangan ini juga sudah menyerahkan
bantuan serupa di Grobogan, Blora, dan juga Rembang.
![]() |
| Ilustrasi traktor |
Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pati, Eriyanto
mengungkapkan, pihaknya merasa senang ada wakil rakyat yang peduli dengan
petani. Melalui bantuan-bantuan semacam bantuan alat mesin pertanian seperti
traktor.
petani. Sebab manfaatnya yang besar dirasa sangat diperlukan untuk petani di
zaman modern ini. Dengan modernisasi alat pertanian, diharapkan juga bisa
meningkatkan produksi pertanian. Selain itu juga memudahkan sekaligus
meringankan kerja para petani,” jelasnya. (ris)
- Penulis: Redaksi


